6 Tempat Wisata Nusantara yang Mirip Destinasi di Luar Negeri
Negeri ini memiliki segudang tempat yang menarik untuk dijelajahi.
Pelesir ke luar negeri kini menjadi tren di masyarakat. Banyak orang memilih jalan-jalan ke luar negeri karena menganggap negara-negara luar menawarkan destinasi wisata yang lebih menarik ketimbang destinasi wisata lokal.
-
Di mana letak lokasi destinasi wisata terbaik Indonesia menurut Travelers’ Choice Award for Destinations versi TripAdvisor? Lokasinya tak lain adalah Bali yang begitu populer di mata warga mancanegara. Bahkan, Bali dinobatkan sebagai destinasi terpopuler kedua di dunia 2023, mengungguli London dan Paris dalam Travelers’ Choice Award for Destinations versi TripAdvisor.
-
Apa saja destinasi wisata menarik yang dimiliki oleh Kabupaten Sidoarjo? Walau dikenal karena industrinya, nyatanya Kabupaten Sidoarjo juga menawarkan beragam tempat wisata menarik yang patut dikunjungi. Beberapa di antaranya adalah:Wisata Sungai PorongSungai Porong menawarkan pengalaman unik dengan pulau Sarinah yang terbentuk di tengah kawah lumpur Lapindo. Aktivitas yang dapat dilakukan meliputi memancing, menyusuri sungai, serta menikmati matahari terbit dan terbenam.
-
Apa saja destinasi wisata menarik di Bogor? Itu dia sejumlah destinasi wisata menarik dan indah yang ada di Bogor.
-
Destinasi wisata terbaru apa yang bisa ditemukan di Jabodetabek untuk liburan lebaran? Jabodetabek juga memiliki beberapa tempat wisata alamnya yang memanjakan mata. Bicara soal destinasi wisata di Jabodetabek terbaru, mungkin Anda bisa menyingkirkan sejenak area taman bermain atau pusat perbelanjaan di kota. Sebab, destinasi wisata di Jabodetabek bukan hanya melulu di ruang lingkup itu saja.
-
Apa saja destinasi wisata yang ditawarkan di Jawa Tengah? Jawa Tengah adalah provinsi yang kaya akan keindahan wisata alam, budaya, dan sejarah. Salah satu destinasi yang memikat adalah Candi Borobudur, sebuah keajaiban arsitektur Buddha yang terletak dekat Magelang. Dibangun pada abad ke-9, Borobudur dikenal sebagai salah satu situs bersejarah terbesar dan paling indah di dunia.
-
Apa saja situs yang termasuk dalam daftar tujuh keajaiban dunia terbaru? 7 Keajaiban dunia yang masuk dalam daftar terbaru digagas oleh sebuah yayasan dari Swiss bernama New Open World Corporation (NOWC).Penetapan Keajaiban Dunia Baru ini dilakukan berdasarkan pemungutan suara oleh lebih dari 100 juta orang di seluruh dunia.
Padahal, Indonesia justru rajanya destinasi wisata. Negeri Nusantara ini punya segudang tempat menarik untuk dijelajahi. Beberapa di antaranya bahkan ada yang menyerupai ikon-ikon wisata luar negeri.
Dilansir dari Skyscanner, berikut ini 6 tempat wisata di Indonesia yang mirip dengan luar negeri.
1. Bagan, Myanmar dan Punthuk Setumbu, Magelang
Bagi Anda yang tertarik untuk melihat pemandangan Bagan Myanmar, coba dulu ke Punthuk Setumbu di Desa Karangrejo, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Anda tidak akan menyesal menunggu matahari terbit di bukit ini. Keindahan Candi Borobudur yang terlihat melayang di atas awan akan menjadi bayarannya.
Bagan, Myanmar
Punthuk Setumbu, Magelang
2. Arc de Triomphe, Paris dan Monumen Simpang Lima Gumul, Kediri
Arc de Triomphe dibangun untuk menghormati para pejuang yang bertempur dan gugur untuk Prancis dalam Revolusi Prancis dan Perang Napoleon. Sedangkan Monumen Simpang Lima Gumul terinspirasi dari Jongko Jojoboyo, seorang raja dari Kerajaan Kediri abad ke-12 yang ingin menyatukan lima wilayah di Kabupaten Kediri.
Arc de Triomphe, Paris
Monumen Simpang Lima Gumul, Kediri
3. Bangkok Floating Market dan Pasar Terapung Kuin, Banjarmasin
Floating market tidak hanya berada di Thailand, Indonesia punya pasar terapung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Terdapat dua pasar terapung yang Anda dapat kunjungi, yakni Pasar Terapung Muara Kuin yang berlokasi di Sungai Kuin, Banjarmasin, dan Pasar Terapung Lok Baintan di Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar.
Bangkok Floating Market
Pasar Terapung Kuin, Banjarmasin
4. Kayangan Lake, Coron dan Wayag, Raja Ampat
Lokasi wisata berikutnya adalah Danau Kayangan di Coron, Filipina versus Raja Ampat, Papua Barat. Anda harus mengunjungi keduanya untuk bisa membandingkan keindahannya.
Wayag, Raja Ampat
Kayangan Lake, Coron
5. Maladewa dan Pantai Ora, Maluku
Jika belum bisa mewujudkan keinginan untuk menjejakkan kaki di Maladewa, Anda bisa melakukan pemanasan dengan mengunjungi Pantai Ora di Maluku terlebih dahulu. Keduanya sama-sama memiliki laguna dengan pantai yang tenang, air yang jernih, dan banyak penginapan yang dibangun di atas air.
Pantai Ora, Maluku
Maladewa
6. Savana di Afrika dan Taman Nasional Baluran, Situbondo
Taman Nasional Baluran terletak di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Taman Nasional Baluran pun sering dijuluki sebagai Afrika-nya Jawa. Di Taman Nasional Baluran Anda dapat melihat savana yang terbentang luas dan banyak satwa liar yang berkeliaran sama seperti di Afrika.
Taman Nasional Baluran, Situbondo
Savana di Afrika
(mdk/dream)