Menghalalkan cara curang demi impian CPNS
Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana, menegaskan setiap peserta yang curang, akan dicatat di dalam database sebagai daftar hitam. Sehingga, kedepan peserta-peserta tersebut dipastikan tidak bisa mengikuti seleksi CPNS.
Karir sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) menjadi kebanggaan tersendiri sejumlah masyarakat. Maka tidak heran banyak oknum menghalalkan segala cara agar bisa menjadi aparatur sipil negara.
Seperti yang dikutip dari laman menpan.go.id, seorang peserta ketahuan berbuat curang saat mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kementerian Hukum dan HAM di Semarang, Jawa Tengah, Rabu, (13/9).
Peserta tersebut, kedapatan menyembunyikan seperangkat alat elektronik dengan rapi di balik pakaiannya. Tujuannya agar dapat bekerja sama dengan joki melalui alat komunikasi tersebut.
Selain di Semarang, dikutip dari pojoksatu, ada juga seorang wanita peserta SKD di Bantaeng, Sulawesi Selatan nekat menyembunyikan kamera di organ intim kewanitaannya. Kamera tersebut kemudian digunakan untuk mengambil gambar soal ujian lalu mengirimkannya kepada joki.
Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana, menegaskan setiap peserta yang curang, akan dicatat di dalam database sebagai daftar hitam. Sehingga, kedepan peserta-peserta tersebut dipastikan tidak bisa mengikuti seleksi CPNS.
"Setiap peserta yang melakukan tindak kecurangan, harus dicatat dalam database sebagai daftar hitam. Tidak akan diberi kesempatan kembali untuk menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN)," jelas Bima.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Asman Abnur meminta 61 Kementerian/Lembaga dan Pemprov Kalimantan Utara yang membuka penerimaan CPNS gelombang kedua ini untuk lebih serius dan fokus dalam melaksanakan seleksi, sehingga mendapatkan SDM terbaik. Menteri juga meminta agar masing-masing instansi melakukan pengawasan dalam proses seleksi, sehingga tidak terjadi kecurangan sekecil apapun.
"Walau BKN sudah siap melaksanakan seleksi dengan sistem CAT, tapi pihak K/L harus terlibat dalam pengawasan, seperti dilakukan Kementerian Hukum dan HAM yang langsung mengawasi jalannya seleksi CPNS," ujar Menteri Asman.
Kepala Kanwil Kementerian Hukum dan Ham Provinsi Banten, Ajub Suratman memastikan akan bertindak tegas jika menemukan adanya indikasi kecurangan yang dilakukan oleh peserta tes seleksi CPNS. Pemerintah akan mempidanakan sang joki dan menggugurkan peserta CPNS.
"Kalau ada kecurangan kita tindak hari itu juga. Misalnya ada joki, kita akan pidanakan jokinya dan peserta akan kita gugurkan," ucap Kepala Kanwil Kemenkum HAM Banten, Ajub Suratman, di hotel Olive Karawaci, Kota Tangerang.
Kepala Hubungan Masyarakat KemenPAN-RB, Herman Suryatman, berharap pemerintah memperoleh kandidat berkualitas serta memiliki keinginan besar dalam melayani masyarakat. "Harapannya, menghasilkan CPNS yang benar-benar berkualitas dan siap mengabdikan diri sebagai pelayan masyarakat," ujar Herman kepada merdeka.com di Jakarta.
Herman menambahkan pihaknya berharap seleksi penerimaan CPNS berjalan dengan lancar dan tertib. Dia berharap tidak akan ada lagi praktik percaloan yang terjadi. "Mudah-mudahan proses penerimaannya berjalan lancar dan tertib," jelasnya.
-
Bagaimana cara Partai Nasional Indonesia (PNI) menjalankan politik ekonominya? PNI adalah partai yang fokus di dalam pemerintahan dengan menjunjung tinggi nasionalisme dan politik ekonomi bersifat nasionalis.
-
Kapan tes CPNS kedinasan dimulai? Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi, Abd Azwar Anas mengatakan, tes CPNS kedinasan telah dilaksanakan. Ia menyebut Badan Intelejen Negara (BIN) telah memulai tes. "Dari kemarin kita baru saja kick off dengan kepala BKD terkait sekolah kedinasan sudah mulai berjalan. Kemarin Sekolah Intelijen Negara mulai tes," ujarnya kepada wartawan di Kantor Gubernur Sulsel, Jumat (19/7).
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan rekrutmen CPNS akan dibuka? Perlu diketahui, CPNS 2024 akan dibuka pada Agustus mendatang.
-
Apa yang terjadi pada PNS tersebut? Korban atas nama Yosep Pulung tewas usai ditikam Orang Tak Dikenal (OTK) di Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan, Kamis (4/4) kemarin.
Baca juga:
Periode II resmi ditutup, total pelamar CPNS 2017 capai 2,4 juta orang
Belajar dari SKD CPNS Kementerian Hukum dan HAM
MenPAN-RB Asman tak tolerir kecurangan di seleksi CPNS periode II
Hari terakhir, jumlah pelamar CPNS gelombang II tembus 1,2 juta orang
Pemerintah ancam penjarakan pelaku curang tes seleksi CPNS
Ribuan lulusan SMA ikut tes PNS profesi sipir di Kemenkum HAM
Jumlah pelamar CPNS sudah tembus 930.159 dari 17.928 formasi tersedia