IHSG Diprediksi Menguat di Awal Pekan, Perhatikan Saham Berikut
Pasar juga akan diwarnai harapan penurunan suku bunga oleh The Fed. Itu tercermin dari harapan pasar yang naik dari 53 persen menjadi 85 persen di bulan ini.
Direktur Investa Saran Mandiri, Hans Kwee memprediksi Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG akan bergerak menguat pada perdagangan saham Senin (14/10).
"Laba korporasi mungkin mengalami perlambatan kondisi ekonomi yang menurun. Namun Trump diyakini akan berupaya mencari solusi agar AS terhindar dari resesi ekonomi," tutur dia dalam risetnya.
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Di mana HBS Bandung terletak? Bandung merupakan sebuah kota besar yang sudah berkembang sejak era penjajahan Belanda. Di kota itu, terdapat sebuah bangunan sekolah tua yang masih berfungsi hingga kini.
-
Kenapa Bursa Karbon Indonesia (IDXCarbon) diluncurkan? Tujuan bursa karbon sendiri untuk mencipatakan insentif bagi perusahaan dan negara untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dengaan menyediakan mekanisme untuk membeli dan menjual izin emisi atau kredit karbon.
-
Kapan Bursa Karbon Indonesia resmi diluncurkan? Presiden Jokowi mengatakan ingin mengurangi dampak perubahan iklim yang saat ini terjadi di beberapa negara termasuk Indonesia. ”Karena memang ancaman perubahan iklim sangat bisa kita rasakan dan sudah kita rasakan. Dan, kita tidak boleh main-main terhadap ini, kenaikan suhu bumi, kekeringan, banjir, polusi, sehingga dibutuhkan langkah-langkah konkret untuk mengatasinya,” kata Presiden Jokowi.
-
Siapa yang merencanakan aksi teror di Bursa Efek Singapura? Pendalaman itu dibenarkan Juru Bicara Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar bahwa YLK memang hendak merencanakan aksi teror ini pada 2015 silam.
-
Kapan Bursa Berjangka Aset Kripto diluncurkan? Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan meluncurkan Bursa Berjangka Aset Kripto di Jakarta, Jumat (28/7).
Selain itu, pasar juga akan diwarnai harapan penurunan suku bunga oleh The Fed. Itu tercermin dari harapan pasar yang naik dari 53 persen menjadi 85 persen di bulan ini.
"Rilis angka inflasi konsumen AS September yang tak banyak berubah memberikan harapan terjadinya pemotongan suku bunga.H al ini diharapkan mampu mendorong perekonomian AS dan menaikkan popularitas pemerintah," tambah dia.
Namun demikian, sepanjang pekan ini, pasar masih akan diwarnai oleh sentimen perang dagang AS-China. "Pasar keuangan dunia masih tetap perlu berhati-hati akibat seringnya terjadi kegagalan negosiasi dagang kedua negara," ujarnya.
Adapun pada awal pekan ini, pihaknya optimistis indeks akan perkasa dengan support 5.988-6.033 dan resistance 6.154-6.230.
Sedangkan untuk saham rekomendasi, dirinya menganjurkan investor untuk membeli saham PT Bank Permata Tbk (BNLI), PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP), dan saham PT PP (Persero) Tbk (PTPP).
Reporter: Bawono Yadika
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Gerak IHSG Hari ini Diprediksi Berbalik Menguat
IHSG Diramal Menguat, Ini Deretan Saham Layak Beli
Minim Sentimen, IHSG Diramalkan Akan Tertekan
KEIN soal IHSG Rontok: Tak Selamanya Menggambarkan Fundamental Kita
Dibayangi Sentimen Global, IHSG Diramal Bergerak Terbatas
IHSG Diprediksi Menguat Terbatas, Perhatikan Saham Ini