Meski laba 2017 turun menjadi Rp 424,8 M, Blue Bird tetap sebar dividen Rp 127,6 M
Sementara, per akhir 2017, total aset perseroan tercatat sebesar Rp 6,51 triliun. Angka tersebut juga menurun dibandingkan tahun sebelumnya mencapai Rp 7,3 triliun. Penurunan juga terjadi pada laba usaha sepanjang 2017 tercatat Rp 567 miliar, mengalami penurunan pada bila dibanding periode 2016 sebesar Rp 807 miliar.
PT Blue Bird Tbk membukukan laba bersih sepanjang 2017 sebesar Rp 424,86 miliar. Laba yang dibukukan perusahaan berlogo Burung Biru pada 2017 tersebut terkoreksi menurun dibandingkan capaian perseroan pada tahun sebelumnya sebesar Rp 507,28 miliar.
Meski mengalami penurunan, perusahaan dengan kode saham BIRD telah menyetujui dan menetapkan pembagian dividen sebesar Rp 127,6 miliar atau 30,035 persen dari laba bersih tahun buku 2017, setara dengan Rp 51 per saham.
-
Kapan PT Tera Data Indonusa Tbk melantai di bursa saham? Bahkan pada 2022, saat pandemi berlangsung, perusahaan ini berani mengambil langkah melantai di bursa saham.
-
Kapan Pasar Weleri diresmikan? Sejatinya gedung itu telah diresmikan pada Desember 2023.
-
Di mana Jokowi melakukan blusukan ke pasar? Saat melakukan kunjungan ke daerah, Presiden Jokowi selalu menyempatkan diri untuk blusukan ke pasar tradisonal
-
Apa yang Jokowi lakukan saat blusukan ke pasar? Saat blusukan ke pasar, Jokowi juga turut cek harga kebutuhan pokok
-
Bagaimana Indah Permatasari berbelanja di pasar? Indah bangun pagi untuk pergi berbelanja di pasar tradisional yang ditujunya.
-
Kapan Pasar Tradisional Selo buka? Walaupun setingkat kecamatan, namun pasar itu tidak memiliki bangunan megah. Di pasar itu banyak ditemui para pedagang yang menjual buah-buahan. Biasanya pasar itu buka pada setiap hari pasaran Wage dan Legi.Walaupun hanya buka dua kali dalam lima hari, namun saat buka suasana pasar tidaklah terlalu ramai.
Direktur Utama Blue Bird, Purnomo Prawiro, mengatakan Rp 51 per saham nantinya akan dibagikan dalam bentuk dividen tunai kepada seluruh pemegang saham yang tercatat dalam daftar pemegang saham perseroan per tanggal 7 Juni 2018.
"Pembayaran akan dilaksanakan pada tanggal 27 Juni 2018, sisanya sebesar Rp 287,25 miliar akan menambah saldo laba perseroan untuk mendukung pengembangan operasional usaha perseroan. Sedangkan Rp 10 miliar akan ditetapkan sebagai cadangan," ungkapnya dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (24/5).
Sementara, per akhir 2017, total aset perseroan tercatat sebesar Rp 6,51 triliun. Angka tersebut juga menurun dibandingkan tahun sebelumnya mencapai Rp 7,3 triliun. Penurunan juga terjadi pada laba usaha sepanjang 2017 tercatat Rp 567 miliar, mengalami penurunan pada bila dibanding periode 2016 sebesar Rp 807 miliar.
Dalam hasil RUPST juga telah menetapkan kembali empat anggota Dewan Komisaris dan tiga anggota Direksi perseroan dengan ditutupnya RUPST 2021. Adapun anggota Dewan Komisaris dan Direksi yang diangkat kembali sebagai berikut:
Direktur Utama : Purnomo Prawiro
Direktur : Sigit Priawan Djokosoentono
Direktur : Adrianto Djokosoentono
Komisaris Utama : Kresna Priawan Djokosoentono
Wakil Komisaris Utama : Sri Adriyani Lestari
Komisaris : Noni Sri Ayati Purnomo
Baca juga:
Begini cara Blue Bird berdayakan istri para pengemudi di kegiatan perekonomian
Blue Bird angkat mantan direktur Lazada sebagai dirkeu baru
Tingkatkan pelayanan ke pelanggan, Blue Bird gandeng McDonald's
Blue Bird gandeng Traveloka siapkan fitur transportasi bandara
Tingkatkan keselamatan penumpang, Blue Bird cek mata pengemudi secara gratis
Berani beli mobil bekas taksi? Kenapa nggak?
Kembangkan perusahaan, Blue Bird gelar lomba menulis di Ultah ke-45