JK sebut investasi BPKH di Arab Saudi bisa buat ongkos haji dan umroh makin murah
Wapres JK mencontohkan, jika BPKH berinvestasi di bidang perhotelan, maka imbal hasil investasi akan lebih pasti dengan banyaknya jemaah umroh Indonesia. Dia melanjutkan, investasi di perhotelan juga bisa menguntungkan dari sisi ongkos jemaah Indonesia.
Wakil Presiden RI Jusuf Kalla menjelaskan berinvestasi ke Arab Saudi adalah hal yang menguntungkan untuk Badan Pelaksana Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) dalam perkembangan haji dan umrah. Menurut Wapres JK, investasi di Arab Saudi akan membuat ongkos perjalanan haji dan umroh jemaah Indonesia lebih murah.
"Perkembangan haji dan umrah makin tinggi hampir 1 juta setahun, maka kalau di Indonesia dan BPKH investasi di Saudi contohnya itu bisa menguntungkan," kata Wapres JK di Kantornya, Jakarta, Selasa (13/3).
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Apa yang dimaksud dengan gelar Haji dan Hajah di Indonesia? Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan penyebutan gelar Haji atau Hajah. Tidak bisa dipungkiri, masyarakat Indonesia memiliki tradisi memberi gelar 'Haji' atau 'Hajah' di depan nama orang usai menunaikan ibadah Haji.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Bagaimana orang-orang di masa lalu memperoleh gelar Haji? Bagaimana tidak, mereka harus mengarungi lautan, menghindari perompak, menerjang badai selama berbulan-bulan hingga menjelajah gurun pasir. Saat berhasil kembali selamat ke Tanah Air, orang tersebut kemudian dianggap berhasil memperoleh kehormatan dan anugerah.
Wapres JK mencontohkan, jika BPKH berinvestasi di bidang perhotelan, maka imbal hasil investasi akan lebih pasti dengan banyaknya jemaah umroh Indonesia.
"Karena sudah bisa dipakai setahun. Kalau dulu bikin hotel di sana cuma bisa dipakai 3 bulan. Kalau sekarang karena (jemaah) umroh sedemikian banyaknya maka bisa fasilitas itu dipakai selama 1 tahun. Jadi menguntungkan," kata Wapres JK.
Dia melanjutkan, investasi di perhotelan juga bisa menguntungkan dari sisi ongkos jemaah Indonesia. Sebab, Indonesia bisa meminta kontrak kerja sama jangka panjang dengan kompensasi tarif menginap lebih murah.
"Setidaknya ongkos haji bisa lebih murah, kalau Indonesia. Apalagi tadi dengan strategi umrah, bisa lebih murah lagi," kata Wapres JK.
Diketahui sebelumnya, Kepala Badan Pelaksana Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Anggito Abimanyu diinstruksikan Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk berinvestasi ke Arab Saudi. Investasi di Arab Saudi kata JK bisa meminimalisir risiko nilai tukar atau valuta asing (valas), dan juga hasil investasinya cukup tinggi. Saat ini, jemaah umroh Indonesia cukup besar, oleh karena itu hal tersebut bisa mendapatkan hasil investasi dan nilai manfaat.
"Dana dibayarkan melalui setoran itukan terkumpul sekarang kan outstanding sekitar Rp 102,5 triliun itu bisa diinvestasikan kepada instrumen investasi di Arab Saudi maupun Indonesia. Tapi fokus kita di Arab Saudi," kata Anggito.
Anggito dan Alwi Shihab dalam waktu dekat akan berangkat ke Timur Tengah untuk bertemu dengan Islamic Development Bank (IDB) untuk menempatkan dana tersebut. "Kami akan bertemu dengan IDB, karena IDB akan melakukan kerja sama dengan BPKH untuk penempatan dana, pengiriman daging, DAM, dan investasi beberapa fasilitas di Arab Saudi," kata Anggito.
Baca juga:
Kisah pilu Sandiaga berangkat haji usai di-PHK
DPR dan Pemerintah sepakati ongkos haji 2018 naik menjadi Rp 35 juta
Biaya haji 2018 naik 0,99 persen
Rencana BPKH ambil alih tanah wakaf Aceh di Arab Saudi dikritik keras
'Lantunan Ya Lal Wathan bentuk kecintaan pada tanah air, tak usah dipermasalahkan'
Imbauan Menteri Agama soal bacaan Sai bagi jemaah umroh dan haji
Calon jemaah kini bisa mendaftar dan membuka tabungan haji BSM lewat Bank Mandiri