Kejar Target SDGs, Efisiensi Energi Pupuk Indonesia Setara 295.000 Rumah
Pupuk Indonesia melalui Anak Usahanya juga berupaya untuk menurunkan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) yang berpotensi untuk meningkatkan pemanasan global yang akhirnya berdampak pada perubahan iklim melalui berbagai program penanaman pohon mangrove di Gresik dan Bontang.
PT Pupuk Indonesia bersama dengan 10 anak usahanya terus mengedepankan prinsip ramah lingkungan. Tercatat, di tahun 2018 Pupuk Indonesia Grup telah melakukan efisiensi energi mencapai 13.320.288 GJ meningkat 9 persen dari tahun sebelumnya atau setara dengan 295.000 rumah dengan asumsi daya 13.000 W selama satu tahun.
"Selain upaya efisiensi energi tersebut, Pupuk Indonesia Grup juga telah menurunkan emisi menjadi 9.475.794 atau turun 4 persen dari tahun sebelumnya," ucap Direktur SDM dan Tata Kelola Pupuk Indonesia, Winardi dikutip keterangannya si Jakarta, Minggu (24/11).
-
Apa tugas utama Kementerian BUMN? Kementerian BUMN Bertugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang badan usaha milik negara
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Kapan Rumah BUMN BRI Yogyakarta berdiri? Rumah BUMN BRI tersebut sudah berdiri sejak 2017 dan tercatat sudah ada ribuan pelaku UMKM di wilayah tersebut yang dibina dengan berbagai pelatihan maupun pendampingan agar mampu konsisten meningkatkan kapabilitas usahanya.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Kapan Bumi terbentuk? Dengan mengukur usia bebatuan di bulan, dan meteorit yang ditemukan di Bumi, para ilmuwan memperkirakan Bumi terkonsolidasi 4,54 miliar tahun lalu.
-
Bagaimana Kementerian BUMN meningkatkan daya saing BUMN? Fungsi Kementerian BUMN Perumusan dan penetapan kebijakan sekaligus koordinasi dan sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, di bidang pengembangan usaha, inisiatif bisnis strategis, penguatan daya saing dan sinergi, penguatan kinerja, penciptaan pertumbuhan berkelanjutan, restrukturisasi, pengelolaan hukum dan peraturan perundang-undangan, manajemen sumber daya manusia, teknologi dan informasi, keuangan dan manajemen risiko BUMN.
Selain itu, Pupuk Indonesia melalui Anak Usahanya juga berupaya untuk menurunkan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) yang berpotensi untuk meningkatkan pemanasan global yang akhirnya berdampak pada perubahan iklim melalui berbagai program penanaman pohon mangrove di Gresik dan Bontang.
"Komitmen kami sudah terbukti melalui diraihnya Proper Emas Nasional di Tahun 2018 dan Proper Emas Daerah Tahun 2019 oleh Anak Usaha kami," lanjut Winardi.
Komitmen Pupuk Indonesia bahkan meraih penghargaan tertinggi dalam ajang The Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2019 yang diselenggarakan oleh The National Center for Sustainability Reporting (NCSR) yaitu Lembaga independen yang berfokus pada pengembangan berkelanjutan di Indonesia.
Penghargaan tersebut yaitu Kategori 'Platinum Rank' di mana tahun ini merupakan keempat kalinya Pupuk Indonesia sebagai Holding meraih penghargaan dalam ajang tersebut.
"Anak usaha kami yaitu PT Pupuk Kalimantan Timur yang meraih Platinum Rank serta PT Pupuk Sriwidjaja Palembang yang meriah Kategori Gold Rank," katanya.
Peranan Korporasi Sangat Penting Capai SDGs
Menteri Riset dan Teknologi, Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro yang menyampaikan terkait pentingnya peranan korporasi dalam pencapaian SGSs Nasional. Salah satu caranya yaitu dengan efisiensi energi dan mengurangi efek rumah kaca.
"Tujuan SDGS bisa dicapai ketika medapatkan support dari stakeholders lain yang datang dari berbagai kalangan, sehingga prinsip 'no one left behind' dapat tercapai," jelas Bambang.
The Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) yang sebelumnya menggunakan nama 'Sustainability Report Award (SRA)' merupakan ajang apresiasi tahunan yang diberikan kepada perusahaan yang berkomitmen dalam melaksanakan dan mengembangkan pilar lingkungan, sosial, dan ekonomi melalui laporan berkelanjutan.
(mdk/idr)