Kantongi sertifikat halal, kulkas Sharp incar penjualan 1,3 juta unit tahun ini
Domestic National Sales Senior General Manager PT SHARP Electronics Indonesia, Andri Adi Utomo, mengungkapkan hingga pada kuartal pertama 2018 tercatat sudah 250.000 lemari es yang terjual. Meskipun demikian dia tidak merinci berapa nilai yang didapat dari penjualan tersebut.
PT SHARP Indonesia menargetkan penjualan kulkas pada 2018 menyentuh angka 1,3 juta unit. Hal ini diungkapkan dalam peluncuran kulkas Sharp yang telah mengantongi sertifikat halal dari MUI.
Domestic National Sales Senior General Manager PT SHARP Electronics Indonesia, Andri Adi Utomo, mengungkapkan hingga pada kuartal pertama 2018 tercatat sudah 250.000 lemari es yang terjual. Meskipun demikian dia tidak merinci berapa nilai yang didapat dari penjualan tersebut.
-
Sertifikat halal itu apa sih? Sertifikat halal merupakan dokumen yang dikeluarkan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) dan berdasarkan fatwa halal tertulis dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).
-
Apa saja manfaat sertifikat halal? Sertifikat halal memiliki beberapa fungsi penting, terutama dalam konteks konsumen Muslim dan industri makanan serta produk lainnya.
-
Siapa yang mengeluarkan sertifikat halal? Sertifikat halal merupakan dokumen yang dikeluarkan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) dan berdasarkan fatwa halal tertulis dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).
-
Gimana cara mendapatkan sertifikat halal? Secara umum, ada dua cara yang bisa ditempuh untuk memperoleh sertifikasi halal, yaitu, self declare dan metode reguler.
-
Kenapa sertifikat halal penting untuk perusahaan? Banyak perusahaan yang bergerak di berbagai industri, seperti makanan, minuman, kosmetik, dan obat-obatan, membutuhkan sertifikat halal untuk memastikan keamanan dan kualitas produk mereka. Sertifikat halal bukan hanya merupakan syarat wajib, tetapi juga menjadi nilai tambah yang signifikan dalam meningkatkan kepercayaan konsumen.
-
Siapa yang berwenang mengeluarkan sertifikat halal? Sertifikat ini memberikan jaminan bahwa suatu produk telah memenuhi standar kehalalan yang ditetapkan oleh otoritas terkait, seperti Majelis Ulama Indonesia (MUI).
"Secara kuantitas, pada tahun 2017 kita menjual 1 juta unit untuk lemari es," ungkapnya di Hotel Ayana MidPlaza, Jakarta, Kamis (3/5).
Dia mengaku pihaknya belum puas dengan kinerja tersebut. Oleh karena itu, penjualan dan berbagai strategi pemasaran bakal digalakkan. Salah satunya dengan meminta sertifikat halal dari MUI.
"Kita selalu coba mencari strategi marketing baru. Tahun ini kita targetkan 1,2 juta sampai 1,3 juta unit lemari es yang terjual," tandasnya.
Dengan demikian, diharapkan PT SHARP Indonesia kian dapat memantapkan posisinya sebagai produsen lemari es nomor satu Indonesia yang saat ini menguasai hingga 26,6 persen pangsa pasar di Indonesia.
Baca juga:
Sharp klaim kulkasnya jadi yang pertama kantongi sertifikat halal MUI
Sharp smartphone: Pasar Indonesia itu susah tapi ada peluang
Sharp luncurkan 2 smartphone, Pi dan R1s harga di bawah Rp 3 jutaan
Tiga produk SHARP raih penghargaan sebagai merek terbaik Best Brand Awards 2017
Gandeng Foxconn, Sharp R1 punya layar berteknologi
Sharp R1 resmi meluncur di Indonesia bulan depan
SHARP R1, spec tinggi dengan harga terjangkau