DPR kritik Jokowi: Pembangunan infrastruktur untuk pencitraan jelang tahun politik
Pembangunan yang dikerjakan untuk mengejar target justru menimbulkan masalah baru, seperti kecelakaan kerja yang marak terjadi beberapa waktu lalu.
Ketua Komisi V DPR RI, Fahri Djemi Francis mempertanyakan dampak dari proyek pembangunan infrastruktur yang digenjot oleh pemerintah Jokowi-JK. Menurut dia, pembangunan tersebut tidak berdampak besar terhadap pertumbuhan ekonomi di daerah.
Fahri menyebut, pembangunan infrastruktur yang ditargetkan rampung pada 2018-2019 hanya sebagai pencitraan pemerintah di jelang tahun politik. Pembangunan yang dikerjakan untuk mengejar target justru menimbulkan masalah baru, seperti kecelakaan kerja yang marak terjadi beberapa waktu lalu.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Kapan Jokowi meresmikan rekonstruksi bangunan di Sulawesi Barat? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan rekonstruksi 147 bangunan yang rusak akibat gempa di Sulawesi Barat (Sulbar) pada 2021 silam.
-
Mengapa pembangunan Bendungan Ameroro menjadi penting bagi Jokowi? “Oleh karena itu sejak 2020 dibangun Bendungan Ameroro. Ini adalah bendungan yang ke-40 yang telah kita bangun dan selesai di akhir 2023 lalu. Dibangun dengan biaya Rp 1,57 triliun. Kita harap manfaatnya jauh lebih besar dari uang yang dipakai untuk membangun bendungan.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
-
Bagaimana Pramono Anung berencana untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Jakarta? "Itulah yang kita perbaiki, jadi kita memperbaiki dari hal kecil, yang baik-baik yang sudah dilakukan oleh para gubernur. Jadi tujuan saya adalah mempersatukan peninggalan para gubernur yang baik-baik ini," ucap dia.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
"Semua target infrastruktur kalau tidak ditargetkan selesai di 2018, atau 2019, untuk apa? Untuk pencitraan. Kalau kita ikuti di media, kecelakaan konstruksi kita lihat," ujar dia dalam Forum Dialog HIPMI di Jakarta, Jumat (11/5).
Selain itu, pembangunan infrastruktur pemerintah juga dihadapkan pada masalah alokasi anggaran. Fahri menyatakan, alokasi anggaran untuk infrastruktur melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setiap tahunnya selalu jauh lebih kecil dari yang diusulkan. Hal ini membuat pembangunan infrastruktur jadi minim anggaran.
"Fakta lain, komitmen pemerintah dalam membangun infrastruktur, budget anggaran mungkin banyak yang tidak tahu. Pada APBN 2015 perencanaan yang diusulkan oleh pemerintah Rp 114,8 triliun, tetapi anggaran yang tersedia Rp 110,8 triliun, kurangnya sekitar Rp 4 triliun. Di 2016, usulannya tinggi sekali menjadi Rp 169,4 triliun, tetapi duitnya yang disetujui Rp 98 triliun. Di 2017 diajukan Rp 209,1 triliun, tetapi anggaran yang diberikan Rp 103,1 triliun, itu belum sampai 50 persen yang diberikan. Di 2018 ini kebutuhannya naik lagi Rp 221 triliun, tapi yang diberikan Rp 106 triliun," jelas dia.
Menurut Fahri, pembangunan infrastruktur yang selama ini menjadi program utama pemerintah juga tidak berdampak besar terhadap ekonomi di daerah. Bahkan, pihak swasta sering mengeluh karena proyek tersebut didominasi oleh BUMN.
"Pertumbuhan ekonomi juga stagnan setelah pembangunan infrastruktur. Itu menjadi pertanyaan. Jadi infrastruktur ini pertama, untuk pencitraan. Kedua, untuk BUMN. Baru ketiga, untuk rakyat. Tapi ini juga masih dipertanyakan," tandas dia.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Penjualan SBR003 bakal digunakan untuk pendidikan dan infrastruktur
PLTGU Jawa 2 senilai Rp 6,1 T resmi beroperasi pada 10 Juni 2018
Pembangunan vanue Asian Games 2018 capai 99 persen
Menteri Rini letakkan batu pertama proyek RS Pertamina Tarakan Rp 180 miliar
Resmi tak masuk PSN, proyek Bandara Kediri tetap mendapat kemudahan dari pemerintah