Kontestan Pilpres 2019 sudah jelas, Darmin prediksi investasi kembali tumbuh 7 persen
Hal ini karena pelaku pasar tak lagi khawatir dan tidak manahan diri untuk investasi. Menko Darmin mengatakan, selain karena optimisme pasar, pertumbuhan investasi juga didukung oleh sistem perizinan terpadu secara online atau online single submission (OSS).
Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution, memprediksi investasi tumbuh sekitar 7 persen usai pengumuman calon presiden dan wakil presiden untuk pemilihan umum 2019. Hal ini karena pelaku pasar tak lagi khawatir dan tidak manahan diri untuk investasi.
"Ya memang kuartal kemarin itu, agak rendah yah sedikit di bawah 6 persen ya. Dibanding kuartal sebelumnya itu 7,95 persen. Ya, kita optimistis akan kembali ke angka 7an itu," ujar Menko Darmin di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (10/8).
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang dimaksud Jokowi dengan 'Membeli Masa Depan' ketika berbicara tentang investasi di IKN? "Investasi di IKN Nusantara ini adalah membeli masa depan," ujar Jokowi di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (4/6).
-
Apa yang dikatakan Ma'ruf Amin tentang Universitas Indonesia (UI)? Ma'ruf Amin mengapresiasi Universitas Indonesia (UI) sebagai kampus yang melahirkan gagasan dan inovasi. Hal itu disampaikannya saat membuka UI Industrial-Government (I-GOV) Expo 2023 yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UI, Depok, pada 5 Desember 2023."UI merupakan kampus yang menjadi tempat lahirnya gagasan dan inovasi. UI juga menjadi kampus yang berkontribusi besar dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Ma'ruf Amin.
Menko Darmin mengatakan, selain karena optimisme pasar, pertumbuhan investasi juga didukung oleh sistem perizinan terpadu secara online atau online single submission (OSS) yang telah diluncurkan pemerintah pada Juli lalu.
"Ya dan coba saja lihat, walaupun ini 70 persen dalam negeri di OSS. Banyak sekali kan orang, kalian sendiri malah lihat. Kita kewalahan kemarin makanya dibatasi 300 sehari padahal jam 09.00 sudah habis nomor antrran. Yang saya bilang, sudah jangan dikasih batasan namanya orang investasi. Jadi kita optimistis," jelasnya.
Menko Darmin menambahkan, sistem perizinan OSS ini memberi banyak kemudahan bagi investor. Sebab, pemerintah menyediakan sejumlah kebijakan fiskal yang menguntungkan bagi investor jika menanamkan dananya di Indonesia.
"OSS memang fungsi kesana. Ketika dirumuskan waktu itu bersama-sama bersama fasiltas perpajakan baik tax holiday, tax allowence, mini tax holiday nya dan super deduction. Yang belum sepenuhnya terlaksana baru akan mulai tahun depan adalah pengembangan pendidikan dan vokasi," jelasnya.
Baca juga:
6 Mata uang asing pilihan investasi cocok untuk kaum milenial
Menebak penyebab melambatnya pertumbuhan investasi di Indonesia
Investor RI diajak berinvestasi lewat Malaysia Property Show 2018
Produksi film, MD Pictures bakal gandeng Korea dan China
Belanja pemerintah dan investasi perlu digenjot guna capai target pertumbuhan 2018
Menteri Bambang ajak Rusia tingkatkan kerja sama ekspor impor
Menteri Bambang undang pengusaha Turki investasi di Indonesia