Niat Sholat Fardhu 5 Waktu dalam Bahasa Arab Beserta Latinnya, Umat Islam Wajib Tahu
Berikut bacaan niat sholat fardhu 5 waktu dalam Bahasa Arab beserta latinnya.
Setiap umat Islam tentu harus mengetahui bacaan niat sholat fardhu 5 waktu. Baik itu niat sholat fardhu Subuh, Dzuhur, Asar, Magrib dan Isya. Mengingat setiap muslim dan muslimah di seluruh dunia diperintahkan untuk menjalankan salat fardhu 5 waktu.
Perintah mengerjakan sholat fardhu 5 waktu turun kepada Rasulullah SAW ketika peristiwa Isra’ Mi’raj. Sebagaimana dijelaskan dalam Al Quran Surah Al Baqarah ayat 43 yang artinya:
-
Kapan Nabi Muhammad SAW mengqodho 4 sholat fardhu? Mengenang peristiwa Perang Khandaq berkecamuk pada tahun kelima hijriyah. Nabi Muhammad SAW sampai terlewat waktu 4 sholat fardhu. Hingga akhirnya beliau mengqodho sholat setelah perang usai.
-
Apa yang dimaksud dengan Sholat Tahajud? Sholat tahajud adalah ibadah yang dikerjakan pada sepertiga malam. Sholat malam ini dikerjakan minimal dua rakaat dan maksimal tidak terbatas.
-
Apa bacaan niat sholat Tahajud? Berikut adalah bacaan niat sholat tahajud yang bisa Anda lafalkan sebelum bertakbir memulai sholat:
-
Apa yang dimaksud dengan niat dalam sholat dzuhur? Niat adalah rukun dalam sholat yang wajib dilakukan.
-
Apa bacaan niat sholat tahajud? Adapun niat shalat malam atau tahajud adalah sebagai berikut: اُصَلِّى سُنَّةً التَّهَجُّدِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ ِللهِ تَعَالَىUshallii sunnatat-tahajjudi rak'ataini (mustaqbilal qiblati) lillaahi ta'aalaa.Artinya:"Aku niat sholat sunnah tahajud dua rakaat (dengan menghadap kiblat) karena Allah Taala."
"Dan dirikanlah sholat, tunaikanlah zakat, dan ruku’lah bersama orang-orang yang ruku’." (QS. Al Baqarah: 43)
Tentu saja sebelum mengerjakannya, harus mengetahui terlebih dahulu bacaan niat sholat fardhu 5 waktu. Lantas bagaimana bacaan niat sholat fardhu 5 waktu dalam Bahasa Arab beserta latinnya?
Melansir dari berbagai sumber, Selasa (13/8), simak ulasan informasinya berikut ini.
Niat Sholat Fardhu 5 Waktu: Subuh
Sholat subuh merupakan sholat fardhu yang dikerjakan sebanyak dua rakaat dan dimulai dari terbitnya fajar hingga terbitnya matahari. Sholat subuh memiliki beragam keutamaan. Akan tetapi banyak dari umat Islam yang lalai mengerjakannya.
Banyak dari mereka yang memilih melanjutkan tidurnya dibanding bangun untuk sholat subuh.
"Sesungguhnya shalat yang paling berat dilaksanakan oleh orang-orang munafik adalah shalat isya dan shalat subuh. Sekiranya mereka mengetahui keutamaan keduanya, niscaya mereka akan mendatanginya sekalipun dengan merangkak." (HR. Bukhari no. 657 dan Muslim no. 651).
Sebelum mengerjakannya, umat Islam harus mengetahui terlebih dahulu niat bacaan sholat fardhu Subuh. Berikut bacaan niat sholat fardhu 5 waktu khususnya sholat Subuh sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW:
Usholli fardhas-subhi rak’ataini mustaqbilal qiblati adaa’an makmuuman/imaaman lillahi ta’ala.
Adapun tata cara sholat fardhu Subuh adalah sebagai berikut:
- Takbiratul ihram dengan mengucapkan Allahu akbar. Pandangan mata melihat ke arah tempat sujud, tangan disedekapkan pada posisi tangan kanan di atas tangan kiri.
- Membaca doa iftitah, hukumnya sunnah.
- Membaca surat Al Fatihah.
- Membaca salah satu surat dari Al Quran.
- Ruku’ dengan tuma’ninah.
- I’tidal dengan tuma’ninah.
- Sujud dengan tuma’ninah.
- Duduk di antara dua sujud dengan tuma’ninah.
- Sujud kedua sambil membaca bacaan sujud.
- Berdiri untuk mengerjakan rakaat kedua. Gerakan rakaat kedua sama seperti di rakaat pertama hanya saja ada tambahan doa saat kamu melakukan I’tidal.
- Di rakaat kedua saat I’tidal kamu dianjurkan untuk membaca doa qunut.
- Setelah selesai membaca doa Qunut, kemudian dilanjutkan dengan mengucapkan takbir Allahu Akbar tanpa mengangkat kedua tangan.
- Sujud
- Duduk tasyahud akhir.
