Pemerintah Jokowi siapkan Rp 10,8 M untuk pembuat game lokal Cs
Pemerintah Jokowi siapkan Rp 10,8 M untuk pembuat game lokal Cs. Program BIP memberikan setiap pelaku usaha sebesar Rp 200 juta di dua sektor usaha, yakni kuliner serta aplikasi digital dan game developer. Melalui BIP ini diharapkan pelaku usaha dapat meningkatkan kapasitas bisnis maupun produksinya.
Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) memberi akses permodalan non perbankan kepada pelaku usaha ekonomi kreatif di sektor kuliner dan aplikasi digital serta game developer melalui program Bantuan Insentif Pemerintah (BIP).
Bekraf mengalokasikan dana total sebesar Rp 10,8 miliar untuk program BIP yang akan diberikan untuk setiap pelaku usaha sebesar Rp 200 juta di dua sektor usaha, yakni kuliner serta aplikasi digital dan game developer.
Deputi Akses Permodalan Bekraf Fadjar Hutomo mengatakan program BIP yang baru dilaksanakan pada tahun pertama ini bertujuan memberi pendanaan kepada perusahaan rintisan atau startup company yang belum memiliki aset yang besar.
"Kalau merujuk usaha rintisan, di fase itu belum banyak lembaga yang bisa masuk mendanai mereka karena mereka belum punya track record baik keuangan maupun transaksional sebelumnya. Bekraf di sini mencoba mengisi ruang itu," kata Fadjar seperti dikutip dari Antara pada sosialisasi BIP di Jakarta, Jumat (14/7).
BIP merupakan skema bantuan penyaluran modal non perbankan kepada pelaku usaha ekonomi kreatif (ekraf) berupa penambahan modal kerja dan investasi aktiva tetap yang difasilitasi Bekraf.
Dia menjelaskan melalui BIP ini diharapkan pelaku usaha dapat meningkatkan kapasitas bisnis maupun produksinya dalam bentuk penambahan modal.
Bekraf memiliki subsektor unggulan kuliner dan subsektor prioritas aplikasi digital serta game developer karena kedua subsektor tersebut menjadi usaha unggulan yang menjadi perhatian Bekraf selain fesyen, kerajinan tangan dan musik.
Ada pun dalam sosialisasi BIP ini dihadiri oleh sekitar 170 pelaku usaha khusus dari dua subsektor tersebut.
Untuk mendapat akses permodalan BIP, pelaku usaha ekonomi kreatif (ekraf) dapat mendaftar secara online yang dibuka mulai 13 Juli 2017 sampai penutupan pada 24 Juli 2017.
-
Bisnis apa yang dijalankan Lesti dan Billar di bidang ekonomi kreatif? Salah satu bisnis utama Lesti & Rizky Billar adalah Leslar Entertainment, sebuah perusahaan di bidang ekonomi kreatif yang mengelola kanal YouTube yang sangat populer dengan jumlah pelanggan yang besar.
-
Siapa yang menilai Ganjar paham industri kreatif? Anang yang merupakan anggota relawan ExtravaGanjar menilai yang disampaikan Ganjar sangat pas dengan aspirasi pelaku industri kreatif Indonesia.
-
Apa yang diajarkan kepada para pelaku ekonomi kreatif di Kutai Timur? Puluhan wanita sebagai pelaku ekonomi kreatif di Kabupaten Kutai Timur dibekali dengan ilmu public speaking. Dengan ilmu ini, peserta akan berani tampil dan berbicara di depan umum.
-
Bagaimana menurut Anang, Ganjar memimpin industri kreatif? “Dibutuhkan orang yang kuat untuk bisa meng-lead itu semua dengan baik. Dan itu disampaikan dengan lugas banget, disampaikan dengan tepat banget. Memang beliau sangat menguasai creative industy harus ke mana untuk ke depannya,” Anang Hermasyah
-
Bagaimana Sulawesi Utara bisa menggerakkan ekonomi kreatif? Keberhasilan itu, lanjut politukus PDIP ini, karena pihaknya berhasil menjaga harga-harga kebutuhan tetap stabil dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi ."Kemarin juga kita mendapatkan penghargaan dari pemerintah pusat bahwa Sulut bisa menggerakkan ekonomi kreatif yang ada. Jadi bulan Agustus ini pengakuan dari pemerintah pusat bahwa apa yang kita kerjakan selama ini berdampak sangat positif bagi pembangunan Sulut."
-
Mengapa Nuon meyakini bahwa memajukan industri gim lokal akan berdampak positif terhadap ekonomi kreatif? Nuon meyakini memajukan industri gim lokal juga akan memajukan ekosistem gim tanah air serta memberikan dampak positif terhadap ekonomi kreatif secara keseluruhan.
Baca juga:
4 Fakta kemarahan Jokowi, prestasi LKPP terbaik tercoreng disclaimer
Disemprot Jokowi soal opini disclaimer, ini pembelaan kepala bekraf
Menebak penyebab Bekraf dapat opini disclaimer dari BPK
Jokowi kesal kementerian dapat disclaimer BPK, termasuk KKP & Bekraf
Luncurkan Orbit, Bekraf bakal pilih 20 desainer muda berbakat
Bekraf dukung anak bangsa ikut ajang kreatif internasional
Pertama kali, Bekraf pamerkan 6 program perfilman RI di Prancis