Pertamina Pastikan SPBU di Sekitar Lokasi Gempa Banten Aman dan Tetap Beroperasi
Gempa magnitudo 6,7 mengguncang wilayah Banten, kemarin, pukul 16.05 WIB. Gempa Banten ini dilaporkan mengguncang beberapa wilayah di Jakarta dan Bogor. Getaran gempa terasa sampai Bandung.
Gempa magnitudo 6,7 mengguncang wilayah Banten, kemarin, pukul 16.05 WIB. Gempa Banten ini dilaporkan mengguncang beberapa wilayah di Jakarta dan Bogor. Getaran gempa terasa sampai Bandung.
Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Barat, Eko Kristiawan, mengatakan adanya gempa tidak mengganggu pasokan BBM untuk wilayah Banten, dan sekitarnya.
-
Bagaimana Pertamina dan Kemendag melakukan penyegelan SPBU? Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan didampingi Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga Mars Ega Legowo melakukan penyegelan dispenser SPBU 34.41345 Jalan Tol Jakarta – Cikampek (Japek) Rest Area KM 42, Wanasari, Telukjambe Barat, Karawang, Jawa Barat.
-
Mengapa Pertamina melakukan peninjauan ke kilang dan SPBU? Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan Pertamina mulai dari unit produksi hingga distribusinya siap untuk merespon kebutuhan mudik Nataru.
-
Kenapa Pertamina Patra Niaga menambah stok di SPBU dan agen LPG? Di seluruh lembaga penyalur baik SPBU dan Agen LPG, stok juga ditambah 2-3 hari dari normal untuk mengantisipasi peningkatan konsumsi masyarakat.
-
Kapan Pertamina memulai program SEB? Sekolah Energi Berdikari (SEB) yang diinisiasi Pertamina sejak Juni 2023 telah berhasil memberikan edukasi kepada 4.685 siswa untuk mengenal energi bersih.
-
Apa yang dilakukan Pertamina di Lapangan Sukowati? Setelah sebelumnya sukses melakukan injeksi perdana CO2 di Lapangan Jatibarang, PT Pertamina (Persero) kembali mengimplementasikan teknologi Carbon Capture Utilization and Storage (CCUS) di lapangan lainnya yaitu di Lapangan Pertamina EP Sukowati Bojonegoro, Jawa Timur.
-
Kenapa Pertamina memprioritaskan program SEB? Ini langkah Pertamina dalam mengimplementasikan ESG (Environmental, Social, and Governance) dan Sustainable Development Goals (SDGs), sekaligus menanamkan kepedulian lingkungan pada generasi muda agar turut aktif berperan untuk mengurangi emisi karbon,” ujar Fadjar.
"Alhamdulillah, sementara informasinya kondisi SPBU yang ada di sekitar lokasi gempa aman dan tidak ada yang mengalami gangguan operasional dan kerusakan," kata Eko kepada Liputan6.com, Sabtu (15/1).
Sebelumnya BMKG telah memetakan tingkat guncangan akibat gempa tersebut. Getaran paling besar memang dirasakan di kawasan Pandeglang, Banten
BKMG menjelaskan, guncangan gempa juga dirasakan di daerah Labuan dan Sumur dengan intensitas IV skala MMI artinya dirasakan banyak orang dan terdengar jendela pintu berderit dan dinding berbunyi.
Distribusi BBM Aman
Namun Eko menegaskan, distribusi BBM berjalan aman. Bahkan salah satu fasilitas penimbunan dan penyaluran bahan bakar minyak (BBM) milik Pertamina di Tanjung Gerem Banten, juga tidak terdampak.
Lalu dirasakan pula di Tangerang Selatan, Lambang, Kota Bogor, Pelabuhan Ratu, Kalianda, Bandar Lampung. Yaitu dengan intensitas guncangan III-IV MMI yaitu dirasakan oleh banyak orang.
Sementara, getaran gempa juga dirasakan di wilayah Jakarta, Kota Tangerang, Ciracas, Bekasi, Kota Bandung, Kabupaten Bogor. Yaitu dengan skala II sampai III MMI yaitu getaran dirasakan seakan truk berlalu.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6
(mdk/bim)