32 Contoh Fakta dan Opini Singkat Beserta Pengertian hingga Ciri-cirinya, Bisa jadi Bahan Pembelajaran
Mengetahui contoh fakta dan opini kurang lengkap rasanya jika tak memahami pengertian hingga ciri-cirinya.
Mengetahui contoh fakta dan opini kurang lengkap rasanya jika tak memahami pengertian hingga ciri-cirinya.
32 Contoh Fakta dan Opini Singkat Beserta Pengertian hingga Ciri-cirinya, Bisa jadi Bahan Pembelajaran
Mengetahui contoh fakta dan opini singkat dapat menambah pemahaman Anda mengenai bahasa Indonesia.
Seperti yang kita ketahui, fakta dan opini merupakan salah satu materi yang diajarkan dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.
Tak hanya di bangku sekolah saja, berbagai kalimat mengenai contoh fakta dan opini bisa digunakan di kehidupan sehari-hari.
-
Apa bedanya fakta dan opini? Fakta dan opini merupakan dua hal yang sering dikaitkan satu sama lain. Dua kata ini sering kali disebut dalam berita, berbagai macam buku, hingga jurnal penelitian. Bukan hanya itu, fakta dan opini juga sering dibahas dalam kehidupan sehari-hari di berbagai topik.Dalam hal ini, fakta dan opini adalah dua hal yang berbeda, bahkan saling bertolak belakang.
-
Daging sapi kecap apa yang paling trending saat ini? Resep daging sapi masak kecap yang menggugah selera. Daging sapi menjadi salah satu bahan makanan berprotein tinggi yang bisa diolah menjadi berbagai macam hidangan. Resep daging sapi kecap bisa dijadikan sebagai pilihan variasi menu makanan yang bisa dinikmati bersama keluarga.
-
Apa arti dari kata-kata gombalan bahasa Inggris yang sedang trending? Gombalan berarti rayuan yang bisa membuat seseorang yang kita suka menjadi baper dan meleleh.
-
Apa saja cerita lucu bahasa Jawa yang lagi trending? Bagi Anda yang ingin membaca salah satunya, ulasan berikut ini bisa menjadi referensi yang tepat. Melansir dari berbagai sumber, Kamis (2/5), berikut merdeka.com ulas mengenai kumpulan contoh cerita lucu bahasa Jawa yang ampuh mengusir rasa suntuk dan bosan untuk Anda.
-
Apa yang sedang trending di awal tahun ajaran baru? Di awal tahun ajaran baru, para guru biasanya akan memberikan tugas membuat recount text yang sederhana.
-
Kenapa ucapan Natal jadi trending? Ucapan selamat natal dalam bahasa Inggris bisa disampaikan kepada teman atau kerabat terdekat yang merayakannya.
Sehingga, penting bagi setiap orang untuk mengetahuinya dengan baik dan benar.
Nah, mengetahui contoh fakta dan opini kurang lengkap rasanya jika tak memahami pengertian hingga ciri-cirinya.
Bagi Anda yang sedang mempelajari materi tersebut, ulasan berikut ini bisa menjadi salah satu referensi yang tepat.
Melansir dari berbagai sumber, Jumat (3/5), berikut merdeka.com ulas mengenai kumpulan contoh fakta dan opini yang dilengkapi beserta pengertian hingga ciri-cirinya.
Pengertian Fakta dan Opini
Fakta adalah pernyataan yang berupa situasi riil dari sebuah kajadian yang terjadi. Fakta berisi sesuatu yang benar-benar ada dan pernyataan dari sebuah fakta biasanya sulit untuk disanggah oleh siapapun.
Dalam sebuah fakta, antara satu orang dengan orang lainnya pastinya sama karena kejadiannya jelas, tidak dapat terbantahkan serta dapat dicek kebenarannya.
Di sisi lain, opini merupakan kebalikan dari fakta. Segala hal yang bersifat opini merupakan suatu hal subjektif.
Opini pun sangat dipengaruhi oleh perasaan, pemikiran, perspektif, keinginan, sikap, pengalaman, pemahaman, keyakinan setiap individu.
Artinya, opini merupakan hasil dari pemikiran seseorang yang belum tentu kebenarannya.
