BPS: Desa Tertinggal Berkurang 6.518 Sejak 2014-2018
Kepala BPS, Suhariyanto mengatakan, dalam indeks ini terjadi perbaikan terhadap status seluruh desa di Indonesia. Di mana selama periode 2014 hingga 2018 jumlah desa tertinggal telah berkurang sebesar 6.518 desa.
Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data Indeks Pembangunan Desa (IPD) di seluruh Indonesia. IDP ini menunjukan tingkat perkembangan desa dengan status tertinggal, berkembang, dan mandiri.
Kepala BPS, Suhariyanto mengatakan, dalam indeks ini terjadi perbaikan terhadap status seluruh desa di Indonesia. Di mana selama periode 2014 hingga 2018 jumlah desa tertinggal telah berkurang sebesar 6.518 desa.
-
Kapan BPS dibentuk? Sejarah BPS dimulai pada tahun 1960, ketika Biro Pusat Statistik didirikan.
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.
-
Bagaimana BPS berperan dalam penyusunan kebijakan pemerintah? BPS memiliki peran yang sangat vital dalam memberikan data statistik yang akurat dan terpercaya. Serta dalam mendukung penyusunan kebijakan pemerintah, dan dalam menunjang kepentingan masyarakat umum.
-
Apa yang dimaksud dengan PBI BPJS? PBI BPJS merupakan bagian dari program pemerintah yang bertujuan untuk menanggung biaya iuran BPJS Kesehatan bagi individu atau kelompok yang memenuhi kriteria sebagai penerima bantuan.
-
Apa tugas utama dari BPS? Tugas BPS adalah melaksanakan tugas pemerintahan di bidang statistik sesuai peraturan perundang-undangan.
Menurutnya, jumlah desa tertinggal tersebut juga telah telah melampaui target pemerintah dalam RPJMN 2015-2019, yaitu berkurangnya 5.000 desa tertinggal. Sementara saat ini tercatat sebanyak ada 14.461 desa tertinggal di Indonesia atau setara 19,17 persen dari total desa di Indonesia yang berjumlah 75.436.
"Ini sebuah capaian yang kita patut apresiasi dan ke depan kita patut menelisik persoalan yang masih ada di desa," kata Suhariyanto di Kantornya, Jakarta, Senin (10/12).
Sementara itu, perbaikan juga ditujukan oleh meningkatnya desa mandiri yang bertambah sebesar 2.665 desa dibandingkan periode 2014 hingga 2018. Adapun desa mandiri saat ini tercatat sebanyak 5.606 desa dari seluruh Indonesia.
"Kita harapkan jumlah desa mandiri terus meningkat dan desa tertinggal semakin berkurang," ujarnya.
Selain itu, berkurangnya desa tertinggal juga membuat jumlah desa berkembang menjadi naik. Dalam catatannya, jumlah desa berkembang pada periode 2018 adalah sebesar 55.369 desa atau sekitar 73,40 persen dari seluruh desa di Indonesia.
Baca juga:
BPS Catat Potensi Desa Meningkat di 2018
BPS: Jumlah Penumpang Kereta Api Capai 36,7 juta Orang di Oktober 2018
Penumpang Kapal Laut Oktober 2018 Capai 1,6 Juta Orang, Turun 0,51 Persen
Oktober 2018, Jumlah Penumpang Pesawat Domestik Capai 8,1 Juta Orang
Indeks Harga Perdagangan Besar Naik 0,08 Persen di November 2018