Potret Ulang Tahun ke-72 Eks Kapolri Jenderal Da'i Bachtiar, Ini Doa Kombes Adi Vivid
Dipertamahan usianya, Da'i Bachtiar merayakan dengan cukup sederhana. Dia memotong tumpeng ditemani istri tercinta.
Tanggal 25 Januari 2022 kemarin merupakan momen bahagia bagi Jenderal Polisi (Purn) Da'i Bachtiar. Di hari itu, mantan Kapolri ini berulang tahun ke-72.
Dipertambahan usianya, Da'i Bachtiar merayakan dengan cukup sederhana. Dia memotong tumpeng ditemani istri tercinta.
-
Bagaimana Polri meningkatkan kepercayaan publik? Sebelumya Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho mengatakan, bahwa kepercayaan publik terhadap Polri meningkat karena transformasi Polri melalui program Presisi (prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan) yang digagas oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
-
Mengapa anggota Polri ini diwisuda di Turki? Dia bersama 86 peserta didik internasional menjalani wisuda usai mengikuti kegiatan Capacity Building “The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree” selama dua tahun.
-
Siapa yang memberikan apresiasi kepada Polri? Mahasiswa Apresiasi Polri atas hasil survei Litbang Kompas baru-baru ini.
-
Bagaimana perjalanan karier Kompol Syarif di Polri? Dalam podcast dengan SDM POLRI TODAY, Syarif awalnya mambagikan perjalanan dirinya bisa akhirnya menjadi seorang anggota Polri. Sebagaimana diketahui, Syarif sempat gagal tes di Akademi Militer dan Akademi Angkatan Laut. Namun, Ia kini berhasil menjadi anggota Polri.
-
Kapan wisuda anggota Polri di Turki? Acara tersebut diselenggarakan pada 26 Juli 2023 waktu setempat.
-
Bagaimana Polri meningkatkan digitalisasi informasi? Divisi Humas Polri berupaya menyesuaikan tren kekinian generasi milenial melalui peningkatan digitalisasi informasi, melalui aplikasi Portal Humas Presisi, yang merupakan rumah besar bagi seluruh aplikasi dan platform online yang dimiliki Divhumas Polri.
Momen bahagia itu diunggah di instagram Kombes Adi Vivid, putra Da'i Bachtiar. Kombes Adi Vivid juga menuliskan doa untuk ayah tercinta. Berikut ulasannya dilansir dari Instagram Adi Vivid, Rabu (26/1).
Jenderal Da'i Bachtiar Ulang Tahun
Mantan Kapolri Jenderal Da'i Bachtiar baru saja merayakan ulang tahun ke-72 kemarin. Perayaan cukup sederhana dilakukan di rumah bersama keluarga.
Di hari bahagia itu, Da'i Bachtiar memotong tumpeng. Raut bahagia terlihat dari sang Jenderal dan istri yang setia berada di sampingnya.
©2022 Merdeka.com
Doa Kombes Adi Vivid
Banyak doa yang terucap dari keluarga. Salah satunya anaknya, Kombes Adi Vivid. Dia memanjatkan doa panjang buat sanga ayah.
"Selamat Ulang Tahun Papah Tersayang.
- Semoga di Usia 72 Tahun ini:
KESEHATAN selalu ada buat PAPAH,
KEBAHAGIAN selalu hadir buat PAPAH
REJEKI selalu menghampiri PAPAH
IBADAH tdk terlewatkan PAPAH
Dimanapun PAPAH berada selalu dalam lindungan ALLAH SWT.
Dan Yg paling utama adalah Rasa Kasih Sayang buat MAMAH, Anak, Cucu dan Cicit selalu bertambah sepanjang masa…
Aamiin ya robbal alamiin," tulis Adi Vivid.
Ucapan Warganet
Melihat unggahan itu, pengikut media sosial Kombes Adi Vivid ramai mengucapakan doa untuk Jenderal Adi Vivid. Di antaranya ajudan Wapres Ma'ruf Amin Kombes Sabilul Alif.
"Salam hormat utk Bapak sesepuh Polri yg sll di hati dan membanggakan🙏🙏 Sehat sll utk beliau," tulis Kombes Sabilul Alif.
"Selamat ulang tahun jenderal, berkah panjang umur dalam sehat," tulis akun aminuddin.maruf.
"Panjang umur dan sehat selalu jendral.....amin YRA🤲🤲🤲," tulis akun Agus_riyanto98.
"Selamat ultah Bapak Kapolri pada masanya,semoga mendapat berkah umur panjang yg barokah,sehat dan sejahtera selalu,Aamiiin YRA," tulis akun herusutopo96.
(mdk/dea)