50 Jokes Garing Beserta Jawabannya, Absurd Banget Tapi Kocak
Meski dianggap tak lucu, namun jokes garing juga seringkali sukses mengundang tawa orang lain.
Melontarkan jokes garing bisa menjadi solusi yang tepat bagi Anda untuk menghabiskan waktu luang bersama orang-orang terdekat. Jokes atau permainan tebak-tebakan memang tak lagi asing di telinga banyak orang.
Meski banyak tebak-tebakan yang berhasil mengocok perut dalam waktu singkat, namun terdapat jenis jokes yang justru kerap membuat kita tak habis pikir. Jenis tebak-tebakan tersebut adalah jokes garing.
-
Kapan kita butuh jokes lucu? Ada banyak hiburan yang bisa membuat harimu menyenangkan.
-
Apa yang jadi jokes lucu tentang kegagalan dalam hidup? Kalo kamu merasa gagal dalam hidupmu, berdiri sejenak di depan kaca, lalu tatap wajahmu dalam-dalam. itulah orang yang sedang gagal. sekian.
-
Kenapa jokes tentang kegagalan bisa bikin ngakak? Kalo kamu merasa gagal dalam hidupmu, berdiri sejenak di depan kaca, lalu tatap wajahmu dalam-dalam. itulah orang yang sedang gagal. sekian.
-
Kapan dark jokes dianggap lucu? Dark jokes lucu menjadi salah satu bentuk ekspresi kreatif yang unik dalam dunia komedi. Meskipun cenderung mengangkat tema-tema sensitif atau serius, dark jokes berhasil menciptakan atmosfer humor yang dapat membuat orang tertawa meskipun terkadang merasa tidak nyaman.
-
Apa saja contoh cerita humor kocak yang bikin ngakak? Melansir dari beragam sumber, Jumat (7/7) berikut adalah kumpulan cerita humor yang bikin tertawa ngakak hingga guling-guling.
-
Bagaimana cara mendapatkan jokes bapak-bapak yang lucu? Melansir dari berbagai sumber, Rabu (20/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
Meski demikian, jokes garing juga seringkali sukses mengundang tawa orang lain. Sebab, ada saja jokes garing yang jawabannya justru tak sempat kita pikirkan.
Nah, bagi Anda yang ingin mengundang tawa dari orang lain, melontarkan jokes garing bisa menjadi pilihan. Simak beberapa rekomendasi jokes garing berikut ini yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber, Senin (15/11/2021).
Jokes Garing
1. Siapa artis yang hobi naik motor hayo?
Jawab: Titiek Vespa.
2. Penyanyi yang suaranya biasa aja?
Jawab: Ebiet B Aja.
3. Siapa aktor yang gampang emosian?
Jawab: Anjasmaramara.
4. Penyanyi luar negeri yang susah nelen?
Jawab: Ed sered.
5. Penyanyi yang sering gak sadar diri?
Jawab: Pingsan mambo.
Shutterstock/Philip Date
6. Siapa artis yang suka bensin?
Jawab: Vin Diesel.
7. Siapa penyanyi yang hobi nge-gas?
Jawab: Melly Gaslow.
8. Pemain bola apa yang beratnya 3kg?
Jawab: Bambang tabung gas.
9. Penyayi luar negeri yang suka sepedaan?
Jawab: Selena Gowes.
10. Gubernur apa yang suka nyayi?
Jawab: Biduan Kamil.
Jokes Garing Kocak
11. Wakil presiden yang sering nonton streaming?
Jawab: Muhammad Youtube Kalla.
12. Siapa penyanyi yang selalu ada di warkop?
Jawab: Charly es teh dua gelas.
13. Siapa artis yang hobi marah?
Jawab: Inul Daratinggi.
14. Siapa penyanyi yang jago stand up comedy?
Jawab: Uus Dahlia.
15. Siapa artis yang belom siap nikah?
Jawab: Agnez Gamonica.
