Jokowi soal nilai ekspor RI rendah: Kita monoton, dengan Vietnam saja kalah
Sepanjang tahun 2017, nilai ekspor Indonesia hanya mencapai USD 168,7 miliar, sementara nilai ekspor Thailand sebesar USD 231 miliar, Malaysia sebesar USD 184 miliar, dan Vietnam sebesar USD 160 miliar.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpesan kepada para bawahannya agar serius menggarap pasar-pasar non tradisional. Melalui pasar ini, Jokowi ingin mendongkrak nilai ekspor. Jokowi menyebut, meski Indonesia masuk peringkat ketiga besar di G20 atau 'Group of Twenty', setelah India dan China, nilai ekspor Indonesia masih kalah dari negara lain yang berada di bawahnya.
Sepanjang tahun 2017, nilai ekspor Indonesia hanya mencapai USD 168,7 miliar, sementara nilai ekspor Thailand sebesar USD 231 miliar, Malaysia sebesar USD 184 miliar, dan Vietnam sebesar USD 160 miliar.
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Bagaimana perubahan di industri otomotif Indonesia pada era Jokowi? Terjadi perubahan besar dalam kepemilikan usaha di industri otomotif Indonesia. Variabelnya banyak.Menariknya, merek otomotif China mulai masuk pada 2017 lewat Wuling dan DFSK. Disusul Hyundai (Korea) pada 2021.Yang terbaru, merek China kembali masuk pada 2022-2023: Chery, Neta, Great Wall Motor (GWM), dan lain-lain. Varialebel utama antara lain krisis moneter 1998, krisis industri keuangan 2008, dan sebagainya. Variabel ini cukup mengubah potret raja otomotif Indonesia di era Jokowi:Dari pengusaha ke kelompok usaha (konglomerasi).
-
Mengapa Presiden Jokowi mengajak investor Tiongkok untuk berinvestasi di Indonesia? Mengingat sejumlah indikator ekonomi di Indonesia menunjukkan capaian positif, antara lain pertumbuhan ekonomi yang konsisten di atas 5 persen, neraca dagang yang surplus 41 bulan berturut-turut, Purchasing Manager Index (PMI) berada di level ekspansi selama 25 bulan berturut-turut, dan bonus demografi.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
"Kita monoton, nggak pernah melakukan terobosan. Dengan Vietnam, kalah. Masa mau kita teruskan?" ucapnya di Gedung Pancasila, Kemenlu, Jakarta, Senin (12/2).
Karena itu, Jokowi meminta kepada Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita untuk gencar membuat pameran secara besar-besaran di pasar internasional.
"Tapi saya minta kalau pameran jangan di pojok dengan toilet. Ini kita negara besar, kalau mau kita di depan gerbang," sambung Jokowi.
Tak hanya menggenjot nilai ekpor, Jokowi juga berpesan agar para pembantunya fokus meningkatkan investasi. Jokowi tak ingin hanya nilai ekspor yang mengalami perbaikan namun tidak diikuti dengan perbaikan nilai investasi. Sebab, dua kunci pertumbuhan ekonomi adalah peningkatan nilai ekspor dan investasi.
"Saya mau ada perubahan baik di bidang ekspor atau investasi. Sudah saya sampaikan di depan menteri-menteri, nggak mau saya begitu lagi (tidak ada perubana nilai ekspor dan investasi). Pertumbuhan ekspor kita naik, investasi naik, tapi nggak mau kalah dengan negara-negara tersebut," katanya.
Baca juga:
4 Komoditi ini bisa dihasilkan di Indonesia, namun masih diimpor pemerintah
Kebijakan RI bersama Malaysia dan Thailand berhasil dongkrak harga karet alam
Pengusaha khawatir impor besi dan baja lumpuhkan industri dalam negeri
Menengok bunga untuk valentine di Kolombia yang siap ekspor ke mancanegara
Pemerintah petakan industri pendorong ekspor