Cerita Sri Mulyani unggah kenaikan utang RI di facebook hingga jadi pegawai populer
Sri Mulyani bercerita, beberapa waktu lalu dia memposting tulisan penjelasan mengenai kondisi terkini utang Indonesia di akun facebook nya. Hal tersebut-pun menyedot cukup banyak perhatian dari pengguna facebook.
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati mengakui masyarakat sudah semakin aktif memantau pemerintah dalam mengelola keuangan negara. Salah satu contohnya ialah respons masyarakat dalam menyikapi kenaikan utang luar negeri yang tengah hangat diperbincangkan.
Dia bercerita, beberapa waktu lalu dia memposting tulisan penjelasan mengenai kondisi terkini utang Indonesia di akun facebook nya. Hal tersebut-pun menyedot cukup banyak perhatian dari pengguna facebook.
-
Di mana Sri Mulyani dilahirkan? Sri Mulyani lahir di Tanjung Karang, Lampung, 26 Agustus 1962.
-
Sri Mulyani bertemu Presiden Jokowi, apa tujuan pertemuannya? Sebelumnya, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani diagendakan menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (2/2) siang. Sri Mulyani akan melaporkan hal-hal terkait anggaran pendapatan belanja negara (APBN) tahun 2024.
-
Apa yang Sri Mulyani tunjukkan kepada cucunya? Sri Mulyani juga memperlihatkan pekerjaannya kepada cucu yang lebih besar.
-
Apa yang dilakukan Sri Mulyani setelah bertemu dengan Jokowi? Namun, Sri Mulyani enggan bicara banyak setelah rapat bersama Jokowi. Dia menolak memberikan pernyataan dan enggan tanya jawab dengan awak media. Sembari menjawab singkat, ia cuma menunjukkan gestur minta maaf dengan tangannya.
-
Kenapa Siti Purwanti meninggal? Diketahui bahwa mendiang Siti Purwanti telah lama menderita penyakit jantung dan gagal ginjal.
-
Kapan Alun-alun Puspa Wangi Indramayu diresmikan? Sebelumnya alun-alun ini diresmikan pada Jumat (9/2) lalu, setelah direnovasi sejak 19 Mei 2021.
"Saya tidak tahu apakah dalam hal ini World Bank menyoroti tentang utang, karena utang sesuatu yang seksi untuk dibicarakan. Beberapa waktu lalu, saya menulis di Facebook saya soal utang kurang dari 1 jam ada lebih dari 100.000 respons dan sampai hari ini ada 2,4 juta komentar," ujar Sri Mulyani di Kantor Energy Building, Jakarta, Selasa (27/3).
Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut juga berguyon, dengan respons yang cukup besar tersebut artinya dia merupakan salah satu pegawai pemerintah yang cukup terkenal. "Mungkin saya salah satu pegawai pemerintah yang populer di dunia. Menurut saya tidak seorang-pun menteri di dunia yang miliki 2,4 juta komentar di akunnya," katanya.
Namun demikian, Sri Mulyani menegaskan, respons ini merupakan suatu bukti bahwa masyarakat terus mengawal kinerja pemerintah. Respons yang diberikan oleh masyarakat dapat dijadikan masukan agar pemerintah dapat mengelola keuangan negara lebih baik ke depan.
"Ini berkaitan dengan kepercayaan rakyat kepada Menteri Keuangan dan pemerintah. Dan kami menganggap ini sebagai sesuatu yang benar-benar serius. Jadi, saya mengatakan bahwa saya akan tetap mengelola keuangan negara secara baik. Kami terus memperlihatkan sisi penerimaan dan sisi belanja dan semua aspek-aspek yang berkaitan dengannya," tandasnya.
Baca juga:
Utang hingga defisit perdagangan jadi pekerjaan rumah bos baru BI
Menelusuri keberadaan pemimpin sekte pelunas utang rakyat
Majelis Syuro PKS: Utang jalan terus, tetapi kesejahteraan belum naik
Pengelolaan utang 2 BUMN karya ini jadi sorotan Menteri Rini
Sri Mulyani: Disiplin fiskal bukan berarti Indonesia jadi alergi dengan utang