©Unsplash/alexandra lammerink
16. Siapa penyanyi yang hobi ngajak main?
Jawab: Maudy Ayunan.
17. Siapa penyanyi yang selalu tabah?
Jawab: Pasrah Ungu.
18. Siapa artis yang kebanyakan mikir?
Jawab: Ayu Thinking.
19. Siapa penyanyi yang paling matre?
Jawab: Fulus.
20. Penyanyi yang rambutnya nggak lurus?
Jawab: Ayu keriting.
Jokes Garing Seru
21. Salah apa yang tidak bisa dipidanakan?
Jawab: Salah urat.
22. Kalau ada bus kecelakaan, pesawat jatuh, ada kapal tenggelam, semuanya akan muncul di mana?
Jawab: Di TV.
23. Makan apa yang tidak membuat kenyang malah sebaliknya membuat sesak?
Jawab: Makan hati.
24. Waktu hidup dinyanyikan, pas mati dikasih tepuk tangan?
Jawab: Lilin ulang tahun.
25. Cecak apa yang bisa bikin mati?
Jawab: Cecak napas kalau melihat senyum manismu.
©Shutterstock
26. Kuda, kuda apa yang bikin seneng?
Jawab: Kudapat pacar sepertimu.
27. Kenapa Menara Pisa miring?
Jawab: Karena terpesona dengan senyumanmu.
28. Micin apa yang rasanya manis?
Jawab: Mi cinta you.
29. Buah apa yang suka dipakai perang?
Jawab: Jambu runcing.
30. Wakil presiden yang sering nonton streaming?
Jawab: Muhammad Youtube Kalla.
Jokes Garing Banget
31. Gajah naik motor keliatan apanya?
Jawab: Bohongnya.
32. Kenapa matahari bisa tenggelam?
Jawab: Karena matahari tidak bisa berenang.
33. Truk apa yang hidungnya panjang?
Jawab: Petruk.
34. Saat naik pesawat kita dilarang membawa?
Jawab: Sendiri.
35. Jauh di mata, tapi dekat di hati, apakah itu?
Jawab: Usus.
©Shutterstock
36. Kenapa ketika naik taksi kita tidak boleh bayar uang dulu?
Jawab: Karena uang dulu udah tidak laku.
37. Muka apa yang paling besar sedunia?
Jawab: Muka bumi.
38. Buah apa yang isinya durian tapi kulitnya berduri?
Jawab: Yaa buah durian lahh.
39. Apa beda antara Meggi Z dan tukang sayur?
Jawab: Meggi Z nyanyi 'teganya-teganya', tukang sayur teriak 'togenya, togenya'.
40. Sayur apa yang bisa menirukan suara kodok?
Jawab: Kangkung...kangkung.
Jokes Garing Lucu
41. Orang apa yang berenang tapi rambutnya tak pernah basah?
Jawab: Orang botak.
42. Jika orang sakit dibawa ke rumah sakit, tetapi jika rumah sakit yang sakit dibawa ke mana?
Jawab: Tukang bangunan.
43. Kenapa Superman bajunya pake huruf S?
Jawab: Karena kalau pake M atau XL kegedean.
44. Ayam, ayam apa yang paling besar?
Jawab: Ayam Semesta.
45. Kue apa yang bungkusnya di dalam, isinya di luar?
Jawab: Kue salah bikin.
©2020 Merdeka.com/pixabay
46. Apa bukti wortel baik untuk kesehatan mata?
Jawab: Pernah lihat kelinci pakai kacamata?
47. Kenapa di keyboard komputer ada tulisan 'Enter' ?
Jawab: Karena kalo tulisannya 'Entar', programnya nggak jalan-jalan.
48. Benda apa yang baru dibeli langsung dibuang?
Jawab: Peti mati.
49. Telur apa yang sangar?
Jawab: Telur asin, soalnya ada tatonya.
50. Binatang apa yang seluruh anggota tubuhnya ada di kepala?
Jawab: Kutu rambut.