Lihat Pria Paruh Baya Dorong Motor Kehabisan BBM, Polisi Ini Sigap Langsung Sedot Bensin dari Motornya
Tak kehabisan akal, dia langsung menyedot bensin dari sepeda motor dinasnya untuk diisi ke kendaraan milik warga.
Berbuat kebaikan bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. Seperti halnya yang dilakukan anggota Satlantas Polres Kuningan, Jawa Barat berikut ini.
Saat sedang mengendarai motor dinasnya, dia menemukan seorang pemotor yang kehabisan bensin di tengah jalan. Dia pun tak segan memberi pertolongan kepada sang pemotor.
- Bantu Pengendara Motor yang Kehabisan Bensin, Aksi Ojol Ini Tuai Pujian
- Batal Tersangka & Bebas dari Bui, Pegi Setiawan Dihadiahi Motor dari Pengusaha Tajir Asal Tasikmalaya
- Wanita Diseret Motor Ratusan Meter di Bekasi Ternyata Korban Curanmor, Begini Kronologinya
- Aksi Pria Bantu Bapak-Bapak Dorong Motor hingga Belikan Bensin Ini Viral, Banjir Pujian
Tak kehabisan akal, dia langsung menyedot bensin dari sepeda motor dinasnya untuk diisi ke kendaraan milik warga. Aksinya pun seketika menuai pujian dari publik. Berikut ulasan selengkapnya.
Pemotor Kehabisan Bensin
Momen tersebut tak lain baru saja dialami oleh anggota Satlantas Polres Kuningan pemilik akun TikTok @dqchickend_bm02.
Momen yang diabadikannya melalui kamera dashboard itu belum lama ini dibagikan dalam akun media sosialnya hingga menuai banyak tanggapan dari warganet.
Cerita tersebut bermula saat sang polisi yang belum diketahui namanya itu mengaku mendapati si pengendara motor mendorong kendaraan di tepi jalan. Dia berpapasan usai melaksanakan dinas.
"Ketika pulang dinas pengawalan menemukan pengendara yang sedang mendorong sepeda motor," tulisnya.
Tanpa basa-basi, dia segera mendekat hingga berbincang. Terungkap, si pemotor hendak bepergian dari Majalengka menuju Ciawi.
"Pulang dari mana pak?" tanyanya.
"Mau ke Ciawi," balas si pemotor.
"Oh dari Majelengka mau ke Ciawi," ulang si polisi.
Diberi Bantuan
Bukan tanpa alasan si pemotor itu mendorong kendaraan sendiri kala itu. Ternyata, sepeda motor miliknya tengah kehabisan bahan bakar.
Sontak, si polisi langsung memberikan bantuan. Dia langsung menenteng botol beserta selang kecil untuk menyedot bensin di tangki sepeda motor dinasnya.
"Jangan banyak-banyak pak," terang si pemotor.
"Enggak apa-apa pak, takut enggak cukup nanti buat bapak bensinnya," jawab si polisi.
Usai tangki bensinnya terisi, si pemotor langsung bertanya soal biaya.
"Jadi berapa pak?" tanyanya.
Enggan Diberi Uang
Pertanyaan si pemotor langsung ditepis sang petugas. Dia enggan diberi uang dan mengaku tak berjualan bahan bakar.
"Apaan? Jangan..jangan, saya mah tidak jualan bensin," katanya.
Diberi bantuan cuma-cuma, si pemotor seketika mengucap terima kasih mendalam.
Sebelum kembali berkendara, si pemotor mendapat pesan sekaligus senyuman hangat dari sang petugas. Dia diminta berhati-hati saat berkendara menggunakan sepeda motor.
"Terima kasih," katanya.
"Hati-hati bapak di jalannya," ungkap si petugas.
Melalui unggahannya itu, polisi bertubuh tegap itu turut memberikan pesan motivasi ke para pengikutnya di media sosial. Dia berbicara soal berbuat baik.
"Jika kalian berbuat baik, sesungguhnya kalian berbuat baik bagi diri sendiri," tulisnya.
Banjir Ucapan Terima Kasih & Doa
Aksi sigap si petugas yang memberikan pertolongan secara cuma-cuma itu seketika menuai atensi. Dia dibanjiri ucapan terima kasih mendalam sekaligus doa mulia.
"Subhanallah, bapak peduli banget. Tetap sehat dan semangat ya pak," tulis akun @mmhalvancynk.
"Terima kasih pak pol yang baik," tulis akun @muhammadrizki.
"Masya Allah, abangku terbaik," tulis akun @itsme_ayupw.
"Terima kasih pak polisi yang selalu baik terhadap orang lain," tulis akun @patimah.
"Alhamdulillah, masih ada yang baik di dunia ini," tulis akun @rayybule.