10 Resep Bubur Sumsum yang Lembut dan Gurih, Bikin Nagih
Bubur sumsum merupakan makanan berbahan dasar tepung beras dan disiram kuah manis dari lelehan gula jawa. Selain dikenal di Indonesia, ternyata bubur sumsum juga menjadi makanan favorit di negeri Jiran, Malaysia.
Bubur sumsum menjadi menu populer masyarakat Indonesia. Selain orang dewasa, menu ini juga digemari oleh anak-anak karena cita rasanya yang manis dan sangat lembut di mulut.
Bubur sumsum merupakan makanan berbahan dasar tepung beras dan disiram kuah manis dari lelehan gula jawa. Selain dikenal di Indonesia, ternyata bubur sumsum juga menjadi makanan favorit di negeri Jiran, Malaysia.
-
Bagaimana cara membuat bubur sumsum? Larutkan tepung beras dalam 200 gram santan. Aduk rata. Campur sisa santan bersama garam dan daun pandan. Masak dengan api sedang sampai mendidih. Tambahkan larutan tepung beras. Aduk sampai adonan mendidih kembali. Setelah bubur lembut dan matang, angkat dan sisihkan.
-
Bagaimana cara membuat bubur suro? Sajian utamanya adalah bubur yang dibuat dengan bahan utama santan, jahe, beras, garam dan serai. Kemudian untuk toppingnya setiap daerah seperti Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat memiliki kekhasan masing-masing. Tapi umumnya, bubur suro kerap disajikan dengan opor ayam atau sambal goreng labu siam yang memiliki cita rasa sedikit pedas. Tak hanya itu, bubur suro juga dilengkapi dengan tujuh macam kacang-kacangan, irisan timun, bulir jeruk atau delima dan irisan daun bawang.
-
Bagaimana cara membuat Bubur Gandum? Proses pembuatannya dimulai dengan merebus biji gandum hingga lunak, kemudian dicampur dengan air, susu, atau kaldu, serta bahan tambahan seperti gula, rempah-rempah, atau buah-buahan.
-
Apa itu bubur sumsum? Bubur sumsum adalah sejenis makanan berupa bubur berwarna putih yang terbuat dari tepung beras dan dimakan dengan kuah manis yang biasanya berasal dari air gula merah.
-
Bagaimana cara membuat nasi bakar sumsum? Mula-mula nasi yang baru tanak dicampur dengan isian tulang sumsum yang lembut. Kemudian nasi dicampurkan dengan rempah untuk nasi bakar seperti jahe, lengkuas, serai, ketumbar bubuk, lada bubuk, kunyit bubuk, garam, serta santan.Setelah diaduk rata, nasi ditempatkan di atas daun pisang dan di bagian tengahnya dimasukan potongan sumsum yang besar dan akan lumer saat dibakar selama beberapa menit.
-
Gimana cara membuat Bubur Asyura yang sederhana? Panaskan minyak dan tumis bawang bombai hingga harum.Masukkan bumbu halus, bumbu dasar kuning, kapulaga, serai, dan kayu manis. Tumis hingga harum.Tambahkan jagung dan wortel, kemudian masukkan daging dan kaldunya.Masukkan nasi dan masak hingga menjadi bubur.Tambahkan irisan telur rebus, bawang merah goreng, dan irisan seledri. Sajikan.
Bubur sumsum juga sangat cocok disantap ketika sedang sakit atau dalam masa pemulihan, karena teksturnya yang mudah ditelan dan tetap mengenyangkan.
Berikut telah dirangkum mengenai resep bubur sumsum yang lembut ala rumahan.
1. Bubur Sumsum Sederhana
Bahan Bubur Sumsum Sederhana
Tepung beras 100 g
6 lembar Daun pandan
Santan 800 ml
Garam 1 sdt
Resep Bubur Sumsum Sederhana
- Pertama, siapkan santan sebanyak 650 ml lalu bagi menjadi 2 gelas.
- Setelah itu rebus 1 gelas santan dengan 5 lembar daun pandan menggunakan api kecil, sambil terus diaduk, supaya tidak pecah.
- Jika sudah, ambil satu gelas santan dan tuang ke dalam tepung beras sambil diaduk supaya tepung tidak menggumpal.
- Lalu tambahkan 1 sendok teh garam
- Jika sudah selesai, masukan adonan ke dalam santan yang tadi direbus. Pastikan untuk terus mengaduk adonan agar bubur sumsum menjadi lembut.
- Jika sudah tercampur rata matikan api, lalu cincang gula merah dan rebus dengan api kecil.
- Langkah selanjutnya, masukan sisa daun pandan ke dalam rebusan tadi dan aduk semuanya hingga merata.
- Lalu rebus sisa santan sebanyak 200 ml tadi sebagai kuah.
- Kemudian cara penyajiannya dengan menuangkan kuah pada bubur sumsum.
- Bubur Sumsum Sederhana siap dihidangkan.
