Inflasi September 0,22 persen, BI optimistis target 2016 terjaga
Inflasi September 0,22 persen, BI optimistis target 2016 terjaga. Tirta Segara mengatakan inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) bulan ini cukup terkendali dan sesuai dengan pola historisnya. Inflasi di bulan September, lanjutnya, bersumber dari komponen administered prices (AP) dan komponen inti.
Bank Indonesia (BI) menilai inflasi 2016 akan terjaga di kisaran target 4 persen plus minus 1 persen. Keyakinan ini timbul usai melihat pencapaian inflasi September sebesar 0,22 persen.
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Tirta Segara, mengatakan inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) bulan ini cukup terkendali dan sesuai dengan pola historisnya. "Dengan perkembangan tersebut, inflasi IHK secarayear to date(ytd) dan tahunan (yoy) masing-masing mencapai 1,97 persen (ytd) dan 3,07 persen (yoy)," ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (3/10).
Inflasi di bulan September, lanjutnya, bersumber dari komponenadministered prices (AP) dan komponen inti. Inflasi komponen AP tercatat sebesar 0,14 persen (mtm) atau secara tahunan mengalami deflasi sebesar 0,38 persen (yoy). Inflasi AP secara bulanan tersebut terutama bersumber dari kenaikan harga rokok kretek filter, tarif listrik, rokok kretek, rokok putih, dan tarif air minum PAM.
Sementara itu, inflasi komponen inti tercatat sebesar0,33 persen (mtm) atau 3,21 persen (yoy), lebih rendah dari rata-rata inflasi historis pada September, sejalan dengan masih terbatasnya permintaan domestik, terkendalinya ekspektasi inflasi dan relatif stabilnya nilai tukar Rupiah.
"Beberapa komoditas penyumbang inflasi inti adalah tarif pulsa ponsel, tarif sewa rumah, uang kuliah akademi/perguruan tinggi, mobil, nasi dengan lauk, dan tarif kontrak rumah," tuturnya.
Di sisi lain, kelompok volatile food (VF) tercatat mengalami deflasi sebesar 0,09 persen (mtm) atau secara tahunan mengalami inflasi sebesar 6,51 persen (yoy). Deflasi tersebut terutama bersumber dari koreksi harga komoditas telur ayam ras, daging ayam ras, wortel, cabai rawit, bayam, kangkung, dan kentang.
Dia menegaskan koordinasi kebijakan pemerintah dan BI dalam mengendalikan inflasi akan terus dilakukan, khususnya mewaspadai tekanan inflasi VF akibat dampak fenomenaLa Nina. Koordinasi Pemerintah dan Bank Indonesia akan difokuskan pada upaya menjamin pasokan dan distribusi, khususnya berbagai bahan kebutuhan pokok, dan menjaga ekspektasi inflasi.
Baca juga:
BPS sebut kebijakan kantong plastik berbayar tak pengaruhi inflasi
Kenaikan cukai berlaku 2017, harga rokok diam-diam sudah dinaikkan
Tarif pulsa dan rokok bikin inflasi September tembus 0,22 persen
Survei BI: inflasi pekan pertama September 0,17 persen
Wacana harga rokok jadi Rp 50.000 buat inflasi daerah meroket
Harga cabai merah hingga uang sekolah makin mahal sepanjang Agustus
BPS catat Agustus deflasi 0,02 persen, terendah sejak 2001
-
Bagaimana BRI meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia? Sebagai bank yang berfokus pada pemberdayaan UMKM, BRI memiliki jutaan database nasabah, baik simpanan maupun pinjaman. Ini menyebabkan BRI terpapar risiko data privacy breach dan cyber security system.
-
Bagaimana Bank Indonesia memperkuat ketahanan eksternal dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan? "Bank Indonesia juga terus memperkuat sinergi dengan Pemerintah dalam memperkuat ketahanan eksternal sehingga dapat menjaga stabilitas perekonomian dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan," tegas dia.
-
Bagaimana inflasi mempengaruhi nilai investasi? “Inflasi juga dapat memengaruhi nilai tukar. Negara-negara dengan tingkat inflasi rendah biasanya mengalami apresiasi nilai mata uang dibandingkan negara-negara dengan inflasi yang lebih tinggi,” ujar Kar Yong Ang.
-
Kapan inflasi terjadi? Inflasi terjadi ketika harga barang dan jasa secara umum mengalami kenaikan yang terus-menerus dalam suatu periode waktu tertentu hingga mengurangi daya beli uang.
-
Bagaimana BRI meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di Indonesia? Melalui Holding Ultra Mikro dengan BRI sebagai induk, bersama PT Pegadaian, dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM), perseroan secara grup berupaya meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di Indonesia.
-
Apa yang menjadi catatan BPS tentang pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal II-2023? Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di angka 5,17 persen secara tahunan (yoy) pada kuartal II-2023.