Telkomtelstra sasar perusahaan multinasional di Indonesia
Telkomtelstra adalah bentuk kerja sama dari Telkom dan operator dari Australia
PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) baru saja menjalin kerjasama dengan dengan operator telekomunikasi asal Australia, Telsra. Kerjasama kedua operator ini yakni, membentuk joint venture dengan nama Telkomtelstra.
Menurut Direktur Enterprise & Business Service Telkom, Muhammad Awaluddin, pertumbuhan ekonomi Indonesia yang saat ini sedang berkembang memberikan kesempatan sangat baik bagi perusahaan yang beroperasi di Indonesia.
-
Bagaimana Telkom menghadapi evolusi dunia telekomunikasi? “TelkomGroup telah market leader di Indonesia, namun kita harus melakukan ekspansi bisnis di kawasan untuk dapat memenangkan market yang lebih besar," katanya.. Untuk itu, mereka menetapkan strategi Five Bold Moves yang sejalan dengan tren global untuk mengantisipasi kondisi market telco Indonesia dimana layanan legacy kian stagnan dan menurun. Fokus strategi tersebut pada digital connectivity, digital platform, digital services.
-
Apa penghargaan yang didapatkan Telkom? Sebagai bentuk pengakuan atas kinerjanya terkait pengelolaan komunikasi dan program keberlanjutan, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk dianugerahi empat penghargaan oleh Kementerian BUMN dalam ajang BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Kenapa Telkom mendapatkan penghargaan? Sebagai bentuk pengakuan atas kinerjanya terkait pengelolaan komunikasi dan program keberlanjutan, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk dianugerahi empat penghargaan oleh Kementerian BUMN dalam ajang BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024.
-
Siapa yang mendorong Telkom untuk menerapkan keterbukaan informasi? Dalam sambutannya, Menteri BUMN Erick Thohir mendorong seluruh perusahaan BUMN untuk terus menerapkan prinsip keterbukaan informasi dan program keberlanjutan demi terciptanya tata kelola perusahaan yang baik.
-
Kapan Telkom Jawa Barat menyelenggarakan program Indonesia Digital Learning? Tahun ini, sebanyak 550 guru se Jawa Barat mengikuti program yang digelar oleh Telkom Jawa Barat pada tanggal 4-5 Juli 2024 di di Gedung Achmad Sanusi, Universitas Pendidikan Indonesia.
"Di Indonesia, daya saing merupakan agenda utama dan riset IDC menunjukkan bahwa 60 persen perusahaan memanfaatkan ICT dalam perencanaannya untuk mendorong produktivitas dan mengoptimalkan proses bisnisnya," ujar Awaluddin di Jakarta, Rabu, (13/05).
Sementara di kesempatan yang sama, President Director Telkomtelstra, Philip Sporton, mengatakan Telkomtelstra bersama Telkom akan mendukung pelanggan korporasinya dengan layanan Managed Solutions, meliputi Managed Network Services, Managed Cloud Services (MCS), Managed Security Services (MMS), Unified Communications and Collaboration (UC&C).
Pada hari ini juga, layanan Managed Network Services (MNS), Integrated Service Management (ISM), Professional Services, SaaS (Whispir, Mandoemedia, IPScape) akan siap dipasarkan secara komersil.
"Kehadiran Telkomtelsra di Indonesia bertujuan untuk menyiasati tantangan-tantangan bisnis yang dihadapi oleh perusahaan selaku pelanggan kami dan membantu dalam mengoptimalisasikan, mengembangkan, serta mentransformasikan bisnis mereka melalui layanan ICT Managed Solutions yang kami miliki," ungkap Sporton.
Dengan memanfaatkan kapabilitas network dan data center yang dimiliki oleh Telkom, serta posisi Telkom yang kuat di segmen pasar enterprise, Telkomtelstra diharapkan dapat memperkuat posisi Telkom Group di industri ICT, baik dalam lingkup lokal maupun regional.
Selain itu, melalui kerjasama dengan Telsra, Telkomtelsra akan menjadi kombinasi yang sangat baik dalam menghadirkan layanan managed solutions kelas dunia.
(mdk/bbo)