ESDM bakal kumpulkan produsen migas di Indonesia agar jual minyak ke Pertamina
Menurut Djoko, saat ini minyak bagian kontraktor sudah terkontrak dengan pembeli, sebab itu pembelian minyak tersebut tidak bisa dilakukan dengan cepat karena harus menunggu kontrak habis.
Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) akan memanggil seluruh perusahaan produsen minyak dan gas bumi (migas) di Indonesia untuk membahas kebijakan baru berupa keharusan penjualan minyak mentah ke PT Pertamina (persero).
"Kami sedang mau bahas. kebijakan ini kan baru kemarin," kata Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Kementerian ESDM, Djoko Siswanto di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (15/8/2018).
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Mengapa Pertamina melakukan kegiatan ini? Pertamina sebagai BUMN yang bergerak di bidang energi, tidak hanya terus berupaya menyediakan energi di seluruh wilayah negeri. Akan tetapi, juga memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dalam rangka mendukung capaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan untuk menuju kemandirian masyarakat.
-
Apa yang dimonitor Pertamina melalui PIEDCC? Melalui PIEDCC, Pertamina juga mampu memonitor secara real time ketersediaan energi di seluruh wilayah Indonesia dan bisa mengambil tindakan cepat memenuhi kebutuhan energi jika terjadi lonjakan konsumsi BBM dan LPG, atau keadaan darurat seperti bencana alam.
-
Siapa yang menjadi Dirut Pertamina? Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati kembali masuk dalam daftar 100 wanita berpengaruh dunia (The World’s 100 Most Powerful Women) versi Forbes tahun 2023.
-
Kenapa Pertamina membentuk Satgas RAFI? Sukses Layani Jutaan Pemudik, Pertamina Resmi Tutup Satgas RAFI Satuan Tugas Ramadan dan Idulfitri (Satgas RAFI) PT Pertamina (Persero) tahun 2024 telah sukses melayani kebutuhan energi jutaan pemudik di seluruh Indonesia.
-
Apa yang menjadi perhatian Erick Thohir terkait Pertamina? Erick menyebut BUMN yang terdampak pada bahan baku impor dan BUMN dengan porsi utang luar negeri (dalam dolar AS) yang besar seperti Pertamina, PLN, BUMN Farmasi, MIND ID, agar melakukan pembelian dollar dengan tepatguna, bijaksana dan sesuai prioritas dalam memenuhi kebutuhannya.
Menurut Djoko, saat ini minyak bagian kontraktor sudah terkontrak dengan pembeli, sebab itu pembelian minyak tersebut tidak bisa dilakukan dengan cepat karena harus menunggu kontrak habis.
"Kontrak yang sudah terlanjur jangka panjang kepada buyer luar, selesaikan sampai selesai kontraknya baru setelah itu tidak diperpanjang lagi," tuturnya.
Djoko mengungkapkan, untuk memudahkan Pertamina membeli minyak bagian kontraktor, dengan menyelesaikan permasalahan perpajakan pembelian minyak yang dibeli dari kontraktor.
"Nanti kami akan bicara dengan Dirjen Pajak, kalau masih ada kendala," tandasnya.
Reporter: Pebrianto Eko Wicaksono
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Pertamina siap borong minyak bagian kontraktor
Reaksi perusahaan migas AS saat diminta Jokowi jual hasil produksi ke Pertamina
Borong minyak kontraktor, Pertamina mampu pangkas impor 300.000 bph
Kelola Blok Rokan, Pertamina setor Rp 784 triliun ke pemerintah tahun ini
Rupiah jeblok, Jokowi perintahkan Pertamina beli minyak dari kontraktor dalam negeri