Jasa Marga bangun rest area tiap 10 km di jalan tol fungsional
Direktur Operasi II PT Jasa Marga (Persero) Tbk Subakti Syukur mengatakan perseroan akan mengoperasikan beberapa ruas tol fungsional yang menjadi pengelolaannya agar bisa digunakan oleh para pemudik. Seperti Batang-Semarang sepanjang 75 km dan Salatiga-Kartasura sepanjang 32,24 km.
Direktur Operasi II PT Jasa Marga (Persero) Tbk Subakti Syukur mengatakan perseroan akan mengoperasikan beberapa ruas tol fungsional yang menjadi pengelolaannya agar bisa digunakan oleh para pemudik. Seperti Batang-Semarang sepanjang 75 km dan Salatiga-Kartasura sepanjang 32,24 km.
Untuk menjaga kenyamanan pemudik, Jasa Marga akan membuka rest area sementara di setiap jalan tol fungsional tersebut. Jalur-jalur fungsional tersebut ditargetkan akan rampung di tahun ini.
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Bagaimana Kementerian BUMN meningkatkan daya saing BUMN? Fungsi Kementerian BUMN Perumusan dan penetapan kebijakan sekaligus koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, di bidang pengembangan usaha, inisiatif bisnis strategis, penguatan daya saing dan sinergi, penguatan kinerja, penciptaan pertumbuhan berkelanjutan, restrukturisasi, pengelolaan hukum dan peraturan perundang-undangan, manajemen sumber daya manusia, teknologi dan informasi, keuangan dan manajemen risiko BUMN.
-
Apa usia Bumi? Dilaporkan ScienceFocus, Jumat (7/7), faktanya Bumi telah berusia 4,54 miliar tahun.
-
Apa yang diimbau BMKG kepada pemudik yang akan melalui Jateng? Pada Minggu (7/4), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau pemudik khususnya yang mengendarai sepeda motor agar mewadahi potensi cuaca ekstrem dengan intensitas sedang-lebat yang disertai petir dan angin kencang di sejumlah wilayag Jateng.
-
Siapa Mbah Joget? Dilansir dari kanal YouTube Tri Anaera Vloger, Mbah Joget sendiri merupakan seorang penari atau ronggeng pada masa kolonial Belanda.
-
Apa saja kegiatan yang dilakukan Relawan Bakti BUMN di Meunasah Asan? Relawan yang lolos seleksi dari BUMN itu nantinya akan mengadakan berbagai kegiatan dari 15 – 17 Agustus 2023 dalam tiga bidang yaitu pendidikan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dan lingkungan hidup.
"Kita nanti akan buka rest area sementara di setiap 10 km. Di rest area ini akan ada warung, toilet, musala dan penjualan BBM kemasan dari Pertamina," kata Subakti di Gerbang Tol Cikarang Utama, Rabu (11/4).
Mengenai progres konstruksi, untuk jalan tol Batang-Semarang saat ini sudah mencapai 71,75 persen. Dalam pengoperasian fungsionalnya, tol ini nantinya sudah posisi pengerasan rigid dengan dua lajur satu arah.
Sementara untuk ruas tol Salatiga-Kartasura sampai saat ini pengerjaannya telah mencapai 58 persen, di mana pada 7 Maret, masih ada pengerjaan Jembatan Kenteng yang ditargetkan dapat selesai sebelum terjadi arus mudik.
Selain dua ruas tol itu, yang akan beroperasi secara fungsional yaitu ruas Wilangan-Nganjuk sepanjang 15 km. Tol fungsional ini akan dioperasikan hanya satu lajur dengan satu arah. Adapun posisi konstruksi sudah dalam pengerasan dan progres keseluruhan mencapai 58 persen.
Sedangkan ruas tol fungsional selanjutnya adalah Pandaan-Purwodadi yang memiliki panjang 15,3 km. Dalam pengoperasian fungsionalnya nanti sudah dalam pengerasan rigid dengan memiliki dua lajur beroperasi satu arah. Progres pengerjaannya sendiri saat ini mencapai 65,5 persen.
Selain itu, masing-masing General Manager (GM) juga akan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan setempat untuk menyediakan layanan kesehatan, guna mengantisipasi kondisi pengendara yang kurang fit.
Reporter: Ilyas Istianur Praditya
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Merosotnya produksi minyak bisa ganggu holding BUMN migas
Saham PGN dialihkan ke Pertamina, holding BUMN migas resmi berdiri
Jasa Marga siapkan mobile reader antisipasi kemacetan saat mudik
Kata Menteri Rini soal Djakarta Lloyd beli kapal curah seharga Rp 164 miliar
AP I rogoh Rp 2,1 triliun untuk proyek pengembangan Bandara Ngurah Rai