Kaesang Unggah Foto Sebelum Glow Up, Langsung Dikomentari Wali Kota Solo
Kaesang unggah foto jadul, langsung dikomentari Wali Kota Solo.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo, yakni Kaesang Pangarep memang kerap kali mencuri perhatian netizen lewat berbagai tingkahnya.
Meskipun statusnya sebagai putra dari orang nomor satu di Indonesia, Kaesang justru dikenal tak pernah jaga image atau jaim di media sosial.
-
Mengapa Gibran Rakabuming Raka mempersilakan pihak yang menggugat Presiden Jokowi? Gibran mempersilakan saja pihak-pihak yang ingin menggugat ayah kandungnya tersebut."Iya, iya silakan," ujar Gibran saat ditemui di Warakas, Jakarta Utara, Selasa (16/1).
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Siapa yang menolak mentah-mentah Kaesang menjadi Gubernur Jakarta? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Siapa saja anak buah Jokowi yang minta anggaran? Sejumlah menteri dan pimpinan lembaga pemerintah ramai-ramai meminta tambahan anggaran kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Permintaan itu disampaikan dalam rapat kerja kementerian dan lembaga dengan DPR. Mereka yang meminta tambahan anggaran di antaranya Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
Belum lama ini, ia bahkan tak segan membagikan potret lawas dirinya saat belum glow up. Unggahan tersebut, bahkan sampai mendapat komentar langsung dari Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming. Berikut ulasan selengkapnya:
Unggah Potret Jadul
Melalui unggahan di Instagram pribadinya @kaesangp, ia nampak membagikan potret jadul dirinya ketika masih kecil. Ia juga menuliskan sebuah keterangan unggahan yang kocak.
"Mengembalikan cita-cita masa kecil, melihat klub kesayangan bisa juara.
Daripada cita-citanya mager, mungkin sekarang saatnya," tulis Kaesang dalam keterangan fotonya.
Potret Lawas Kaesang
Dalam foto yang dibagikan, Kaesang terlihat memakai jersey sepak bola dan tersenyum menghadap ke kamera. Netizen pun kemudian ramai mengomentari potret masa kecil Kaesang tersebut.
Instagram/@kaesangp ©2021 Merdeka.com
"Sebelum glo up," kata @nadzwachy.
"Kaesang sebelum glow up dan kinclong," tulis @ayongopibareng
"Mas Kaesang sebelum kenal skinkerr," kata @ayas.ayasss
"Senyum ny msih sama mas," kata @ernijutex
Komentar Wali Kota Solo
Tak hanya dibanjiri komentar dari netizen, unggahan Kaesang itu rupanya juga dikomentari langsung oleh Wali Kota Solo yang tak lain adalah kakak kandung Kaesang, Gibran Rakabuming.
"Eeewww...," tulis Gibran Rakabuming.
Instagram/@kaesangp ©2021 Merdeka.com
Komentar Gibran itupun lantas dibalas langsung oleh Kaesang. Ia bahkan meledek Gibran dan menyebutnya sebagai 'Pak Wali Kota'.
"Selamat malam Pak Wali," balas Kaesang kepada Gibran.