Ada Perang Rusia-Ukraina, Airlangga Harap Ekonomi RI Tetap Terjaga
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia termasuk yang paling tinggi di Asia Tenggara. Di mana pertumbuhan ekonomi kuartal I-2022 mencapai 5,01 persen.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia termasuk yang paling tinggi di Asia Tenggara. Di mana pertumbuhan ekonomi kuartal I-2022 mencapai 5,01 persen.
Meski demikian, masih ada berbagai tantangan yang akan dihadapi Indonesia dengan adanya perang Rusia-Ukraina. Di sektor pangan, perang ini mempengaruhi produksi perusahaan mie, karena 40 persen bahan baku mie diimpor dari Ukraina.
-
Kenapa pertumbuhan ekonomi Sulawesi Utara di atas rata-rata nasional? Keberhasilan itu, lanjut politukus PDIP ini, karena pihaknya berhasil menjaga harga-harga kebutuhan tetap stabil dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi ."Kemarin juga kita mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat bahwa Sulut bisa menggerakkan ekonomi kreatif yang ada. Jadi bulan Agustus ini pengakuan dari pemerintah pusat bahwa apa yang kita kerjakan selama ini berdampak sangat positif bagi pembangunan Sulut."
-
Bagaimana pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya? Jika dibandingkan dengan kuartal II-2022, ekonomi RI mengalami perlambatan. Sebab tahun lalu di periode yang sama, ekonomi mampu tumbuh 5,46 persen (yoy).
-
Mengapa pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023 meningkat dibandingkan dengan kuartal I-2023? “Pertumbuhan ekonomi kita secara kuartal (q-to-q) lebih tinggi dibandingkan dengan triwulan sebelumnya yang ini sejalan dengan pola yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya, yaitu pertumbuhan triwulan II selalu lebih tinggi dibandingkan di triwulan I,” terang Edy.
-
Bagaimana strategi pemerintah untuk mendorong pertumbuhan ekonomi? Oleh karena itu, pendekatan pembangunan perlu diubah dari reformatif menjadi transformatif yang setidaknya mencakup pembangunan infrastruktur baik soft maupun hard, sumber daya manusia, riset, inovasi, reformasi regulasi, tata kelola data dan pengamanannya serta peningkatan investasi dan sumber pembiayaan.
-
Bagaimana kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Kanada diharapkan dapat meningkat? Terwujudnya ICA-CEPA diharapkan dapat meningkatkan PDB Indonesia hingga USD1.4 miliar, dan ekspor Indonesia ke Kanada diperkirakan akan meningkat sebesar USD851 juta dalam jangka menengah.
-
Bagaimana caranya untuk mencapai keberlanjutan ekonomi di Sumatera Utara? Pilar-pilar dasar keberlanjutan ekonomi meliputi pertumbuhan ekonomi yang seimbang, pengurangan kemiskinan dan kelaparan, perlindungan lingkungan, pemerataan pembangunan, dan partisipasi masyarakat.
“Kami mengimpor 40 persen gandum dari Ukraina, tapi itu fakta. Perusahaan mie di kami yang pada saat ini mereka dapat mengubah harga, sehingga ini berpengaruh pada inflasi dari mie dalam tiga tahun terakhir mendekati nol," katanya dalam Indonesia Economic Outlook and G20 Precidency, Davos, mengutip siaran daring, Senin (23/5).
Dia menjelaskan, kontrak gandum dan pupuk antara Indonesia dan Ukraina masih berlaku hingga September tahun ini. Adanya kondisi ini, dia berharap pertumbuhan di kuartal II 2022 ini bisa mengalami perbaikan.
"Banyak harga pangan meningkat lebih dari 1,7 poin dalam index, jadi saya pikir ini fakta yang dialami oleh seluruh dunia termasuk indonesia," imbuhnya.
Sementara di sektor energi, harga minyak tetap tinggi, meski produksi meningkat. Dia pun sempat mendiskusikan harga energi dengan menteri terkait Saudi Arabia.
"Mereka ingin meningkatkan produksi mereka tetapi prospek minyak masih sekitar USD100-200 per barel menjelang akhir tahun. Nah itulah salah satu tantangan di bidang energi," katanya.
Di sisi lain, dalam pelaksanaan Presidensi G20 Indonesia, kali ini membawa tiga isu sentra. Yakni, persiapan arsitektur kesehatan, transformasi digital, dan transisi energi.
Semua negara yang terlibat perlu untuk memperhatikan negara lainnya dalam bangkit dari pandemi Covid-19. Di antaranya mendistribusikan bantuan dari negara maju ke negara berkembang. Dia mencontohkan negara Afrika yang masih banyak belum memiliki akses vaksin perlu dibantu oleh negara maju lainnya.
Kedua, adalah adanya transformasi digital. Di bidang ekonomi, Airlangga menaksir diigtalisasi telah berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi Indoneisa. Dia menyebut juga proyeksi pertumbuhan ekonomi ASEAN yang ditopang digitalisasi.
"Proyeksi ekonomi ASEAN pada 2025 akan mencapai USD 300 Miliar dari sektor digital, jadi saya kita ini adalah tantangannya, transformasi digital, bagaimana memastikan infrasktur digital juga dibahas dalam G20," katanya.
Kemudian, topik ketiga adalah membahas mengenai transisi energi yang jadi perhatian dunia global saat ini. Menteri Energi berbagai negara disini membahas mengenai transisi dari berinvestasi pada energi fosil.
"Indonesia berkomitmen dalam pertengahan abad ini kita dapat mengubah sebagian besar energi terbarukan, setidaknya pada 2050 sebesar 30 persen dari energi baru terbarukan," jelasnya.
Namun dia juga mengakui ada hal yang bisa menjadi kendala. Yakni terkait dengan pembiayaan untuk melakukan transisi energi. Dia mengusulkan adanya skema blended finance yang bisa dilakukan.
"Jadi kita tak bisa melakuan transformasi tanpa adanya pembiayaan," ujarnya.
Reporter: Arief Rahman H.
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sri Mulyani: Ekonomi RI di Kuartal I Cukup Baik Dibanding Negara Lain
Sri Mulyani Waspadai 3 Tantangan Buat Ekonomi Melemah
Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Kuartal I-2022 Hampir Merata
UMKM Hingga Ekonomi Digital akan Diperkuat Sebagai Sumber Pertumbuhan Baru
Atasi Krisis Pangan Dunia, Jerman Bakal Gelontorkan Rp6,65 Triliun
Terancam Krisis, Negara di Dunia Serukan Perang Rusia-Ukraina Dihentikan