Cerita Perwira TNI Derita Syaraf Terjepit Bertemu dengan Kasad Jenderal Andika
Cerita Kapten Inf Kirimanto mengenai syaraf terjepit yang dideritanya.
Penyakit bisa datang dan menghampiri siapa saja. Prajurit TNI AD Kapten Inf Kirimanto mengalami syaraf terjepit.
Prajurit TNI ini mulai merasakan gejala aneh pada kakinya saat hendak Samapta UKP Kapten. Dia kemudian periksa ke dokter dan dinyatakan menderita syaraf terjepit.
-
Kenapa Andhika Perkasa mengubah ransum TNI? Kondisi ini membuat Andhika yang pada saat itu menjabat sebagai Pangkostrad merasa gelisah. Ketika jabatannya naik menjadi Kepala Staff Angkatan Darat, Andhika merombak pola konsumsi para prajurit di medan operasi.
-
Di mana prajurit TNI AD ini berasal? Diungkapkan oleh pria asli Kaimana, Papua Barat ini bahwa sebelum memutuskan menikah, Ia sudah menjalin asmara atau berpacaran selama 3 tahun.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Apa yang menjadi cikal bakal Kopassus TNI AD? Soegito lulus Akademi Militer dan bergabung dengan Korps Baret Merah yang saat itu bernama Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD). Pasukan elite ini menjadi cikal bakal Kopassus TNI AD. Berbagai penugasan tempur pernah dijalani oleh Soegito. Termasuk terjun ke Dili saat Indonesia menyerbu Timor Timur.
-
Bagaimana Andhika Perkasa merancang ransum TNI yang baru? “Saya desain dan saya bandingkan dengan negara maju. Itu ada teorinya. Kilo kalori harus terpenuhi tapi gimana caranya itu tidak terlalu berat yang kita banyakin adalah porsi protein,” tandasnya.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.
Kapten Kirimanto juga sempat bertemu dan mengobrol dengan Kasad Jenderal Andika Perkasa. Hingga akhirnya mendapatkan perawatan dan melakukan operasi untuk mengatasi penyakitnya.
Lantas bagaimana cerita lengkap Kapten Kirimanto soal syaraf terjepit? Melansir dari akun YouTube TNI AD, Rabu (21/7), simak ulasan informasinya berikut ini.
Kaki Kesemutan
Kapten Inf Kirimanto diketahui menderita syaraf terjepit. Sekarang sudah ditangani dengan baik.
YouTube TNI AD ©2021 Merdeka.com
"(Tahun) 2014 saya masuk Disinfolahtad, awal-awal saya tidak terjadi keluhan Mas," kata Kauropslat Siops Bagpamops Setdisinfolahtad, Kapten Inf Kirimanto.
"Awal tahun 2016 itu, kan kita mau Samapta UKP Kapten itu kok kaki saya kesemutan terus," ungkapnya.
Derita Syaraf Terjepit
Dia lantas diajak salah satu anggotanya untuk periksa di RS Gatot Soebroto. Saat itu juga sang istri berada di rumah sakit militer tersebut. Melalui segala macam pemeriksaan, dokter menyatakan Kapten Kirimanto menderita syaraf terjepit.
YouTube TNI AD ©2021 Merdeka.com
"Akhirnya saya waktu itu diajak Sersan Dodi anggota saya, kebetulan istri saya di Gatot Soebroto. Akhirnya saya diantar ke sana untuk periksa," sambungnya.
"Saya setelah di rontgen, saya MRI. Hasilnya itu kata analisa dokter saya urat kejepit," jelasnya.
Bertemu & Ngobrol dengan KASAD
Dia juga menceritakan pengalamannya bertemu dengan Kasad Jenderal TNI Andika Perkasa. Kasad sempat bertanya mengenai kakinya yang tak biasa.
YouTube TNI AD ©2021 Merdeka.com
"Kemarin itu ketemu Kasad itu. Tiba-tiba Kasad tegur, 'Mas kenapa kakinya?' Saya langsung hormat, 'Siap Kasad, sakit jatuh' saya bilang. 'Jatuh dari mana?' Akhirnya jadi interaksi lah, Kasad lama tanya saya di situ," paparnya.
"Singkat cerita Kasad kasih petunjuk, ternyata Kasad baik sekali, perhatian sekali," lanjutnya.
Terima Kasih Kasad
Mendapat perawatan dan operasi, Kapten Kirimanto sangat bersyukur. Dia juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kasad Andika. Sebab, dia merasa harus sembuh demi keluarganya.
YouTube TNI AD ©2021 Merdeka.com
"Saya terima kasih sama Kasad, enggak tahu rasa terima kasih saya tak terhingga mungkin Mas," ujarnya.
"Semua petunjuk yang diberikan oleh Kasad akan saya lakukan, saya harus sembuh karena keluarga saya membutuhkan saya,” ujar Kirimanto.
Video Cerita Kapten Kirimanto Soal Syaraf Terjepit
Berikut videonya.