Peduli Atasi Pandemi, BRI Telah Salurkan Bantuan 106,9 Miliar
Bank BRI juga berkolaborasi Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lain dalam memberikan bantuan akomodasi penginapan dan transportasi untuk petugas kesehatan penanganan Covid-19 yang dikoordinasikan oleh Hotel Indonesia Group (HIG) dengan nilai bantuan sebesar Rp 5 Miliar.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli dan 'BRILian Fight Covid-19' telah menyalurkan beragam bantuan dalam penanganan Covid-19 di Indonesia dengan nilai total sebesar Rp 106,9 Miliar. Bantuan disalurkan kepada masyarakat terutama untuk membantu fasilitas kesehatan dan pelayanan di Rumah Sakit (RS) serta bantuan bagi masyarakat yang terkena dampak secara ekonomi akibat Covid-19.
Bantuan-bantuan yang telah disalurkan diantaranya berupa bantuan alat kesehatan dengan nilai total Rp 21,8 Miliar, meliputi Alat Pelindung Diri (APD), Masker Medis dan Kain, Hand Sanitizer, Alat Ekstraksi Otomatis dengan Spesifikasi Magnapure 96, 1.152 Sample/24 Jam, Alat Deteksi Light Cycler 480, 576 Sample/24 Jam (Bisa HIV, Hepatitis A, Hepatitis B), Hepafilter dan Mobil PCR.
-
Bagaimana BRI meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia? Sebagai bank yang berfokus pada pemberdayaan UMKM, BRI memiliki jutaan database nasabah, baik simpanan maupun pinjaman. Ini menyebabkan BRI terpapar risiko data privacy breach dan cyber security system.
-
Bagaimana BRI meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di Indonesia? Melalui Holding Ultra Mikro dengan BRI sebagai induk, bersama PT Pegadaian, dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM), perseroan secara grup berupaya meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di Indonesia.
-
Di mana informasi penipuan terkait pinjaman BRI ini disebarkan? Beredar unggahan di media sosial terkait tawaran pinjaman bagi nasabah Bank Rakyat Indonesia (BRI) hanya dengan menghubungi nomor WhatsApp.
-
Siapa yang menyampaikan informasi tentang kinerja apik BRI? Hal ini disampaikan oleh Direktur Manajemen Risiko BRI Agus Sudiarto bahwa hingga kuartal III-2023 untuk kinerja bank only, perseroan berhasil menurunkan LAR menjadi sebesar 13,87%.
-
Apa penghargaan yang diraih oleh BRI? Berkomitmen tinggi pada penerapan keuangan berkelanjutan, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk berhasil meraih penghargaan Environmental, Social, and Corporate Governance (ESG) Award 2023 yang diselenggarakan oleh Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia (KEHATI).
-
Apa yang ditawarkan oleh penipu yang mengatasnamakan BRI? Penawaran pinjaman dari Rp5 juta hingga Rp15 juta dengan cicilan Rp100 ribu hingga Rp300 ribu per bulannya."Dibuka hari ini pinjaman nasabah BRI, bisa kak, biaya admin dipotong saat pencairan Rp20rb per 1 jutanya. Gimana minat? Hubungi nomor saya WA 088184xx039," narasi yang diunggah akun Facebook Elsa Safira.
Bantuan obat-obatan dan suplemen penambah imunitas dengan jumlah nilai bantuan sebesar Rp 30,73 Miliar. Selain itu, BRI Juga menyalurkan bantuan sarana dan prasarana non-medis seperti Wastafel Cuci Tangan, Kendaraan Roda Tiga, Mobil Pengangkut Barang, Freezer, Cooler, Pallet, Dispenser, Galon, Kain Pembersih Lantai, Trolly dan Misty Fan.
"Penyaluran bantuan alat medis dan Kesehatan Kami harapkan dapat mampu mendorong ketersediaan sarana penunjang kesehatan dalam mendukung kelancaran pelayanan dan penanganan pasien di Rumah Sakit," ungkap Wakil Direktur Utama Bank BRI Catur Budi Harto.
Selain menyalurkan bantuan alat kesehatan, BRI juga berperan aktif menyalurkan bantuan bagi masyarakat yang terdampak secara ekonomi, antara lain penyaluran sembako gratis bagi masyarakat umum dengan nilai total Rp 34,48 Miliar dan penyaluran sembako untuk Panti Asuhan dengan nilai total bantuan Rp 6 Miliar.
Bank BRI juga berkolaborasi Bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lain dalam memberikan bantuan akomodasi penginapan dan transportasi untuk petugas kesehatan penanganan Covid-19 yang dikoordinasikan oleh Hotel Indonesia Group (HIG) dengan nilai bantuan sebesar Rp 5 Miliar.
Pemberian bantuan ini merupakan bentuk apresiasi kepada petugas kesehatan dari berbagai lini seperti Puskesmas, Rumah Sakit yang ada di Jakarta yang telah membantu penanganan covid-19. Bantuan diharapkan dapat membantu para petugas kesehatan dalam memperoleh tempat istirahat yang baik sehingga dapat bekerja dengan maksimal dalam pelayanan kesehatan.
BRI juga ikut berperan aktif dalam memberikan bantuan ke Yayasan BUMN Hadir Untuk Negeri sebesar Rp 5 Miliar, bantuan tanggap darurat BRI Peduli Pencegahan Covid-19 melalui Unit Kerja BRI di seluruh Indonesia dengan nilai total bantuan sebesar Rp 25,25 Miliar serta sosialisasi pencegahan Covid-19 dengan nilai total bantuan Rp 1,53 Miliar.
"Penyaluran bantuan penanganan covid-19 ini merupakan wujud nyata #BUMNPerangiCovid. Dalam penyaluran bantuan, kami tetap menerapkan aspek-aspek keamanan dan keselamatan sesuai arahan pemerintah, seperti physical distancing untuk menghindari penumpukan massa. Kami juga memastikan bantuan dapat tersalur dengan tepat terutama kepada masyarakat yang membutuhkan," pungkas Catur.
(mdk/hhw)