Menhub Budi prediksi LRT Jakarta diresmikan awal Agustus 2018
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi optimistis proyek Light Rail Transit (LRT) Jakarta bisa selesai hingga Juli 2018. Dengan demikian, dia memprediksi proyek tersebut bisa diresmikan pada awal Agustus 2018.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi optimistis proyek Light Rail Transit (LRT) Jakarta bisa selesai hingga Juli 2018. Dengan demikian, dia memprediksi proyek tersebut bisa diresmikan pada awal Agustus 2018.
"Kita bisa resmikan tanggal 10 Agustus," kata Menhub Budi saat melakukan peninjauan di Stasiun LRT Kelapa Gading, Minggu (15/7).
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Kenapa LRT Jabodetabek diharapkan dapat mengurangi kemacetan? Resmi dibuka pada 28 Agustus 2023 oleh Presiden Joko Widodo, LRT Jabodetabek memberikan pilihan transportasi modern yang diharapkan dapat mengurangi kemacetan serta memudahkan mobilitas bagi para pekerja dan penduduk di sekitar stasiun.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Apa solusi yang diusulkan Jokowi untuk menutup kerugian MRT dan LRT? Jokowi menilai sistem jalan berbayar elektronik atau "electronic road pricing" (ERP) dapat menjadi sumber penerimaan daerah yang dapat menutup kerugian tersebut."Akhirnya ketemu ditutup dari ERP atau electronic road pricing. Ketemu, ya sudah, diputuskan dan saya putuskan. Dan itu keputusan politik, bahwa APBN atau APBD sekarang masih suntik Rp800 miliar itu adalah memang adalah kewajiban. Karena itu pelayanan, bukan perusahaan untung dan rugi," kata Jokowi.
-
Bagaimana Kementan membantu daerah kering parah? Berikutnya, kata Mentan, pemerintah juga terus melakukan intervensi terhadap zona merah atau wilayah kering parah agar segera memompa sumber air yang masih tersedia. Pemda juga diharapkan segera menggulirkan Brigade Alsintan dalam mempercepat produksi melalui skema pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR).
-
Bagaimana LRT Jakarta Fase 1B akan meningkatkan penggunaan transportasi publik? Pembangunan jalur LRT Jakarta Fase 1B (Velodrome – Manggarai) bertujuan mendukung Manggarai sebagai stasiun sentral."Kami berharap pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai menjadi solusi kemacetan dan meningkatkan penggunaan transportasi publik, sehingga mengurangi kemacetan di Kota Jakarta," kata dia.
Projects Managers Sarana LRT Jakarta, Aditya Kesumanegara menyebutkan bahwa pihaknya telah menyiapkan 24 orang masinis yang bertugas mengantar penumpang selama Asian Games berlangsung.
"24 orang masinis, jam operasional jam 5 atau 6 pagi sampai jam 10 malam," ujarnya.
Dia menyebutkan bahwa selama Asian Games hanya 4 dari total 8 train set yang beroperasi melayani penumpang. Satu train set terdiri dari dua gerbong dan dapat menampung hingga 270 penumpang.
"Bisa dua train set jalan dua cadangan, bisa 3 train set jalan satu cadangan, tergantung kebutuhan," ujarnya.
Lama perjalanan dari stasiun Kelapa Gading menuju Velodrome hanya memakan waktu 10 hingga 15 menit. Akan tetapi, Aditya menyatakan belum ada kepastian besaran tarif LRT selama Asian Games berlangsung sebab masih dalam pembahasan.
Stasiun Kelapa Gading akan dilengkapi beberapa fasilitas seperti tangga berjalan, lift hingga beberapa toko retail dan coffe shop untuk memanjakan para penumpang.
Baca juga:
Menhub Budi: Pembangunan proyek LRT Jakarta capai 92 persen
Presiden Jokowi resmikan jalan tol Kartasura-Sragen
Ini tanggapan Waskita Karya atas kejadian terputusnya Jembatan Kali Kuto
Menteri Basuki bantah pernyataan Anies 6 ruas tol DKI diambil alih
Penjelasan lengkap Kementerian PU-PR soal insiden terputusnya Jembatan Kali Kuto