763 Unit Kerja Raih Penghargaan Wilayah Bebas Korupsi dari KemenPAN-RB
Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma'aruf Amin, yang turut hadir dalam penyerahan penghargaan tersebut, mengucapkan selamat dan memberi apresiasi kepada unit kerja yang mendapatkan predikat WBK/WBBM.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Tjahjo Kumolo menyerahkan penghargaan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) kepada 763 unit kerja, Senin (21/12).
Predikat ini diberikan sebagai rangkaian dari peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia. Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin, yang turut hadir dalam penyerahan penghargaan tersebut, mengucapkan selamat dan memberi apresiasi kepada unit kerja yang mendapatkan predikat WBK/WBBM.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
"Saya apresiasi KemenPAN-RB dan menyambut baik kegiatan ini, berdekatan dengan hari Anti Korupsi Sedunia pada 9 Desember, suatu momentum yang tepat untuk mengingatkan kita agar selalu menjunjung tinggi integritas institusi pemerintahan," ujar Ma'ruf dalam tayangan virtual.
Penyerahan predikat ini merupakan bagian akhir dari rangkaian proses evaluasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM yang dilaksanakan sejak Agustus 2020. Kegiatan ini adalah sebuah bentuk apresiasi terhadap instansi pemerintah dan unit kerja yang sungguh-sungguh melaksanakan pembangunan zona integritas sehingga masyarakat mendapat pelayanan yang prima dan berintegritas.
"Dalam rangka percepatan reformasi birokrasi, maka upaya KemenPAN RB adalah mendorong instansi pemerintahan untuk membangun pilot project pelaksanaan reform birokrasi pada unit pelayanan strategis atau Zona Integritas menuju WBK/WBBM," jelas Plt. Deputi bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Kementerian PANRB Jufri Rahman.
Adapun, WBK sendiri adalah predikat yang diberikan kepada unit kerja yang memenuhi sebagian besar kriteria dalam mengimplementasikan 6 area perubahan program reformasi birokrasi serta telah mampu mencegah terjadinya korupsi, kolusi, dan nepotisme. Enam area perubahan tersebut adalah manajemen perubahan, penataan tata laksana, penataan sistem manajemen sumber daya manusia, penguatan pengawasan, dan penguatan akuntabilitas kinerja.
Apa itu WBBM?
Sedangkan WBBM adalah predikat yang diberikan kepada unit kerja yang memenuhi sebagian besar kriteria dalam mengimplementasikan 6 area perubahan program reformasi birokrasi serta telah mampu mencegah KKN dan bisa memberikan pelayanan prima. Pimpinan unit kerja pelayanan serta jajarannya dipastikan harus sudah melakukan berbagai perbaikan internal organisasi secara nyata, sistematis, dan berkelanjutan.
Wapres Ma'aruf Amin melanjutkan, reformasi birokrasi merupakan pilar penentu keberhasilan tercapainya visi Indonesia Maju. Diharapkan predikat ini dapat terus dipertahankan dan menjadi inspirasi agar aparatur sipil negara dapat bertugas dengan baik sehingga reformasi birokrasi dapat terselenggara dengan baik.
"Bagi yang belum berhasil, saya minta agar terus berbenah diri, mengejar ketertinggalan dan membenahi segala kekurangan," ujarnya.
Reporter: Athika Rahma
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)