- Salam
Niat Sholat Fardhu 5 Waktu: Dzuhur
Sholat Dzuhur dikerjakan sebanyak empat rakaat dan dimulai dari tergelincirnya matahari dari tengah-tengah langit hingga bayangan sesuatu yang ada di bawahnya hampir sama panjangnya. Berikut bacaan niat sholat fardhu 5 waktu khususnya sholat Dzuhur sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW:
USHALLI FARDHADZ DZUHRI ARBA’A RAKA’AATIN MUSTQBILAL QIBLATI ADAA-AN (MA’MUMAM/IMAAMAN) LILLAAHI TA’AALAA. ALLAAHU AKBAR.
Adapun tata cara sholat fardhu dzuhur adalah sebagai berikut:
- Takbiratul ihram dengan mengangkat tangan dan membaca Allahu Akbar.
- Membaca doa iftitah (sunnah).
- Membaca surat al Fatihah.
- Membaca surat pendek (sunnah).
- Ruku’ dengan tuma’ninah.
- I’tidal dengan tuma’ninah.
- Sujud dua kali dengan tuma’ninah.
- Duduk di antara dua sujud.
- Duduk tasyahud awal (sunnah).
- Duduk tasyahud akhir.
- Membaca tasyahud akhir.
- Membaca sholawat nabi.
- Salam
Niat Sholat Fardhu 5 Waktu: Asar
Seperti sholat Dzuhur, sholat Asar juga dikerjakan sebanyak empat rakaat. Akan tetapi waktu pengerjaannya dimulai sejak bayangan suatu benda sama panjangnya dengan benda itu sendiri hingga matahari hampir terbenam. Atau hingga cahaya matahari belum berwarna kuning.
Berikut bacaan niat sholat fardhu 5 waktu khususnya sholat Asar sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW:
USHALLI FARDHAL ASHRI ARBA’A RAKA’AATIN MUSTQBILAL QIBLATI ADAA-AN (MA’MUMAM/IMAAMAN) LILLAAHI TA’AALAA. ALLAAHU AKBAR.
Adapun tata cara sholat fardhu Asar sebagai berikut:
- Takbiratul ihram dengan mengangkat tangan dan membaca Allahu Akbar.
- Membaca doa iftitah (sunnah).
- Membaca surat al Fatihah.
- Membaca surat pendek (sunnah).
- Ruku’ dengan tuma’ninah.
- I’tidal dengan tuma’ninah.
- Sujud dua kali dengan tuma’ninah.
- Duduk di antara dua sujud.
- Duduk tasyahud awal (sunnah).
- Duduk tasyahud akhir.
- Membaca tasyahud akhir.
- Membaca sholawat nabi.
- Salam
Niat Sholat Fardhu 5 Waktu: Magrib
Sholat Magrib dikerjakan sebanyak tiga rakaat dan dimulai dari terbenamnya matahari hingga mega merah hampir menghilang. Berikut bacaan niat sholat fardhu 5 waktu khususnya sholat Magrib sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW:
USHALLI FARDHAL MAGHRIBI SALASA’ RAKA’AATIN MUSTQBILAL QIBLATI ADAA-AN (MA’MUMAM/IMAAMAN) LILLAAHI TA’AALAA. ALLAAHU AKBAR.
Adapun tata cara sholat fardhu Magrib adalah sebagai berikut:
- Takbiratul ihram dengan mengangkat tangan dan membaca Allahu Akbar.
- Membaca doa iftitah (sunnah).
- Membaca surat al Fatihah.
- Membaca surat pendek (sunnah).
- Ruku’ dengan tuma’ninah.
- I’tidal dengan tuma’ninah.
- Sujud dua kali dengan tuma’ninah.
- Duduk di antara dua sujud.
- Duduk tasyahud awal (sunnah).
- Duduk tasyahud akhir.
- Membaca tasyahud akhir.
- Membaca sholawat nabi.
- Salam
Niat Sholat Fardhu 5 Waktu: Isya
Sholat Isya dikerjakan sebanyak empat rakaat dan dimulai dari hilangnya mega merah hingga hampir terbitnya fajar shadiq. Berikut bacaan niat sholat fardhu 5 waktu khususnya sholat Isya sesuai dengan ajaran Nabi Muhammad SAW:
USHALLI FARDHAL ‘ISYAA-I RAKA’AATIN MUSTQBILAL QIBLATI ADAA-AN (MA’MUMAM/IMAAMAN) LILLAAHI TA’AALAA. ALLAAHU AKBAR
Adapun tata cara sholat fardhu Isya adalah sebagai berikut:
- Takbiratul ihram dengan mengangkat tangan dan membaca Allahu Akbar.
- Membaca doa iftitah (sunnah).
- Membaca surat al Fatihah.
- Membaca surat pendek (sunnah).
- Ruku’ dengan tuma’ninah.
- I’tidal dengan tuma’ninah.
- Sujud dua kali dengan tuma’ninah.
- Duduk di antara dua sujud.
- Duduk tasyahud awal (sunnah).
- Duduk tasyahud akhir.
- Membaca tasyahud akhir.
- Membaca sholawat nabi.
- Salam