PLN Siapkan 2.371 Personel Amankan Pasokan Listrik saat Natal dan Tahun Baru
Salah satu pantauan utama dalam Siaga Nataru yaitu Gereja Katedral sebagai pusat perayaan Natal di Jakarta. Selain itu, terdapat 2 sumber pasokan listrik ke Gereja Katedral dari gardu induk yang berbeda sebagai pasokan utama dan cadangan.
PT Perusahaan Listrik Negara atau PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya melaksanakan siaga pasokan listrik untuk perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) pada tanggal 24 Desember 2020 – 2 Januari 2021. Sebanyak 2.371 personel telah disiapkan guna mengamankan pasokan.
"Pada saat siaga Nataru, PLN tidak melakukan pekerjaan pemeliharaan listrik yang menyebabkan padam. Seluruh jaringan distribusi listrik dalam kondisi normal operasi siap melayani seluruh pelanggan PLN di Jakarta dan sekitarnya," kata General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Doddy B. Pangaribuan, Selasa (15/12).
-
Kapan Natal dirayakan? Natal merupakan hari raya umat Kristiani yang diperingati setiap 25 Desember.
-
Apa yang dirayakan dalam puisi Natal ini? Natal adalah saat untuk merayakan kasih sayang, saling berbagi, dan mengenang kelahiran Sang Penebus.
-
Dimana puisi Natal ini menggambarkan suasana Natal? Di gereja-gereja, lilin-lilin menyala Umat berdoa, bersyukur akan anugerah-Nya Di ruang keluarga, bau kue natal menyegarkan Keluarga bersatu, merayakan kemuliaan-Nya
-
Kenapa libur nasional penting? Libur nasional memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk beristirahat, bersantai, dan mengisi ulang energi setelah bekerja atau belajar dengan keras. Libur nasional juga dapat meningkatkan kesehatan mental dan fisik, serta produktivitas kerja.
-
Bagaimana NU memandang ucapan selamat Natal? Dalam perspektif NU, mengucapkan selamat natal bukanlah tindakan yang bertentangan dengan syariat Islam asalkan dilakukan dengan niat tulus untuk mempererat hubungan antar umat beragama.
-
Kapan doa Natal dibaca? Doa malam Natal menjadi wujud rasa syukur dan penghormatan umat Kristen kepada Tuhan atas karunia kelahiran-Nya sebagai Juru Selamat dunia.
Salah satu pantauan utama dalam Siaga Nataru yaitu Gereja Katedral sebagai pusat perayaan Natal di Jakarta. Selain itu, terdapat 2 sumber pasokan listrik ke Gereja Katedral dari gardu induk yang berbeda sebagai pasokan utama dan cadangan.
Kata Doddy, PLN sekaligus memperkuat dengan Uninterrupted Power Supply (UPS) daya 100.000 Volt Ampere (VA) agar pasokan lebih andal dan stabil. PLN juga tetap siaga kelistrikan untuk rumah-rumah warga agar umat Kristiani bisa menjalankan ibadah dari rumah dalam masa Pandemi Covid-19.
"Selama masa siaga Nataru, PLN terus optimal dalam menjaga keandalan listrik rumah sakit dan infrastruktur pendukung penanganan Covid-19," katanya.
Sehingga rumah sakit rujukan Covid-19 mendapat dua sumber pasokan listrik dengan penguatan siaga petugas standby. Selain itu infrastruktur penunjang seperti Wisma Atlet, laboratorium daerah, serta hotel tempat singgah tenaga kesehatan juga menjadi pantauan.
Dia mengatakan bahwa PLN juga telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk kesiapan pasokan listrik Nataru seperti dengan panitia perayaan Natal di Jakarta. "Petugas bersiaga tetap dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 seperti menerapkan 3M dan melakukan split work serta shift," tambahnya.
Beban Puncak
Kemudian, beban puncak pada tanggal 24 Desember 2020 diperkirakan mencapai 3.673 Mega Watt (MW) dan pada tanggal 25 Desember mencapai 3.098 MW. Sedangkan prediksi beban puncak Tahun Baru pada tanggal 31 Desember 2020 mencapai 3.748 MW dan detik-detik pergantian tahun pukul 00.00 diperkirakan 2.689 MW.
"Daya mampu sistem kelistrikan Jakarta yaitu 11.000 MW, jadi sistem kelistrikan di Jakarta cukup serta siap untuk perayaan Natal dan Tahun Baru," ungkapnya.
Kendati begitu, listrik padam bisa saja terjadi dalam keadaan yang tidak terencana seperti bila terjadi force major gangguan pada sistem jaringan tenaga listrik, kejadian yang tidak terprediksi sebelumnya atau bencana alam.
"Mengantisipasi percepatan pemulihan terhadap kemungkinan terjadinya gangguan jaringan, PLN UID Jakarta Raya melakukan siaga penuh pada setiap Posko Pelayanan Teknik pada 16 wilayah selama 24 jam sehari 7 hari seminggu. Posko-posko tersebut dapat dihubungi melalui Contact Center 123 maupun aplikasi PLN Mobile," pungkasnya.
Reporter: Tira Santia
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)