Besok, Presiden Jokowi bakal resmikan Tol Gempol-Pasuruan seksi II
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dijadwalkan meresmikan Tol Gempol-Pasuruan Seksi II yang menghubungkan Rembang-Pasuruan sepanjang 6,6 km pada Jumat (22/6).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dijadwalkan meresmikan Tol Gempol-Pasuruan Seksi II yang menghubungkan Rembang-Pasuruan sepanjang 6,6 km pada Jumat (22/6).
"Besok siang Tol Gempol-Pasuruan Seksi II akan kita resmikan, jadi nanti sore saya ke sana," aku dia saat acara halal bihalal di Gedung Kementerian PUPR, Jakarta, Kamis (21/6).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Mengapa jalan tol dibangun di Indonesia? Pemerintah Joko Widodo (Jokowi) tengah gencar membangun infrastruktur untuk menekan biaya logistik. Salah satunya jalan tol.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.
-
Bagaimana kondisi jalan yang dilalui Jokowi? Mobil dinas RI 1 jenis Mercedes Benz S 600 Guard itu harus berjalan lambat dan dikabarkan sempat 'nyangkut'. Saking rusak parah, Jokowi sampai harus berganti mobil. Dari kendaraan dinas mercy ke mobil jenis jip.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Lebih lanjut, Menteri Basuki pun menyampaikan, selain jalan tol tersebut, akan ada tiga ruas lainnya yang dalam waktu dekat ini akan segera diresmikan. Yakni, Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi, Pemalang-Batang dan Kartasura-Sragen.
"Kan ada empat tol sebetulnya yang mau diresmikan, Medan, Pemalang-Batang, Kartasura-Sragen, dan Gempol-Pasuruan. Ini kebetulan beliau ke pasuruan mau meresmikan, terus lanjut ke Bali," urainya.
Sebelumnya, Tol Gempol-Pasuruan Seksi II telah dioperasikan secara fungsional sepanjang arus mudik Lebaran 2018 ini. Tol Gempol-Pasuruan sendiri merupakan bagian dari jalan Tol Trans Jawa dengan panjang total 34,15 km yang terbagi menjadi tiga seksi.
Seksi I Gempol-Rembang yang menghubungkan Simpang Susun Gempol-Gerbang Tol (GT) Rembang sepanjang 13,9 km sudah dioperasikan sejak 2017. Sementara Seksi III Pasuruan-Grati (13,65 km) masih dalam konstruksi dengan progres sekitar 24,2 persen.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Ini kata Menko Darmin soal integrasi tarif Tol JORR
Penumpang keluhkan minimnya fasilitas ruang tunggu KA Bandara di Bekasi
Uji coba kereta bandara dari Bekasi sasar penumpang arus balik
Menteri Basuki tinjau jalur pengalihan mudik Jembatan Kenteng di Jawa Tengah
Beroperasi 2019, harga tiket MRT Rp 8.500 sekali perjalanan