Aksi Mengejutkan Polisi saat Bantu Tambal Jalan, Warga Kompak Sampai Angkat Pacul
Sejumlah anggota Polda Jateng nampak bergembira saat membantu kegiatan warga.
Aparat Kepolisian bertugas melindungi dan mengayomi masyarakat di Tanah Air. Di sela-sela tugasnya, terkadang banyak momen asyik membahagiakan dilakukan bersama masyarakat.
Seperti yang terekam dalam sebuah video singkat berikut ini. Sejumlah anggota Polda Jateng nampak membantu kegiatan warga.
-
Kenapa video tersebut viral? Video yang diunggahnya ini pun viral dan menuai perhatian warganet."YaAllah Kau bangunkan aku tengah malam, aku kira aku mimpi saat ku lihat suamiku sedang sujud," tulisnya di awal video yang diunggahnya.
-
Apa yang terjadi di video yang viral? Video berdurasi 20 detik tersebut memperlihatkan seseorang yang diklaim sebagai Gibran yang sedang menggendong bayi sambil mengumandangkan takbir.
-
Kenapa video ini menjadi viral? Video ini viral dan sukses bikin warganet ikut sedih.
-
Apa yang terjadi dalam video viral tersebut? Video yang menampilkan seorang sopir truk video call dengan keluarga dan menyatakan tak memperbolehkan anaknya jadi polisi viral di media sosial. Video itu diambil di depan kantor Polsek Tebo Tengah, Kabupaten Tebo, Jambi.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
Mereka terlihat kompak menari hingga bersorak. Seperti apa momen tersebut? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Bantu Warga Tambal Jalan
Warga daerah objek wisata Guci, Kabupaten Tegal, tengah bergotong royong menambal jalan. Lengkap dengan membawa sejumlah alat kerja seperti pacul hingga sekop.
Di tengah aktivitas warga, nampak sejumlah personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jateng di lokasi. Kedua pihak bekerja sama memperbaiki jalan rusak sembari bernyanyi ‘Terpesona’.
Instagram/@divisihumaspolri ©2021 Merdeka.com
"Di sela-sela membantu masyarakat menambal jalan yang longsor di Jalan menuju objek wisata Guci, Kabupaten Tegal, Personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Jateng mengajak masyarakat untuk menyanyikan yel-yel 'Terpesona'," dikutip dari akun Instagram @divisihumaspolri.
Tingkatkan Rasa Kebersamaan
Hal tersebut dilakukan pihak kepolisian untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan solidaritas. Hal itu seolah menegaskan bahwa tak ada garis pembeda antara aparat Korps Bhayangkara dengan warga.
Instagram/@divisihumaspolri ©2021 Merdeka.com
"Menyanyikan yel-yel adalah salah satu cara meningkatkan semangat dan solidaritas antar sesama. Dalam video tersebut, dapat terlihat bahwa masyarakat bersama Polri menikmati kebersamaan dalam aksi sosial," dikutip dari akun Instagram @divisihumaspolri.
Menari Penuh Kebahagiaan
Tak hanya bersama warga yang memperbaiki jalan rusak, sejumlah pesepeda motor pun juga turut meramaikan aksi tersebut. Dipenuhi raut wajah bahagia, mereka pun lantas tak segan untuk menirukan tarian dan yel-yel ‘Terpesona’ yang sempat viral beberapa waktu lalu.
Instagram/@divisihumaspolri ©2021 Merdeka.com
Saking bahagianya, pacul yang dibawa oleh warga pun sampai diangkat ke atas. Semua orang tak luput dari rasa bahagia saat bernyanyi dan menari bersama.
Dukungan Warganet
Aksi mengejutkan ini banyak mendapatkan tanggapan positif dari publik. Banyak yang memberikan dukungan kepada aksi sang petugas yang tetap asyik di tengah membantu dan mengayomi masyarakat.
Instagram/@divisihumaspolri ©2021 Merdeka.com
"Hahaha angkat-angkat pacul dan alat-alat lainnya itu epic banget. Semangat terus pakpol," tulis akun @marisahetie.
"Indahnya kebersamaan," kata akun @begun.begun.
"Keren, pak. Lanjutkan dan sebarkan bahagia kerja sama dengan rakyat," dukungan akun @rapmanapitupulu.
"Selalu semangat. Kami ikut terpesona!!!" tulis akun @effendialamri.
Video Polisi & Warga Kompak Menari Bersama
Berikut video aksinya hingga banjir dukungan dari publik.
View this post on Instagram