Ciri-ciri Fakta
- Informasi berasal dari kejadian yang sebenarnya.
- Bersifat obyektif, yakni data yang sebenarnya, bukan dibuat-buat dan dilengkapi dengan gambar obyek.
- Biasanya dapat menjawab rumus pertanyaan 5W + 1H.
- Menyatakan kejadian yang sedang atau telah dan pernah terjadi.
- Berisi data-data yang sifatnya kuantitatif (berupa angka) dan kualitatif (berupa pernyataan).
- Mempunyai data yang akurat baik waktu, tanggal, tempat dan peristiwanya.
- Dapat dibuktikan kebenarannya.
Ciri-ciri Opini
- Ditandai dengan penggunaan kata-kata seperti bisa jadi, sepertinya, mungkin, seharusnya, sebaiknya.
- Menunjukkan peristiwa yang belum pasti terjadi atau terjadi dikemudian hari.
- Merupakan pikiran atau pendapat seseorang maupun kelompok.
- Informasi yang disampaikan belum ada pembuktiannya.
- Bersifat subyektif dan biasanya disertai dengan pendapat, saran dan uraian yang menjelaskan.
- Tidak memiliki narasumber.
- Berisi pendapat tentang peristiwa yang terjadi.
- Tidak dapat dibuktikan kebenarannya.
Contoh Fakta dan Opini
Contoh Kalimat Fakta
1. Ayam dan burung termasuk kategori binatang yang berkembang biak dengan cara bertelur.
2. Bendera negara Indonesia terdiri dari warna, Merah dan Putih.
3. Indonesia memiliki dua musim, yaitu musim hujan dan musim kemarau.
4. Persib Bandung berdiri pada 14 Maret 1933.
5. Dalam tubuh landak terdapat duri yang dijadikan alat untuk mempertahankan dirinya dari serangan hewan lainnya.
6. Provinsi Aceh dilanda bencana besar tsunami pada 2004.
7. Persib Bandung berdiri pada 14 Maret 1933.
8. Penulis buku novel Laskar Pelangi adalah Andrea Hirata.
9. Negara Indonesia diapit oleh samudra Hindia dan Samudra Pasifik.
10. Tanggal 17 Agustus 1945 diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Indonesia.
11. Indonesia adalah negara kepulauan, terdiri atas lima pulau besar, yaitu Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Papua, dan Jawa.
12. Bahasa Indonesia adalah bahasa persatuan dan bahasa resmi yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
13. Jokowi adalah Presiden Republik Indonesia.
14. London merupakan ibu kota negara Inggris.
15. Mark Zuckerberg adalah pendiri jejaring sosial Facebook.
16. Real Madrid adalah klub yang menjuarai liga Champions tahun 2016.
Contoh Fakta dan Opini
Contoh Kalimat Opini
1. Perempuan itu terlihat lebih cantik ketika menggunakan hijab berwarna cerah.
2. Liverpool sepertinya akan menjadi juara liga Inggris musim ini.
3. Indonesia adalah negara yang indah.
4. Perempuan lebih pintar daripada laki-laki.
5. Belajar bahasa Inggris lebih mudah daripada belajar bahasa Jerman.
6. Matematika dan bahasa Inggris adalah mata pelajaran yang banyak dibenci oleh para siswa sekolah.
7. Rumah yang kosong dalam waktu lama dipercaya akan berhantu.
8. Hari ini akan turun hujan, sebab langit sudah mendung.
9. Sepertinya nanti sore akan turun hujan deras yang disertai dengan angin kencang.
10. Makanan itu akan terasa lebih gurih jika ditambahkan sedikit perasan air jeruk.
11. Bunga mawar adalah bunga yang paling indah dibandingkan bunga yang lain.
12. Indonesia akan menjadi makmur apabila dipimpin oleh seorang militer.
13. Perempuan itu terlihat lebih cantik ketika menggunakan hijab berwarna cerah.
14. Jika pengamanan diatur dengan baik maka tidak akan ada insiden narapidana melarikan diri dari lapas.
15. Drama korea menjadi drama yang paling disukai oleh generasi muda saat ini karena ceritanya yang romantis serta para pemainnya yang tampan dan cantik.
16. Penyebab kebakaran sementara diperkirakan karena terjadinya arus pendek.