Pertamina Klaim Jual Avtur Paling Murah, Sesuai Formula Pemerintah
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, Pertamina telah memperbarui harga avtur setiap dua minggu, dengan mengacu formula pembentukan harga yang sudah ditetapkan pemerintah berdasarkan patokan harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP).
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mengatakan, Pertamina telah memperbarui harga avtur setiap dua minggu, dengan mengacu formula pembentukan harga yang sudah ditetapkan pemerintah berdasarkan patokan harga minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP).
"Setiap dua minggu kami update,harga avtur juga kami tetapkan dengan formula disesuaikan dgn ICP," kata Nicke, saat rapat dengan Komisi VII DPR, di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (14/5).
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Apa yang dilakukan Pertamina di Lapangan Sukowati? Setelah sebelumnya sukses melakukan injeksi perdana CO2 di Lapangan Jatibarang, PT Pertamina (Persero) kembali mengimplementasikan teknologi Carbon Capture Utilization and Storage (CCUS) di lapangan lainnya yaitu di Lapangan Pertamina EP Sukowati Bojonegoro, Jawa Timur.
-
Di mana Pertamina Patra Niaga akan memindahkan fasilitas penerimaan BBM dan Avtur? Adapun dalam kerjasama ini, Pelindo sebagai pengembang kawasan Benoa akan menyediakan lahan, alur pelayaran, fasilitas dermaga, fasilitas oil transfer equipment, fasilitas HSSE, serta Lindung Lingkungan Perairan untuk digunakan Pertamina Patra Niaga dalam kegiatan penerimaan BBM dan Avtur melalui dermaga di Benoa Utara.
-
Mengapa Pertamina melakukan kegiatan ini? Pertamina sebagai BUMN yang bergerak di bidang energi, tidak hanya terus berupaya menyediakan energi di seluruh wilayah negeri. Akan tetapi, juga memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dalam rangka mendukung capaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan untuk menuju kemandirian masyarakat.
-
Siapa yang menjadi Dirut Pertamina? Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati kembali masuk dalam daftar 100 wanita berpengaruh dunia (The World’s 100 Most Powerful Women) versi Forbes tahun 2023.
-
Kapan Pertamina merayakan HUT ke-66? HUT Ke-66: Pertamina Lakukan Tiga Strategi Rencana Jangka Panjang PT Pertamina (Persero) menggelar kegiatan puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66, di Grha Pertamina, Jakarta (11/12/2023).
Menurut Nicke, dalam tiga bulan terakhir ICP mengalami penurunan, harga avtur pun merefleksikan kondisi tersebut, bahkan dia mengklaim harga avtur termurah di Bandara Soekarno Hatta.
"Kalau lihat trennya 3 bulan terakhir di 2018, itu ICP turun ya," ujarnya.
Nicke membantah kabar jika ada kabar harga avtur Pertamina masih tergolong mahal, dia menyatakan harga avtur yang dijualnya termasuk yang paling murah. "Itu tidak benar. Avtur kita di Cengkareng itu yang termurah," tegasnya.
Nicke melanjutkan, Pertamina sudah berkontrak dengan maskapai Garuda Indonesia untuk memasok avturnya, agar bisa menjual dengan harga murah Pertamina melakukan kesepakatan langsung dengan produsen.
"Semua avtur untuk Garuda kami juga yang sediakan, artinya kami langsung deal dengan penghasil avtur di sana, kami bisa langsung bandingkan. jadi harga avtur kita kompetitif," tandasnya.
Reporter: Pebrianto Eko Wicaksono
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Bos Pertamina Klaim Sudah Tidak Impor Solar dan Avtur
Belum Kantongi Izin, AKR Tidak Bisa Jual Avtur
Harga Avtur Sudah Turun, Tapi Tarif Tiket Pesawat Masih Tinggi
YLKI Tunggu Penyelidikan KPPU Soal Dugaan Kartel Tiket Pesawat
Pemerintah Beri Lampu Hijau ke AKR Jual Avtur
Menpar Arief: Harga Tiket Pesawat Masih Mahal Meski Harga Avtur Sudah Diturunkan