40 Ucapan Selamat Wisuda kepada Teman, Simple dan Tetap Berkesan
Memberikan ucapan selamat wisuda kepada teman merupakan hal yang kian lumrah di kalangan generasi muda.
Memberikan ucapan selamat wisuda kepada teman merupakan hal yang kian lumrah di kalangan generasi muda. Memberikan ucapan dan doa merupakan salah satu bentuk dukungan kepada kawan yang telah berhasil meraih pencapaian terakhir di bangku perkuliahan atau sekolah.
Terkadang, bibir tak mampu mengucapkan kalimat yang mewakili perasaan bahagia tatkala menyaksikan teman wisuda. Padahal, ucapan selamat wisuda kepada teman bisa jadi merupakan suatu hal yang ditunggu-tunggu setelah melewati perjuangan panjang.
-
Mengapa ucapan selamat wisuda penting? Ucapan selamat wisuda penting untuk diketahui sebagai bentuk apresiasi terhadap keluarga dan sahabat.
-
Bagaimana cara memberikan ucapan selamat tunangan? Jika Anda ingin menjadi teman yang baik, Anda harus turut mendoakan dengan harapan terbaik pula.
-
Kenapa memberikan ucapan selamat tunangan? Memberikan ucapan selamat tunangan untuk sahabat atau teman terdekat merupakan bentuk ikut serta memanjatkan doa bagi mereka yang hendak mengikat hubungan ke dalam janji suci pernikahan.
-
Apa yang dimaksud dengan ucapan selamat tunangan? Ucapan selamat tunangan mempunyai makna mendalam dan mengandung doa bagi kedua pasangan dalam mengarungi jenjang hidup selanjutnya.
-
Bagaimana cara menyampaikan ucapan selamat wisuda islami yang penuh doa dan harapan? Berikut 30 ucapan selamat wisuda islami yang bisa Anda jadikan sebagai pedoman untuk berpesan ke kerabat dan orang-orang terdekat.
-
Bagaimana cara mengucapkan terima kasih kepada orang tua dengan tulus? Memberikan kata terima kasih untuk orang tua, tentu harus dilakukan dengan hati yang tulus sebagai bentuk rasa hormat dan penghargaan bagi orang tua.
Berikut kumpulan ucapan selamat wisuda kepada teman yang bisa dijadikan sebagai referensi bagi Anda untuk berkirim pesan kepada orang-orang terdekat, dilansir dari berbagai sumber.
Ucapan Selamat Wisuda kepada Teman Berkesan
- Selamat wisuda kawan. Semoga sukses mengikuti di tiap langkah berikutnya. Amin.
- Begitu bangganya diriku, melihat kamu bisa sukses dalam hari paling membahagiakan ini. Semoga kamu menjadi lebih baik, dan ilmu yang kamu dapatkan bisa bermanfaat. Selamat wisuda.
- Selamat kamu berhasil! Saatnya merayakan semua kerja keras dengan cara yang menggembirakan.
- Langkah yang kamu pijakkan akan menentukan jalan hidupmu kelak. Demi mendapatkan kesuksesan di masa mendatang, mantapkan kakimu. Selamat wisuda.
Instagram/@manaberita ©2020 Merdeka.com
- Selamat datang menuju jalan yang baru. Semua yang telah didapatkan hari ini semoga mampu menjadi pelecut semangat. Selamat wisuda, kawan.
- Hari yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba, kamu berhasil mengejar impianmu. Semua kerja keras membuahkan hasil. Selamat dan sukses.
- Gelar sarjana yang telah kamu dapatkan hari ini adalah berkat perjuangan yang tidak mudah. Sukses selalu kawan.
- Selamat wisuda, bangganya aku melihat keringat itu berbuah manis dan membuat lekukan senyum di wajahmu. Selamat!
Ucapan Selamat Wisuda kepada Teman Mendalam
- Keraguanku selama ini telah kau buktikan hari ini. Kamu bisa menjalani wisuda dan lulus dengan hasil yang memuaskan. Selamat, kawan.
- Meskipun banyak orang yang meragukan kemampuanmu, tapi kamu membuktikan kepada kita semua, bahwa kamu bisa. Selamat!
- Wisuda adalah satu di antara impian yang kamu mimpikan. Congrats sahabatku. Predikat Cumlaude pantas bersandar di pundakmu.
- Selamat merayakan kelulusan. Semoga ilmumu memiliki manfaat dan menjadi kebanggaan bagi nusa, bangsa, dan negara. Selamat wisuda, kawan.
Instagram @maudyayunda ©2020 Merdeka.com
- Happy graduation, atas apa yang kamu raih saat ini, aku sungguh merasa bahagia. Terucap doa tulus, semoga ilmumu bermanfaat dan berkah dunia akhirat.
- Selamat wisuda, semoga ilmu yang didapat dari bangku pendidikan mampu teraktualisasi dikehidupan nyata serta bermanfaat untuk masyarakat luas.
- Selamat wisuda. Mantapkan hati untuk langkah selanjutnya serta jangan mudah berpuas diri dengan mimpi yang telah diraih waktu ini.
- Semua jerih payah yang kamu rasakan selama proses kuliah kini telah sampai di ujung akhirnya. Selamat menikmati hasil kerja kerasmu.
