Bisnisnya Terdampak Covid-19, Ruben Onsu Curhat Sambil Nangis ke Sandiaga Uno
Lewat obrolannya bersama dengan Sandiaga Uno yang juga merupakan seorang pengusaha, Ruben Onsu mencurahkan segala isi hatinya melihat bisnisnya yang saat ini terdampak virus corona.
Ruben Onsu merupakan salah seorang artis papan atas Tanah Air. Tak hanya menjadi seorang artis, Ruben juga menggeluti bisnisnya di bidang kuliner.
Dengan adanya pandemi virus Corona atau Covid-19 ini, Ruben merasa bisnisnya terdampak. Lewat obrolannya bersama dengan Sandiaga Uno yang juga merupakan seorang pengusaha, ia mencurahkan segala isi hatinya. Ingin tahu? Simak ulasan lengkapnya berikut.
-
Bagaimana Sarwendah dan Ruben Onsu bertemu? Pada 7 November - 8 Desember 2010, ia mengikuti seleksi pemilihan anggota Cherrybelle dan terpilih sebagai salah satu dari 10 anggota dari 400 peserta, dikenal sebagai Wenda Cherrybelle.
-
Siapa yang memberikan klarifikasi atas berita gugatan cerai terhadap Ruben Onsu? Sarwendah, dengan tujuan untuk mencegah penyebaran pemberitaan yang semakin meruncing, memilih untuk memberikan klarifikasi kepada pihak Pengadilan Negeri Jakarta Selatan yang telah mengeluarkan pernyataan mengenai adanya gugatan yang diajukan oleh seorang wanita terhadap Ruben Onsu.
-
Apa ciri khas penampilan Ruben Onsu di masa lalu? Ruben Onsu dikenal dengan penampilan kurus dan gaya rambut berdiri yang berantakan.
-
Kapan Sarwendah resmi bercerai dari Ruben Onsu? Di hari perceraiannya dengan Ruben, Sarwendah tetap bisa tersenyum berkat kehadiran anak-anak, terutama saat si bungsu mengungkapkan suka dengan bekal yang ia siapkan.
-
Siapa yang akan menjelaskan alasan perceraian Ruben Onsu? Tegasnya, setelah proses ini selesai, klien saya berkomitmen untuk menjelaskan dengan jelas kepada teman-teman agar tidak terjadi kesalahpahaman dan spekulasi mengenai apa yang terjadi.
-
Kapan Ruben Onsu melamar Sarwendah? Setelah kurang lebih menjalin hubungan selama 10 bulan, Ruben pun mantap untuk melamar Sarwendah tepatnya pada 11 Agustus 2013.
Unggahan Sandiaga Uno
Baru-baru ini Sandiaga Uno tengah membagikan video obrolannya bersama Ruben Onsu di media sosial. Melalui akun Instagram pribadinya @sandiuno mengunggah sebuah momen bersama Ruben sedang berdiskusi soal bisnis yang kini terkena dampak virus corona atau covid-19.
Instagram/@sandiuno ©2020 Merdeka.com
"CURHATAN SESAMA PENGUSAHA. Ini merupakan kali ketiga, saya dan @ruben_onsu berdiskusi, saling bertukar pikiran tentang bisnis," tulisnya sebagai keterangan.
Selamatkan Karyawan dengan Unggah Video Makanan
Diketahui Ruben memiliki usaha di bidang kuliner yang cukup terkenal di Indonesia. Namun, akibat adanya wabah virus corona usahanya itu mengalami penurunan begitu drastis, akan tetapi Ruben tetap menyelamatkan karyawannya agar dapat tetap bekerja tanpa harus kehilangan mata pencarian.
Instagram/@sandiuno ©2020 Merdeka.com
"Saya tidak mau memikirkan perut saya saja bang, saya harus memikirkan banyak perut orang di luar sana," ujarnya.
"Walaupun di luar sana 'woi banyak orang di luaran sana yang enggak makan', paham, tapi ini jalan satu-satunya gue bisa nyelamatin karyawan gue untuk bisa bekerja, video makan," lanjutnya menjelaskan.
Hikmah yang Didapatkan Ruben
Menghadapi wabah penyakit baru yang tak hanya berdampak bagi kesehatan namun juga banyak hal lain, salah satunya bisnis membuat Ruben mendapatkan hikmah.
Ia mengungkap hikmah dari semua ini antara lain memiliki banyak waktu bersama keluarga, selain itu ia juga harus memiliki banyak piihan ke depannya agar tidak merasa kalang kabut ketika ada peristiwa seperti saat ini.
Instagram/@sandiuno ©2020 Merdeka.com
"Yang pertama, akhirnya saya punya banyak waktu untuk keluarga," ujar Ruben.
"Harus punya lebih banyak pilihan sih, sehingga enggak kalang kabut seperti ini," imbuhnya.
Terpaksa Harus Jalani
Ruben juga mengungkapkan tidak ada pilihan lain selain menjalani apa yang dihadapi oleh bisnisnya saat ini. Ia mengatakan bahwa wabah ini tidak hanya terjadi pada dirinya, melainkan seluruh penduduk dunia.
Instagram/@sandiuno ©2020 Merdeka.com
"Suasananya seperti ini, ya enggak ada pilihan lain. Saya harus jalani, karena ini bukan terjadi dengan saya, tapi ini terjadi oleh seluruh masyarakat di Indonesia bahkan di dunia," ungkapnya kepada Sandiaga.
Ungkap Bisnisnya Pulih dalam 1 Tahun Jika Pandemi Berakhir
Akibat pandemi virus corona atau covid-19 yang menyerang dunia, tak terkecuali Indonesia membuat bisnis kuliner Ruben mengalami kerugian begitu dahsyat. Ia mengaku, jika suatu saat nanti pandemi virus corona berakhir, dibutuhkan waktu 1 tahun untuk memulihkan usahanya itu.
Instagram/@sandiuno ©2020 Merdeka.com
"Kalau seandainya ini pun covid-19 ini cepat itu (berakhir) saya butuh waktu satu tahun untuk bisa kembali pulih," kata Ruben.
Kehilangan Ribuan Lapangan Kerja
Sandiaga mengungkap, bisnis Ruben mengalami kerugian begitu besar lantaran ia tengah kehilangan ribuan lapangan kerja karena pandemi virus corona. Hal tersebut diungkapkan Sandiaga pada keterangan unggahan videonya.
"Namun, krisis akibat pandemi Covid-19 ini memaksanya untuk kehilangan ribuan lapangan kerja karena omzet yang menurun drastis," tulis Sandiaga.
Perasaan Ruben
Ruben juga begitu bangga, karena sosok Sandiaga Uno dapat mendengarkan tangisan dan curhatannya. Ia berharap semoga suaranya dapat mewakili masyarakat yang juga memiliki usaha di luar sana.
Instagram/@sandiuno ©2020 Merdeka.com
"Saya bangga banget bisa diwawancara sama orang hebat di mana bisa mendengarkan tangisan kita, jadi sesak, iya curhat saya menganggap ini curhat. Mudah-mudahan suara ini bisa mewakili banyak orang yang memiliki usaha di luar sana," ungkapnya.
Video Curahan Hati Ruben pada Sandiaga Uno
Berikut merupakan video lengkap curahan hati Ruben Onsu sebagai seorang pengusaha kepada Sandiaga Uno.
View this post on Instagram