Dari target Jokowi 2.000, baru ada 173 desa Indonesia kategori emas
Desa kategori emas memiliki karakter sudah mandiri.
Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) terus berupaya meningkatkan pemerataan ekonomi dalam negeri. Salah satu langkah yang tengah dilakukan yakni menciptakan program Desa Emas, guna meningkatkan perekonomian desa di seluruh Indonesia.
Ketua Pokja Industrialisasi Pedesaan KEIN Aries Muftie menjelaskan program tersebut merupakan sebuah penghargaan yang disematkan kepada desa-desa yang dinilai sudah maju.
"Di Indonesia itu status desanya ada 5 yakni sangat tertinggal, tertinggal, berkembang, maju dan mandiri. Jadi Desa Emas 17 karat itu desa mandiri," ujarnya di Gedung Bank Indonesia, Jakarta, Kamis (15/9).
Aries mengungkapkan, saat ini desa berkategori Desa Emas 17 karat hanya berjumlah 173 desa. Jumlah itu masih jauh dari target yang dicanangkan Presiden Jokowi yakni sebanyak 2.000 desa hingga 2019.
"Awalnya Pak Jokowi minta harus ada 5.000 Desa Emas 17 karat di 2019, tapi sekarang diturunkan jadi 2.000 desa," jelasnya.
Sebagai informasi, Penghargaan Desa Emas terbagi menjadi 3 yakni Desa Emas 17 karat (Desa Mandiri), 22 karat (Desa Global Semaul Undong) dan 24 (Desa Pancasila).
Baca juga:
KEIN nilai Indonesia sudah saatnya pakai nuklir untuk sumber energi
Industri busana muslim sumbang pertumbuhan terbesar ekonomi kreatif
Bertemu Jokowi, KEIN beri laporan periodik
KEIN: Gaji Rp 4,5 juta bebas pajak terlalu kecil, harusnya Rp 6 juta
Selama masih ada budaya minta 'komisi', ekonomi RI tak akan maju
KEIN sebut harga BBM turun bawa angin segar buat industri
KEIN susun peta jalan industri nasional hingga 2045
-
Kenapa Adira Finance hadir di Jakarta Fair Kemayoran? "Komitmen terhadap Pelanggan Harry Latif, Direktur Portofolio Adira Finance, menjelaskan bahwa kehadiran Adira Finance di Jakarta Fair Kemayoran adalah sebagai bentuk komitmen perusahaan untuk terus mendekatkan diri dengan pelanggan melalui beragam solusi keuangan yang bersinergi dengan ekosistem. Upaya ini dilakukan agar pelanggan dapat merasakan pengalaman terbaik melalui produk inovatif serta berbagai program menarik."
-
Apa yang ditawarkan Adira Finance di Jakarta Fair Kemayoran? Dalam rangka tema HUT tahun ini, yaitu Jakarta sebagai Kota Global Dengan Berjuta Pesona, Adira Finance hadirkan Kampung Adira di Jakarta Fair dengan tujuan menyediakan solusi finansial yang unik dan mempesona bagi para pengunjung melalui sinergi dengan ekosistem.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Apa fungsi utama Gedung Kesenian Jakarta saat ini? Saat ini, gedung tersebut masih aktif digunakan sebagai lokasi pertunjukkan seni khas nusantara maupun luar negara.
-
Kenapa KTT ASEAN digelar di Jakarta? KTT yang akan diselenggarakan di Jakarta tersebut menjadi momen penting bagi Indonesia sebagai tuan rumah untuk memfasilitasi dialog dan kerjasama antara pemimpin negara anggota.
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).