Bertemu DPR, produsen rokok titip pesan untuk Sri Mulyani soal cukai
Dalam pertemuan ini, Gaprindo meminta Kepada Badan Anggaran untuk menyampaikan permintaan mereka kepada Menteri Keuangan, Sri Mulyani agar tetap konsisten pada target kenaikan cukai rokok pada RAPBN 2018, yakni sebesar 4,8 persen.
Badan Anggaran DPR RI menggelar audiensi dengan Gabungan Produsen Rokok Putih Indonesia (Gaprindo) di ruang sidang Badan Anggaran, Gedung Nusantara II, Senayan Jakarta Pusat, pada Senin (11/9).
Dalam pertemuan ini, Gaprindo meminta Kepada Badan Anggaran untuk menyampaikan permintaan mereka kepada Menteri Keuangan, Sri Mulyani agar tetap konsisten pada target kenaikan cukai rokok pada RAPBN 2018, yakni sebesar 4,8 persen.
-
Apa yang disita Bea Cukai Soekarno Hatta? Puluhan kilogram sisik tenggiling yang digagalkan itu dikemas dalam lima paket, yang diperkirakan nilainya mencapai Rp3 miliar. Paket itu dengan pemberitahuan cassava chips dan saat diperiksa didapati keripik singkong bercampur sisik tenggiling yang telah dikeringkan," tegas Kepala Kantor Bea Cukai Soekarno Hatta, Gatot Sugeng Wibowo, Rabu (20/12).
-
Apa keunikan utama Curug Bengkawah? Dilansir dari Wisatapemalang.com, keunikan dari Curug Bengkawah adalah keberadaan dua air terjun dengan ketinggian sekitar 20 meter.
-
Bagaimana cara Bea Cukai mengamankan narkoba yang didominasi sabu? "Direktorat Jenderal Bea Cukai di tahun 2023 telah berhasil mengamankan 5,6 ton narkotika yang didominasi oleh sabu atau amfetamin,” jelasnya.
-
Kapan Curug Bengkawah dapat diakses? Dari pusat Kota Pemalang, air terjun ini dapat ditempuh selama 45 menit hingga 1 jam.
-
Apa saja barang bukti yang berhasil disita dalam razia gabungan Polri dan Bea Cukai? "Narkotika berbentuk sabu sebanyak 29 kg, ekstasi sebanyak 105 butir, kokain sebanyak 4,61 gram, ganja sebanyak 17,24 gram, obat keras 39 butir, botol minuman beralkohol tidak sesuai dengan ketentuan sebanyak 32.258 botol," papar Mukti dalam keterangannya.
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
"Kami dari Gaprindo mohon agar kenaikan cukai tidak melebihi target yang sudah disampaikan oleh Kementerian Keuangan. Parameter yang kami lihat kenaikan cukai di tahun 2018 dibandingkan APBN-P 2017 sekitar 4,8 persen," ungkap perwakilan Gaprindo, Elfira.
Dia mengatakan, konsistensi pemerintah dalam menjaga kenaikan cukai rokok amat penting bagi industrinya, mengingat dalam 2 tahun terkait ini produksi rokok mengalami penurunan. Bahkan pada tahun 2017 ini diperkirakan produksi rokok akan turun sebesar 3 persen.
"Pada tahun 2016 volume produksi turun 2 persen sehingga penerimaan negara dari cukai tidak tercapai. Untuk tahun 2017, kita prediksi akan turun lagi sebesar 3 persen," jelas dia.
Pada tahun 2016 kemarin, produksi rokok turun dari 348 miliar batang menjadi 342 miliar batang. Sedangkan pada tahun 2017 ini produksi rokok diperkirakan akan turun lagi menjadi 330 miliar batang.
Baca juga:
DPR usul makanan berpengawet dikenakan cukai
Pemerintah harus hati-hati tetapkan cukai rokok, ini dampak buruknya
Target cukai rokok naik 5 persen di 2018, begini hitungannya
2018, Pemerintah seriusi kenakan cukai pada plastik
Obyek cukai Indonesia kalah dibanding Malaysia hingga Thailand