5 Hal ini harus diperhatikan jika Anda memilih resign dan memulai startup
Bisnis startup memang sudah tidak asing lagi saat ini. Bahkan, ada beberapa orang yang memilih untuk resign dari karyawan dan memilih untuk memulai bisnis startup. Seperti Jensen Harris yang sudah bekerja di Microsoft selama 16 tahun, namun memilih untuk resign dan mendirikan sebuah startup bernama Textio.
Bisnis startup memang sudah tidak asing lagi saat ini. Bahkan, ada beberapa orang yang memilih untuk resign dari karyawan dan memilih untuk memulai bisnis startup.
Seperti Jensen Harris yang sudah bekerja di Microsoft selama 16 tahun, namun memilih untuk resign dan mendirikan sebuah startup bernama Textio. Sebuah platform yang membantu penulis memilih bahasa terbaik untuk komunikasi yang lebih kuat.
-
Kapan tips ini dibagikan? Ingin tahu caranya? Simak penjelasan lengkapnya yang disajikan pada Jumat (7/6/2024) berikut ini.
-
Bagaimana cara mengelola keuangan bisnis dengan lebih praktis? Untungnya, saat ini kamu bisa mengatur keuangan secara lebih praktis dengan mengandalkan Danamon Cash Connect (DCC). Dengan modal internet dan smartphone saja, kamu sudah bisa mengelola bisnis keuangan atas transaksi perbankan secara aman, real-time dan fleksibel, serta di mana saja.
-
Bagaimana sebaiknya menggunakan modal awal dalam memulai bisnis? Di awal bangun bisnis gunakan modal maksimal 1/5 dari net liquid aset karena sekali lagi bisnis harus realistis jangan terlalu terlalu optimis all in," pesannya.
-
Apa yang harus diperhatikan dalam manajemen keuangan di awal bisnis? Ketika memulai bisnis yang menjadi perhatian adalah gaji untuk pemilik dari bisnis tersebut. Akun @suryaarditjong mengingatkan, meski Anda adalah seorang 'bos' dari bisnis yang sudah mulai berkembang, keuntungan dari bisnis tersebut biarlah menggulung untuk dijadikan modal selanjutnya. Gaji yang Anda dapatkan, akan lebih tepat disesuaikan dengan kebutuhan hidup. Misalnya, Rp5 juta per bulan walaupun sebenarnya profit bisnis bisa 10 sampai 20 kali lipat. Jangan habiskan profit untuk memenuhi keinginan.
-
Mengapa penting untuk mengelola keuangan dengan baik saat mengembangkan bisnis? Kelola Keuangan dengan Baik
-
Apa tips keuangan yang paling penting sebelum memulai liburan? Sebaiknya kegiatan liburan direncanakan sejak jauh-jauh hari.Dengan rencana yang matang, Anda bisa lebih efisien dalam mengatur budget dan mencari promo-promo menarik.
Dilansir CNBC, Jensen mengaku keputusannya untuk berpindah haluan menjadi pendiri startup karena dia tahu dia tidak bisa membangun produknya di lingkungan perusahaan besar. "Sulit bagi perusahaan besar untuk mengambil risiko untuk mengembangkan produk baru yang belum terbukti," kata Jensen.
Saat ini, perusahaan yang bermarkas di Seattle sudah memiliki 75 karyawan dan klien seperti Cisco, Slack, NBA, Intel, Expedia, Bloomberg, dan Johnson and Johnson. Dia telah belajar beberapa hal tentang kehidupan start-up.
Dalam serangkaian tweet, yang diterbitkan pada bulan April, dia mengungkapkan apa yang diinginkannya sebelum meninggalkan dunia korporat.
Penghasilan awal sangat kecil
Saat Anda bergabung dalam perusahaan besar, maka Anda akan mendapatkan penghasilan yang tetap dan besar. Namun, jika Anda memutuskan untuk resign dan memulai startup, maka Anda harus siap-siap menerima penghasilan yang lebih kecil.
Menurut Jensen, jika prioritas Anda adalah uang, maka Anda jangan mencoba untuk memulai bisnis ini. "Tidak apa-apa, Startup bukan untuk semua orang," kata Jensen.
Anda harus memiliki pengalaman di luar perusahaan
Penghargaan yang diberikan oleh perusahaan belum tentu berharga di luar perusahaan. Bagi Jensen, jika Anda sudah berada di perusahaan besar untuk waktu yang lama, Anda harus mencari tahu pengalaman apa yang Anda miliki yang menunjukkan kemampuan di luar perusahaan itu.
"Ketika saya meninggalkan Microsoft setelah 16 tahun, saya telah bekerja pada apa yang menurut saya menjadi rangkaian peran dan produk yang memusingkan. Di dalam Microsoft, itu sangat menarik. Tapi di luar perusahaan, itu tidak," katanya.
Tunjukkan potensi Anda dalam tim
Jika melakukan wawancara di sebuah startup, maka Anda harus membicarakan mengenai potensi diri Anda, bukan tim Anda. Ini bukan berarti Anda mengambil penghargaan atas apa yang tidak Anda lakukan. Namun, Anda harus menjelaskan dengan jelas kontribusi Anda di dalam tim.
Keingintahuan mempelajari hal-hal baru sangat penting
"Perusahaan Anda tidak mengendalikan pembelajaran Anda. Tunjukkan bahwa Anda fokus pada tindakan, bukan kata-kata," kata Jensen.
Ini berarti jika Anda bekerja untuk Amazon, buat sesuatu di DigitalOcean. Karyawan Google, harus membangun dengan beraksi. Dari Microsoft, masuk ke AWS.
Pengembang terbaik perusahaan besar yang kami sewa adalah orang-orang yang memiliki keingintahuan teknis di luar tumpukan asli perusahaan mereka, yang ditunjukkan oleh pekerjaan nyata.
Harus mampu memproduksi, tak sekedar mengatur
Jika Anda tidak ingin berada di garis depan, maka sebaiknya Anda bertahan untuk bekerja di perusahaan. Perusahaan besar tentu penuh dengan orang-orang yang tugas utamanya adalah membawa informasi dari satu pertemuan ke rapat lainnya, dari satu departemen ke departemen lain.
Namun, startup tidak memiliki pekerjaan seperti itu. Setiap orang bertanggung jawab untuk membuat sesuatu, membangun produk, memiliki keputusan, menjual sesuatu, dan bergegas. Anda tidak bisa hanya muncul di pertemuan dan berpenampilan seperti senior.
(mdk/azz)