2. Bubur Sumsum Tanpa Santan
Bahan Bubur Sumsum Tanpa Santan
100 gram tepung beras
50 gram krimer
2 lembar daun pandan
250 ml air
400 ml air matang
50 gr gula pasir
200 gram gula jawa merah
1 lembar daun pandan
1 sdt garam
2020 Merdeka.com
Resep Bubur Sumsum Tanpa Santan
- Cairkan krimer dengan 400 ml air.
- Masukkan tepung beras ke dalam panci, tuang krimer cair 299 ml dan aduk rata.
- Rebus sisa krimer cair, daun pandan, dan garam hingga mendidih.
- Masukkan tepung beras yang sudah diencerkan, aduk sampai mengental kemudian angkat.
- Sisir gula merah
- Rebus gula pasir, gula merah, garam dan pandan sampai mendidih.
- Kemudian sajikan bubur sumsum tanpa santan, tuang gula merah.
- Bubur Sumsum Tanpa Santan siap disajikan selagi hangat.
3. Bubur Sumsum Cendil
Bahan Bubur Sumsum Cendil
100 gram tepung kentan
1 sdm tepung tapioka
100 ml air untuk membentuk bola cendil
500 ml air untuk merebus
100 ml sirup gula merah
1/4 sdt garam sebanyak
Bahan Kedua
3 sdm tepung ketan
1 sdm tepung beras
1 sdm tepung tapioka
Bahan Ketiga
200 ml santan
1 lembar daun pandan
seperempat sdt garam
Resep Bubur Sumsum Cendil
- Pertama dalam membuat bubur sumsum cendil, membuat bolabola cendilnya terlebih dahulu.
- Caranya dengan mencampur tepung kentan dan tepung tapioka. Kemudian tuangkan air panas sampai tepung menjadi lembek dan bisa dibentuk.
- Masukan bola cendil dalam kuah gula merah yang sudah mendidih.
- Masak hingga bolabola matang. Ciricirinya adalah bolabola mengapung dan telah berubah warna warna kecokelatan. Setelah itu masukkan bahan ke2 kemudian aduk sampai mengental.
- Bahan ke3 adalah bahan untuk kuah santan.
- Bubur Sumsum Cendil siap dinikmati, baik selagi hangat maupun dingin.
4. Bubur Sumsum Buah Naga
Bahan Bubur Sumsum Buah Naga
270 gram buah naga merah
250 gram tepung beras
250 gram gula merah
3 sdm gula pasir
3 bungkus santan instan
1 sdt vanili bubuk
3 lembar daun pandan
1.500 ml air untuk bubur
1 gelas air
Garam secukupnya
Resep Bubur Sumsum Buah Naga
- Blender buah naga dengan air, saring hingga ampas tidak terbawa.
- Siapkan 2 wadah untuk jus buah naga, masingmasing 750 ml.
- Pada wadah 1, masukan daun pandan, gula pasir, vanili bubuk, dan garam. Aduk hingga rata.
- Nyalahkan api dan masak adonan pada wadah 1.
- Wadah 2, aduk terus hingga larut sempurna dan jangan sampai ada yang menggumpal.
- Apabila adonan 1 sudah mendidih, masukkan isi wadah 2 ke dalam wadah 1 secara perlahan sambil diaduk. Aduk terus hingga merata dan benarbenar tercampur hingga meletupletup.
- Nyalahkan api, rebus gula merah dengan air hingga larut dan mengental.
- Bubur Sumsum Buah Naga siap disajikan dengan tambahan kuah santan dan manis gula jawa.
5. Bubur Sumsum Daun Suji
Bahan Bubur Sumsum Daun Suji
50 gram tepung beras
500 ml dari air daun suji yang terbuat dari 65 ml santan, 435 ml air daun suji dari rebusan 10 lembar daun suji
125 gram gula jawa, disisir
1/4 sdt garam
1 sdt gula pasir
125 ml air
Resep Bubur Sumsum Daun Suji
- Pertama siapkan semua bahanbahan.
- Lalu aduk tepung beras dan sebagian santan hingga merata.
- Setelah itu, masak sisa santan, garam, dan daun pandan. Aduk sampai mendidih lalu kecilkan api.
- Berikutnya, masukan campuran santan, tepung beras ke sisa santan. Aduk menggunakan api kecil, hingga masak dan mengental.
- Rebus gula jawa, gula pasir, dan daun pandan. Aduk hingga gula larut dan saring.
- Langkah terakhir, taruh bubur sumsum pada mangkok dan siram dengan kuah gula.
- Bubur Sumsum Daun Suji siap disajikan.
6. Bubur Sumsum Tabur Kelapa
Bahan Bubur Sumsum Tabur Kelapa
250 gram tepung beras
5 sdm gula pasir
1/2 buah kelapa parut, kukus selama 10 15 menit
1/2 sdt garam
5 sdm gula pasir
1 liter santan dari 1 butir kelapa
5 lempeng gula merah, rebus hingga meleleh dan mengental
Resep Bubur Sumsum Tabur Kelapa
- Peras 1 buah butir kelapa dengan menggunakan 1 liter air. Setelah itu saring dan campur dengan tepung beras, gula, garam, aduk sampai merata.