Ucapan Selamat Wisuda kepada Teman Penuh Makna
- Happy graduation, my best friend! Pencapaian yang kau raih saat ini, diriku sungguh merasa bahagia. Terucap doa tulus, semoga ilmumu bermanfaat dan berkah dunia akhirat.
- Benar-benar sebuah kabar bahagia yang ku dengar dan lihat saat ini. Melihat senyuman, tawa lepas, dan rasa bangga ada di wajah sahabatku. Tetaplah berjuang, kawan.
- Selamat wisuda, teman! Akhirnya seribu hari penantianmu telah berakhir, kini kau resmi menjadi seseorang yang kau inginkan, menjadi kebanggaan kita semua. Sukses selalu.
- Terselip doa di setiap langkah kakimu tatkala kau menerima ijazah dan penghargaanmu pagi ini. Meski esok kita tak lagi sering bersama layaknya di bangku kuliah, aku akan selalu mendoakan yang terbaik bagimu, sahabat. Selamat dan sukses.
Instagam @vidialdiano ©2020 Merdeka.com
- Tidak ada yang bisa menghentikanmu sekarang. Kamu memiliki tiket untuk mewujudkan impianmu. Selamat!
- Penampilan yang oke, cerdas, hati yang baik, sekarang kau sabet juga gelar sarjana? Kau benar-benar mampu mencapainya, menjadi sosok yang kau idam-idamkan. Selamat wisuda!
- Salut dengan perjuanganmu selama ini hingga kau bisa meraih gelar kebanggaan. Selamat wisuda, kawan.
- Mari kita rayakan hari bahagiamu saat ini. Tak ada yang lebih bahagia bagiku, melihat teman seperjuangan yang penuh kelembutan hati akhirnya sukses. Selamat wisuda!
Ucapan Selamat Wisuda kepada Teman & Sahabat
- Selamat untuk temanku yang melaksanakan wisuda hari ini. Semoga ilmu yang telah didapatkan menjadi berkah dan manfaat bagi orang lain.
- Selamat atas kelulusanmu dan semoga kamu beruntung untuk awal yang baru dalam hidup. Semoga tercapai semua impian dan tujuanmu, sobat.
- Benar-benar pencapaian yang luar biasa. Aku tak pernah menyangka kau akan berhasil tepat di hari yang kau inginkan. Sekali lagi, selamat wisuda.
- Aku tak akan pernah melupakan air mata, keringat, dan pikiran yang kau torehkan untuk masa depanmu. Meski kala itu kau menumpahkan segalanya padaku, namun aku tahu hari ini pasti akan datang. Selamat wisuda.
©2020 Merdeka.com/instagram
- Tak mudah untuk meraih gelar dan mengenakan pakaian kebanggaan ini. Tapi aku tau kamu akan bertanggung jawab untuk mendapatkannya. Alhamdulillah, kau wisuda hari ini teman!
- Hari ini aku menjadi saksi kebahagiaanmu, kawan. Selamat menjadi sarjana dan selamat atas gelar barunya. Hari ini adalah hari spesial yang tidak terlupakan.
- Segenap kemampuan tanpa kenal lelah telah kamu curahkan. Hari ini aku mengucapkan selamat untuk keberhasilanmu.
- Langit seolah turut berbahagia atas pencapaian luar biasa yang kau raih hari ini. Senyum merekah yang terlukis di wajahmu hari ini akan menjadi pengingatku kepada ribuan langkah kaki yang kau perjuangkan demi cita-citamu. Selamat wisuda.
Ucapan Selamat Wisuda kepada Teman Penuh Harapan
- Perjalanan hidup membawa tantangan dan peluang. Semoga kamu membawa semangatmu untuk merebut peluang dan mengalahkan tantangan. Selamat wisuda, semoga keberkahan selalu mengikuti langkah kakimu.
- Di hari yang istimewa bagi teman-temanku sekalian, aku senantiasa mengirim doa dan apresiasi atas kerja keras kalian selama ini. Selamat dan sukses.
- Akan ada perjuangan yang lebih menantangmu di depan. Jangan patah semangat, selalu tanamkan kebaikan dan kebermanfaatan meski kau tak lagi menimba ilmu bersamaku. Selamat wisuda, teman.
- Mulai hari ini, aku yakin kesuksesan dan keberhasilan akan terus mengikuti setiap perjuanganmu yang tak kenal lelah. Aku selalu percaya, ada banyak kejutan dari mimpi-mimpi kecilmu. Selamat wisuda!
©2020 Merdeka.com/Instagram Ria Ricis
- Selamat menapaki jenjang kehidupan selanjutnya, kawan. Bertambah ilmu bukan berarti bisa cepat berpuas diri, selalu gali dan temukan mimpi-mimpimu di luar sana. Selamat wisuda.
- Rasanya hari ini seperti mimpi. Kau berada di sana, memegang pencapaian terbesarmu sebagai mahasiswa. Selamat dan sukses kawan.
- Doaku akan selalu mengiringi langkahmu saat kau mulai menata masa depanmu usai hari ini. Selamat dan sukses.
- Selamat wisuda. Kau akan selalu terkenang di ingatanku sebagai satu-satunya teladan bagi banyak orang untuk mengejar gelarmu saat ini. Sukses selalu!