Pipa bocor buat kilang Balikpapan sempat berhenti operasi seminggu
Pipa bocor buat kilang Balikpapan sempat berhenti operasi seminggu. Pembangkit pengangkut uap atau steam mengalami kebocoran, sehingga mengeluarkan suara gemuruh. Selain itu, kilang Balikpapan Unit II juga berhenti beroperasi selama satu hari. Namun, saat ini, seluruh kilang telah beroperasi kembali secara normal.
Fasilitas pengolahan minyak di Balikpapan, Kalimantan Timur milik PT Pertamina (Persero) mengalami permasalahan pada 15 Januari. Pembangkit pengangkut uap atau steam mengalami kebocoran, sehingga mengeluarkan suara gemuruh.
Direktur Pengolahan Pertamina Toharso mengatakan, kebocoran pipa pada kilang yang dibangun sejak 1948 ini harus berhenti beroperasi selama satu minggu. Selain itu, kilang Balikpapan Unit II juga berhenti beroperasi selama satu hari. Namun, saat ini, seluruh kilang telah beroperasi kembali secara normal.
"Sudah normal, yang kilang satunya dibangun 1948 shut down satu minggu disambung pipa, yang besar 200.000 barel hanya sehari tidak beroperasi," ujar Toharso di Kantornya, Jakarta, Selasa (24/1).
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Mengapa Pertamina melakukan peninjauan ke kilang dan SPBU? Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan Pertamina mulai dari unit produksi hingga distribusinya siap untuk merespon kebutuhan mudik Nataru.
-
Bagaimana Pertamina Patra Niaga memastikan kelancaran pembangunan Terminal LPG di Bima dan Kupang? Langkah ini merupakan lanjutan dari kerja sama antara PT Pertamina (Persero) dengan Kejaksaan dalam memastikan kelancaran Proyek Strategis Nasional (PSN) yang tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU) pada tahun 2020 lalu, Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Riva Siahaan mengatakan, Pertamina Patra Niaga saat ini mengenban tugas dan amanah menjaga ketahanan dan menyalurkan energi diseluruh negeri, salah satunya lewat hadirnya terminal LPG di wilayah Indonesia Timur.
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Kapan Pertamina mulai mengoperasikan infrastruktur hilir kendaraan listrik? Dalam mempercepat transisi energi, Pertamina juga telah mengoperasikan infrastruktur hilir kendaraan listrik berupa stasiun penukaran baterai kendaraan listrik umum (SPBKLU) atau battery swapping station (BSS) yang terletak di 25 lokasi di Jabodetabek.
-
Di mana Pertamina membantu penanganan karhutla? Menyikapi kondisi musim kemarau yang berkepanjangan dan terjadinya kebakaran lahan di beberapa wilayah Sumatera Selatan, Pertamina Group berkolaborasi bersama berbagai pihak untuk membantu menanggulangi bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah tersebut dengan mengerahkan 206 personel Fireman tersertifikasi serta peralatan pendukung penanggulangan bencana.
Wakil Direktur Utama Pertamina Ahmad Bambang mengatakan, suara gemuruh membuat masyarakat khawatir terjadi ledakan ataupun kebakaran. Dengan begitu, pengolahan minyak Pertamina sempat dihentikan.
"Saya harus mohon maaf pada 15 Januari jam 1 pagi saya ikuti twitter, penduduk kota Balikpapan heboh suara gemuruh sekali. Bahkan, ada yang mengungsi," ujar Bambang.
Bambang menegaskan, kebocoran pipa ini membuat Pertamina harus membuang gas dengan cara dibakar. Padahal, pipa ini menjadi salah satu pemasok uap dalam pengolahan minyak tersebut.
"Suara gemuruh bukan kilang terbakar, pada kilang punya power generator sendiri dibangkitkan sistem turbin," katanya.
Baca juga:
Kilang tak dirawat, Pertamina alami gangguan operasi 35 kali di 2016
Sumur minyak Qayyara yang dibakar ISIS membara bak gunung meletus
Pertamina pastikan tidak ada instalasi kilang minyak yang terbakar
Warga takut lihat api & suara gemuruh dari kilang minyak Balikpapan
3 Hari usai ledakan, semburan api sumur minyak ilegal masih berkobar
Kilang Cilacap dirombak, produksi bensin naik jadi 80.000 bph
Ekspansi Pertamina ke luar negeri amankan pasokan kilang