Gerakan Ekonomi, Bos OJK Girang Vaksin Covid-19 Hadir di Tanah Air
Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso, menyambut baik hadirnya vaksin Covid-19 di Tanah Air. Sebab, adanya vaksin tersebut dinilai akan meningkatkan kepercayaan pelaku usaha maupun masyarakat dalam menjalankan kegiatan ekonomi.
Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso, menyambut baik hadirnya vaksin Covid-19 di Tanah Air. Sebab, adanya vaksin tersebut dinilai akan meningkatkan kepercayaan pelaku usaha maupun masyarakat dalam menjalankan kegiatan ekonomi.
"Kita baru-baru ini juga telah mendengar angin segar dengan tersedianya vaksin, yang diharapkan dapat memberikan confidence bagi seluruh pelaku usaha dan masyarakat dalam menjalankan aktivitas ekonomi," ujar dia saat meresmikan Kantor OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara, Senin (21/12).
-
Apa itu SLIK OJK? SLIK OJK adalah istilah yang berhubungan dengan penilaian pengajuan kredit atau pinjaman.
-
Apa yang dikatakan OJK mengenai sektor jasa keuangan Indonesia saat ini? Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 Agustus 2023 menilai stabilitas sektor jasa keuangan nasional terjaga dan resilien dengan indikator prudensial. seperti permodalan maupun likuiditas yang memadai serta profil risiko yang terjaga di tengah meningkatnya ketidakpastian perekonomian global.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana OJK diminta untuk aktif fasilitasi penyelesaiannya? Komisi XI mendorong OJK memfasilitasi nasabah terkait penyelesaian pinjaman pada aplikasi pinjol yang legal. Termasuk terkait adanya bukti kekerasan yang melibatkan debt collector dari pinjol yang terdaftar dan diawasi oleh OJK, " kata Puteri saat dihubungi, Kamis (21/9).
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang menjadi fokus OJK dalam mendukung kemajuan UMKM? UMKM adalah ujung tombak perekonomian. Di tengah dinamika perekonomian dunia yang tidak menentu, perekonomian Indonesia tumbuh sangat baik di atas 5 persen, tapi tentu harus terus menemukan sumber-sumber ekonomi baru. Salah satunya dengan UMKM dan juga di daerah. Literasi keuangan sebagai pondasi pemberdayaan UMKM,” kata Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi dalam sambutannya pada acara Literasi Keuangan Indonesia Terdepan (Like IT) ke-2 di Pontianak, Selasa (29/8).
Bos OJK mengatakan, selama ini, banyak pelaku usaha ataupun masyarakat yang membatasi kegiatan ekonominya. "Karena adanya kekhawatiran akan ancaman terjangkit virus Covid-19 itu," tegasnya.
Oleh karena itu, kehadiran vaksin Covid-19 diyakini mampu memulihkan berbagai kegiatan ekonomi yang selama ini selama ini terkendala. Sehingga turut mempercepat proses pemulihan ekonomi nasional yang tengah di genjot pemerintah.
"Karena bergeraknya sektor-sektor ekonomi produktif akan multiplier effect diharapkan dapat memacu lebih cepat pemulihan ekonomi nasional," tandasnya.
RI Datangkan 1,2 Juta Vaksin Sinovac
Sebelumnya, Pemerintah Jokowi berhasil mendatangkan 1,2 juta dosis vaksin dari Sinovac Biotech Ltd ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng. Bahkan, pemerintah menyebut masih akan tiba kembali 1,8 juta dosis vaksin Sinovac pada Januari 2021.
"Saya ingin sampaikan satu kabar baik bahwa hari ini Pemerintah sudah menerima 1,2 juta dosis vaksin Covid-19. Vaksin ini buatan Sinovac yang kita uji secara klinis di Bandung sejak Agustus 2020, kita juga masih upayakan 1,8 juta vaksin yang akan tiba di awal Januari," ucap Presiden Jokowi, Minggu (6/12).
Namun untuk proses vaksinasi secara masal, Jokowi menyampaikan, masih menunggu keputusan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
"Untuk memulai vaksinasi masih memerlukan tahapan-tahapan dari badan pengawas obat dan makanan BPOM," ucapnya.
(mdk/bim)