WhatsApp Rilis Fitur Baru, Tak Ada Lagi Gangguan Dari Notifikasi
WhatsApp Rilis Fitur Baru, Tak Ada Lagi Gangguan Dari Notifikasi
WhatsApp memiliki fitur berupa mute, untuk 'mendiamkan' akun atau grup yang tak kita ingingan. Namun, fitur ini tetap problematik, karena notifikasi dari chat yang sudah di-mute tetap muncul.
Untuk itu, WhatsApp dalam update terkini mengatasi hal tersebut. Dikutip dari The Verge via Tekno Liputan6.com, notifikasi dari chat yang sudah dalam keadaan mute tidak lagi muncul.
-
Mengapa penipuan WhatsApp semakin meresahkan? Saat ini makin banyak jenis-jenis penipuan yang kerap diterima melalui pesan WhatsApp atau WA. Korbannya pun sudah ada. Masalahnya adalah masih sedikit orang yang benar-benar memahami jenis-jenis penipuan melalui pesan WA.
-
Modus penipuan apa yang sering dilakukan di WhatsApp? Modus penipuan seperti ini sudah cukup banyak memakan korban. Oleh karena itu, penting untuk selalu waspada akan modus-modus di dunia maya.
-
Apa itu WhatsApp Channel? WA Channel ini merupakan fitur yang memberikan pengguna cara lebih privat untuk menerima informasi penting untuk mereka.
-
Apa yang dimaksud dengan "grup kocak WhatsApp"? Nama grup kocak untuk WA ini juga bisa menjadi hiburan ketika notifikasi dari grup tersebut muncul.
-
Apa saja jenis-jenis penipuan yang sering terjadi di WhatsApp? Menurut Pratama, penipuan melalui WA memang sudah sangat banyak jenisnya, mulai dari pengiriman malware dengan file apk disamarkan sebagai laporan kurir atau undangan pernikahan hingga phising.
-
Apa jenis penipuan yang banyak terjadi di WhatsApp dan Telegram? Penipuan yang memanfaatkan pencari kerja ternyata begitu massif. Mereka menghalalkan beragam cara untuk menipu korbannya. Seringnya untuk menjangkau korbannya, mereka menggunakan WhatsApp dan Telegram. Penipuan yang dijuluki ‘Webwyrm’ ini disebut telah berdampak pada lebih dari 100 ribu korban dan 1000 perusahaan di dunia.
Hal ini tentu membantu sejumlah pengguna yang memang tidak ingin terganggu dengan notifikasi, meski chat sudah diatur dalam keadaan mute. Sebab, notifikasi dari muted chats masih muncul di ikon aplikasi.
"Muted chats tidak lagi muncul di notifikasi pada ikon aplikasi saat pengguna menerima pesan," tulis WhatsApp dalam deskripsi tentang fitur ini.
Adapun pembaruan ini hadir dalam versi 2.19.110 untuk platform iOS. WhatsApp menuturkan perubahan ini berlaku untuk chat pribadi dan kelompok.
Untuk diketahui, fitur serupa juga sudah hadir di Android dengan nama berbeda. Pada platform Android, fitur ini hadir dalam tab 'Show Notifications'.
Lewat fitur ini, pengguna dapat memilih mengaktifkan atau mematikan notifikasi ketika menerima muted chats. Untuk diketahui, WhatsApp sendiri memang terus berbenah menghadirkan beragam fitur baru.
Sebelumnya, aplikasi chatting milik Facebook itu dikabarkan bakal memiliki fitur hapus pesan secara otomatis setelah durasi tertentu. Informasi ini diketahui dari bocoran kode dalam WhatsApp beberapa waktu lalu.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Agustinus Mario Damar