- Langkah berikutnya nyalakan kompor untuk memasak adonan tersebut dengan menggunakan api besar, supaya cepat mengental.
- Lalu aduk terus menerus adonan hingga mengental. Setelah terdapat letupan pada adonan, artinya bubur sudah matang.
- Langkah terakhir siapkan bubur sumsum di wadah, taburi kelapa yang sudah dikukus dan gula merah yang sudah dicairkan.
- Bubur Sumsum Tabur Kelapa siap dihidangkan.
7. Bubur Sumsum Pandan
Bahan Bubur Sumsum Pandan
1/2 kg tepung beras
1 buah gula merah
6 lembar daun pandan, ambil airnya
1 bungkus santan kelapa instan ukuran kecil
Garam secukupnya
Pewarna pandan secukupnya
2020 Merdeka.com
Resep Bubur Sumsum Pandan
- Aduk semua bahan, tepung beras, air daun pandan, santan, garam, dan tambahkan pewarna.
- lalu masak dengan api sedang sambil diadukaduk sampai mengental, jika sudah biarkan sampai digi8n.
- Masak gula merah dengan air untuk membuat kuah bubur sumsum.
- Langkah terakhir, tuang bubur dengan kuah gula merah.
8. Bubur Sumsum Strawberry
Bahan Bubur Sumsum Strawberry
125 gram tepung beras
1 bungkus santan instan ukuran kecil
2 lembar daun pandan
500 ml air
50 gram gula pasir
2 keping gula merah
1 lembar daun pandan
500 ml air
Garam secukupnya
Pasta strawberry secukupnya
Resep Bubur Sumsum Strawberry
- Pertamatama larutkan tepung beras dengan segelas air supaya tidak menggerindil.
- Setelah itu masak santan, tambahkan gula pasir dan garam. Aduk terus supaya santan tidak pecah. Tambahkan pasta strawberry secukupnya. Aduk terus hingga meletupletup.
- Untuk membuat kuah gula merah, masak air, daun pandan dan gula merah, aduk hingga mendidih lalu saring.
- Langkah terakhir sajikan bubur sumsum dengan kuah gula merah.
- Bubur Sumsum Strawberry siap dinikmati bersama keluarga.
9. Bubur Sumsum Mutiara
Bahan Bubur Sumsum Mutiara
300 gram tepung beras
2 bungkus santan kara, larutkan dengan 1500 ml air dingin, bagi jadi 2 bagian
200 gram mutiara
200 ml air
Air sebanyak 1/2 panci ukuran kecil untuk merebus
1 sdt garam
1 sdm gula pasir
Resep Bubur Sumsum Mutiara
- Cara membuat bubur: pertama campurkan tepung beras dalam santan pertama yang telah dibagi 2, kemudian aduk hingga merata.
- Lalu panaskan santan kedua, masukan gula pasir dan garam hingga mendidih. Jika sudah kecilkan api, kemudian masukan campuran tepung beras tadi sambil diaduk terus hingga mengental.
- Membuat bubur mutiara: panaskan air hingga mendidih, masukkan mutiara hingga mengental dan berubah warna.
- Kuah gula: masukkan semua bahan lalu masak gula hingga teksturnya mengental.
- Kuah santan: masukkan semua bahan, masak santan hingga mendidih.
- Cara penyajian: ambil bubur mutiara sesuai selera lalu siram dengan kuah gula dan santan.
- Bubur Sumsum Mutiara siap disajikan.
10. Bubur Sumsum Keju
Bahan Bubur Sumsum Keju
3 sendok tepung beras
100 gram gula merah
200 ml santan instan siap pakai
35 gram keju kraft chedder
300 ml air
Resep Bubur Sumsum Keju
- Pertama, campurkan 300 ml air dan gula jawa, setelah itu panaskan hingga mendidih, jika sudah angkat dan tiriskan.
- Setelah itu, masukkan santan dalam panci kecil dan campurkan dengan 300 ml air lalu aduk dan berikan parutan keju.
- Sisihkan sebagian santan yang telah bercampur air ke dalam sebuah gelas besar.
- Jika sudah, masukkan tepung beras ke dalam gelas yang berisi santan dan aduk hingga tepung tidak menggumpal.
- Nyalahkan api lalu masak santan yang di panci dengan api kecil sambil terus diaduk, supaya bubur lembut.
- Setelah mendidih masukan campuran tepung gelas dan santan sedikit demi sedikit ke dalam panci sambil diaduk.
- Langkah selanjutnya, bubur akan meletupletup matikan api dan diamkan bubur sebentar.
- Sajikan ke dalam mangkuk dengan disiram air gula yang yang sudah dibuat tadi, lalu tambahkan parutan keju di atasnya.
- Bubur Sumsum Keju siap dinikmati bersama keluarga.