Dari biodiesel hingga peralatan militer buatan RI dipromosikan di Chile
Pemerintah Indonesia mempromosikan produk dalam negeri ke Republik Chile dalam upaya memperluas pasar ekspor untuk negara-negara non tradisional. Beberapa produk tersebut antara lain adalah minyak kelapa sawit, biodiesel, kendaraan dan peralatan militer, furnitur dan dekorasi rumah.
Pemerintah Indonesia mempromosikan produk-produk dalam negeri ke Republik Chile dalam upaya memperluas pasar ekspor untuk negara-negara non tradisional, khususnya wilayah Amerika Latin dalam program One on One Business Matching Misi Dagang.
Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda mengatakan bahwa Misi Dagang merupakan salah satu program unggulan untuk mempromosikan produk dalam negeri ke pasar global dan diharapkan mampu meningkatkan hubungan dagang kedua negara.
-
Kenapa Stadion Teladan Medan ambruk? Meski stadion tersebut hanya memiliki kapasitas resmi 30.000 penonton, tingginya antusiasme masyarakat, terutama anak-anak, menyebabkan kepadatan yang luar biasa. Pengunjung datang dari berbagai daerah, secara berombongan.
-
Kapan Kapolda Kepri mencium istrinya? Kapolda Kepulauan Riau, Irjen Yan Fitri Halimansyah tertangkap kamera sedang mencium istrinya saat melantik ratusan calon anggota Polri di Polda Kepri.
-
Bagaimana Kemendag membantu UMKM untuk merambah pasar ekspor? Dalam kesempatan itu Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mendukung kepada Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah (UMKM) untuk merambah pasar ekspor supaya produk mereka dikenal dunia, dengan memberikan berbagai kemudahan. "Salah satunya akses permodalan, pelatihan pemasaran, sampai fasilitasi UMKM Sidoarjo go to export.
-
Apa yang Kemendag lepas untuk ekspor perdana ke Malaysia? Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kementerian Perdagangan (Kemendag) Didi Sumedi melepas ekspor kosmetik dari Sidoarjo ke Malaysia senilai 7 juta Ringgit Malaysia (RM) atau lebih dari Rp20 miliar, pada Senin.
-
Apa yang disosialisasikan Kemendag? Kementerian Perdagangan berupaya untuk terus mendorong kinerja ekspor dengan memberikan kemudahan dan kepastian hukum. Untuk itu, Kemendag menggelar sosialisasi dua Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) terbaru mengenai ekspor pada Selasa, 18 Juli 2023.
-
Di mana cecak diburu untuk ekspor? Mereka bisa ditangkap untuk dijadikan hewan peliharaan atau konsumsi, kata Dr Satyawan Pudyatmoko, direktur jenderal konservasi sumber daya alam dan ekosistem di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
"Kami optimis bahwa hasil pelaksanaan Business Matching dapat meningkatkan hubungan dagang antara kedua negara untuk lebih terbuka dan saling menguntungkan," kata Arlinda seperti dikutip Antara di Santiago, Chile, Kamis (14/12).
Dia menjelaskan, beberapa produk yang ditawarkan antara lain adalah minyak kelapa sawit, biodiesel, kendaraan dan peralatan militer, furnitur dan dekorasi rumah. Di mana kurang lebih sebanyak 37 pengusaha asal Chile dipertemukan dengan tujuh pelaku usaha Indonesia dari berbagai sektor unggulan.
"Delegasi bisnis Indonesia menawarkan produk-produk ekspor unggulan terbaik dan terpercaya, kegiatan ini menjadi upaya untuk mempromosikan Indonesia ke pasar global," imbuhnya.
Berdasarkan catatan Kementerian Perdagangan, tren perdagangan antara Indonesia dan Chile mengalami penurunan sebesar 12,09 persen dalam lima tahun terakhir. Total perdagangan pada 2012 tercatat sebesar 381,99 juta dolar AS, sementara pada 2016 turun menjadi 227,15 juta dolar AS atau 29,28 persen.
Pada tahun 2016, sepuluh produk utama dan prospektif Indonesia yang diekspor ke Chile antara lain adalah alas kaki, tekstil dan produk tekstil, elektronik, mesin, makanan olahan, produk kimia, karet dan produk karet, produk kayu, pulp dan furnitur, otomotif dan produk plastik.
Kementerian Perdagangan menilai untuk meningkatkan kembali kinerja perdagangan Indonesia-Chile yang turun dalam lima tahun terakhir, dapat didorong dengan adanya pertemuan-pertemuan serupa guna meningkatkan informasi kepada pengusaha Chile akan produk-produk Indonesia.
Meskipun nilai perdagangan kedua negara mengalami penurunan, Indonesia masih mengantongi surplus kurang lebih sebesar 60,47 juta dolar AS pada 2016, meskipun pada tahun sebelumnya Indonesia mengalami defisit sebesar 26,6 juta dolar AS.
Baca juga:
Jokowi: Negara lain lihat ekonomi kita optimis, kenapa kita malah tidak?
Bos BI prediksi inflasi minggu pertama Desember capai 0,41 persen
Produsen baja ringan keluhkan kebijakan bea masuk impor bahan baku
2021, Inalum merdeka dari impor alumina
Indonesia ekspor 4 ton ubur-ubur ke Malaysia