Lazada dan L'Oreal Jalin Kerjasama untuk Tingkatkan Jangkauan di Asia Tenggara
Investasi logistik ini merupakan demonstrasi keseriusan L’Oreal untuk meningkatkan bisnis eCommerce dan komitmen Lazada untuk memberikan pengalaman terbaik terhadap rekan bisnisnya.
Lazada, sebagai pelopor pertumbuhan eCommerce Asia Tenggara serta shoppertainment platform, hari ini menanda tangani kolaborasi rencana bisnis dengan L’Oreal untuk memperkuat kerjasama jangka panjang diantara keduanya.
Berdasarkan rencana kerjasama tersebut, L’Oreal akan bekerja sama dengan gudang dan logistik Lazada untuk memenuhi kebutuhan pengiriman hari berikutnya di kota-kota besar pada Juni 2019.
-
Siapa yang mendorong penjual perempuan di Lazada? “Hari Perempuan Internasional bagi Lazada adalah momen untuk mengingatkan kami bahwa di balik kekuatan sebuah platform eCommerce, ada banyak sekali penjual perempuan yang berdaya dan berkarya untuk konsumen,"Ia melanjutkan, "Walau biasanya memiliki banyak peran dan tanggung jawab, penjual perempuan di Lazada tetap menunjukkan semangat dan kegigihan dalam meraih kesuksesan. Sebagai platform eCommerce yang inklusif, kami senantiasa mendorong para perempuan Indonesia untuk berani mendobrak setiap stereotip kewirausahaan dan industri bisnis yang nyatanya dapat digeluti oleh perempuan.”
-
Apa yang dilakukan AHA Commerce untuk membantu brand lokal di Lazada? “Kami memahami bahwa era digital saat ini menawarkan potensi tanpa batas bagi pelaku bisnis, namun di sisi lain juga menghadirkan tantangan besar bagi mereka yang belum memiliki pemahaman mendalam soal lanskap bisnis online. Keberadaan AHA Commerce dimulai dari keinginan kami untuk membantu brand dan penjual lokal yang ada di Indonesia untuk bisa mencapai potensi bisnis optimalnya di dunia digital,” kata Stephen Lawrence, Founder dan CEO AHA Commerce.
-
Bagaimana AHA Commerce membantu brand lokal meningkatkan penjualannya di Lazada? Di sisi yang lain, AHA Commerce juga turut menyediakan layanan menyeluruh bagi brand lokal di Lazada yang ingin meningkatkan penjualan, mulai dari pengelolaan toko online, penyediaan gudang dan fasilitas pengepakan pesanan, program pemasaran, hingga layanan pelanggan.
-
Apa tujuan utama Lazada dalam bekerja sama dengan DKUKMPP Kota Cirebon? Kerja sama ini menegaskan komitmen Lazada dalam mendukung pertumbuhan ekonomi digital, serta memperluas kesempatan yang sama bagi pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Indonesia.
-
Apa perbedaan utama antara e-commerce dan marketplace? Meskipun keduanya seringkali digunakan secara bergantian, namun sebenarnya ada perbedaan yang signifikan di antara keduanya.
-
Siapa yang melakukan riset tentang kepuasan berbelanja online di e-commerce? Melihat situasi pasar digital di awal tahun 2024 yang terus bergerak mengikuti perkembangan kebutuhan dan preferensi masyarakat, IPSOS melakukan riset dengan tajuk ”Pengalaman dan Kepuasan Belanja Online di E-commerce”.
Investasi logistik ini merupakan demonstrasi keseriusan L’Oreal untuk meningkatkan bisnis eCommerce dan komitmen Lazada untuk memberikan pengalaman terbaik terhadap rekan bisnisnya.
Sejalan dengan rencana bisnis keduanya, kedua perusahaan ini juga akan menguji coba inovasi yang melibatkan konsumen yang seperti aplikasi streaming langsung, dan bersama-sama meluncurkan produk eksklusif yang disediakan hanya untuk pelanggan Lazada.
"Kolaborasi kami dengan L'Oreal dimulai pada 2014 dan secara bersama-sama, kami telah mencapai banyak tonggak sejarah di seluruh wilayah. Kami yakin dapat menciptakan bisnis kecantikan online terkemuka di Asia Tenggara dengan menggabungkan jaringan logistik jarak jauh Lazada yang luas untuk membawa produk-produk L'Oreal lebih cepat ke tangan pelanggan kami."
"Kemitraan kami hari ini menandakan komitmen dan semangat bersama kami untuk mendominasi pangsa pasar eCommerce kecantikan dan perawatan kulit Asia Tenggara dengan memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan. Kami sangat antusias dengan apa yang akan terjadi," ucap Jing Yin, Presiden Lazada Group.
Ditambah dengan dorongan baru Lazada pada pembelanjaan selama kampanye Ulang Tahun ke-7 barubaru ini, pelanggan L'Oreal dapat menikmati fitur terbaru ketika acara puncak berlangsung.
Kemajuan teknologi lainnya seperti fitur pencarian terbaru dapat dipastikan produk L'Oreal mudah dicari dalam aplikasi untuk menghadirkan produk yang paling personal bagi para penggemarnya.
"Lazada dan L'Oreal akan berkolaborasi di banyak bidang, mulai dari teknologi, sistem penjualan dan pemasaran hingga logistik. infrastruktur teknologi Lazada, jaringan logistik, dan kemampuan keterlibatan brand adalah standar utama dalam industri ini. Upaya bersama ini akan membawa kami selangkah lebih dekat untuk menciptakan esensi belanja kosmetik kecantikan yang sejati di Lazada. Kami bersemangat dan percaya diri untuk menjadi bagian dari perjalanan ini,” ucap Pierre-Yves, Direktur Pelaksana, Asia Tenggara, L'Oreal.
Selama periode penjualan Ulang Tahun ke 7 Lazada bulan lalu, L'Oreal adalah salah satu merek yang berhasil mencapai Lazada Top Brand Leaderboard di tiga kategori – Make Up, Perawatan Tubuh, dan Perawatan Kulit. Hampir setiap satu lipstik L'Oreal terjual setiap detik selama kampanye Ulang Tahun Lazada.
Favorit yang menonjol adalah lipstik cair matte Maybelline SuperStay Matte Ink Liquid Lipstick, L’Oreal Paris Rouge Signature Matte Ink Lipstick dan Lipstik Cair L'Oreal Paris Infallible Pro-Matte Liquid. Produk terlaris L'Oreal lainnya di Asia Tenggara adalah Garnier Sakura White Body Lotion.
Di Indonesia, Maybelline Fit Me Matte + Poreless Foundation yang paling disukai masyarakat. L'Oreal Group sekarang memiliki 820 ribu pengikut yang mengesankan di toko Lazada-nya, dan memperoleh 25 ribu pengikut selama kampanye Ulang Tahun saja.
Menurut laporan keuangan tahunan 2018 yang dirilis oleh L'Oreal pada Februari 2019, penjualan eCommerce saat ini mencapai 11 persen dari penjualan grup di seluruh dunia. Semakin pentingnya saluran eCommerce untuk strategi masa depan L'Oreal dilatar belakangi oleh keinginan yang sama kuatnya untuk menghadirkan pengalaman belanja online yang inovatif.
(mdk/hrs)