Bulog klaim stok beras cukup untuk 17 bulan ke depan
Kepala Pusat Riset dan Perencanaan Strategis Bulog Sopran Kennedy mengatakan, tok beras yang dimilikinya saat ini mencapai 2,5 juta ton. Rata-rata penyaluran beras yang dilakukan Bulog mencapai 200 ribu ton per bulan. Penyaluran ini masih di bawah penyaluran beras yang dilakukan distributor swasta.
Kepala Pusat Riset dan Perencanaan Strategis Bulog Sopran Kennedy mengatakan, tok beras yang dimilikinya saat ini mencapai 2,5 juta ton. Stok ini diperkirakan akan cukup hingga 17 bulan ke depan.
Dia menjelaskan, rata-rata penyaluran beras yang dilakukan Bulog mencapai 200 ribu ton per bulan. Penyaluran ini masih di bawah penyaluran beras yang dilakukan distributor swasta.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Apa yang dilakukan Bulog untuk menjaga stok beras di Indonesia? Badan Urusan Logistik (Bulog) hingga kini memiliki stok dengen volume ideal yakni 1,8 juta ton. Diketahui, untuk menjaga hal itu Bulog terus mendahulukan pengadaan gabah atau beras dalam negeri selama musim panen. Hingga pertengahan Juni 2024 Bulog telah menyerap produk petani dalam negeri sebanyak hampir 700 ribu ton.
-
Bagaimana Kementerian BUMN meningkatkan daya saing BUMN? Fungsi Kementerian BUMN Perumusan dan penetapan kebijakan sekaligus koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, di bidang pengembangan usaha, inisiatif bisnis strategis, penguatan daya saing dan sinergi, penguatan kinerja, penciptaan pertumbuhan berkelanjutan, restrukturisasi, pengelolaan hukum dan peraturan perundang-undangan, manajemen sumber daya manusia, teknologi dan informasi, keuangan dan manajemen risiko BUMN.
-
Siapa yang menugaskan BULOG untuk mengimpor beras? “Di tengah situasi yang sangat sulit mendapatkan beras impor, BULOG sudah berhasil mendapatkan kontrak sebesar 1 juta ton dari kuota tambahan penugasan importasi beras dari pemerintah di akhir tahun 2023 sebanyak 1,5 juta ton”, ujar Tomi.
-
Berapa berat Bumi? Menurut NASA, Massa Bumi berkisar 5,9722×1024 kilogram atau sekitar 13,1 septiliun pon.
-
Apa yang terjadi pada oknum buruh yang mempermainkan beras di gudang BULOG? Oknum buruh yang merupakan tenaga harian lepas di gudang Banjar Kemantren 2 dalam video tersebut sudah tidak dipekerjakan lagi dan Kepala Gudang Banjar Kemantren 2 sudah diberikan Surat Peringatan (SP) dan dimutasi.
"Ketersediaan beras hampir 2,5 juta ton di seluruh, bisa untuk kebutuhan Bulog. Kalau kebutuhan penyaluran 125 ribu-200 ribu ton per bulan, maka masih cukup sampai 15 bulan-17 bulan ke depan," ujar dia di Jakarta, Rabu (17/10).
Menurut Sopran, serapan yang dilakukan Bulog dari dalam negeri juga tidak stabil. Hal ini tergantung musim dan harga jual dari petani.
"Panen kan bulan-bulan tertentu, serapan gabah dan beras relatif lebih besar pada panen raya Februari-Juni. Itu memang serapan kita akan besar sehingga stok akan lebih besar. Tapi pada bulan-bulan tertentu, musim panen kedua, September dan berikutnya, tidak bisa kita lakukan pembelian untuk cadangan beras pemerintah karena harganya memang jauh lebih tinggi dibanding HPP," ungkap dia.
Sementara untuk impor, Sopran mengungkapkan, hal tersebut menjadi kebijakan pemerintah yang ditugaskan kepada Bulog. Dalam hal ini, Bulog bukan yang mengambil keputusan untuk melakukan impor, melainkan hanya menjalankan tugas yang diberikan pemerintah.
"Bagi kami keputusan importasi kan dr pemerintah, kami hanya operator saja. Saya enggak pegang data persis serapan atau impor. Yang saya tahu belum semuanya masuk. Sekarang mungkin realisasi impor sudah di atas 1 juta ton," tandas dia.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Digagas Ma'ruf Amin, Rumah Pangan Santri solusi ketahanan pangan Nasional
PBNU dan Bulog luncurkan Rumah Pangan Santri
Waseso kirim 5 ton daging dan anggota Pramuka ke lokasi Gempa Palu
Kontainer beras Bulog kecelakaan di flyover Kranji Bekasi, lalin macet parah
Ombudsman sarankan audit menyeluruh posisi stok beras nasional