Rugi jual Premium dan Solar, Pertamina diberi kompensasi 12 wilayah kerja Migas
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan mengatakan, selama ini banyak pihak yang menyatakan jika Pertamina mengalami kerugian akibat penugasan BBM ini. Sebagai respons, Kementerian ESDM memberikan 12 WK untuk dioperasikan oleh Pertamina.
Pemerintah memberikan 12 Wilayah Kerja (WK) produksi hulu minyak dan gas (migas) kepada PT Pertamina. Kebijakan ini sebagai kompensasi dari potensi kerugian yang diterima Pertamina lantaran tidak menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Premium dan Solar saat harga minyak dunia tinggi dan Rupiah melemah.
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan mengatakan, selama ini banyak pihak yang menyatakan jika Pertamina mengalami kerugian akibat penugasan BBM ini. Sebagai respons, Kementerian ESDM memberikan 12 WK untuk dioperasikan oleh Pertamina.
-
Kenapa Pertamina terus berupaya meningkatkan produksi Migas? “Kami berterima kasih atas dukungan DPR, karena ini merupakan komitmen kita bersama untuk memberikan suplai yang cukup bagi masyarakat hingga akhir tahun yang tinggal satu setengah bulan lagi,” pungkas Nicke.
-
Apa yang diraih oleh Dirut Pertamina? Nicke menjadi salah satu dari dua wanita Indonesia paling berpengaruh yang masuk ke dalam daftar ini.
-
Bagaimana Pertamina meningkatkan produksi migas di dalam negeri? Sepanjang tahun 2023, Pertamina melakukan berbagai inovasi bisnis dan meningkatkan produksi migas dalam negeri serta berkiprah ke luar negeri, sebagai upaya kami untuk menambah produksi migas bagi Indonesia, menumbuhkan ekosistem energi transisi serta mengembangkan partnership dengan berbagai mitra bisnis yang kredibel.
-
Mengapa Pertamina melakukan kegiatan ini? Pertamina sebagai BUMN yang bergerak di bidang energi, tidak hanya terus berupaya menyediakan energi di seluruh wilayah negeri. Akan tetapi, juga memberikan kontribusi kepada masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dalam rangka mendukung capaian target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan untuk menuju kemandirian masyarakat.
-
Apa yang dimonitor Pertamina melalui PIEDCC? Melalui PIEDCC, Pertamina juga mampu memonitor secara real time ketersediaan energi di seluruh wilayah Indonesia dan bisa mengambil tindakan cepat memenuhi kebutuhan energi jika terjadi lonjakan konsumsi BBM dan LPG, atau keadaan darurat seperti bencana alam.
-
Siapa yang menjadi Dirut Pertamina? Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati kembali masuk dalam daftar 100 wanita berpengaruh dunia (The World’s 100 Most Powerful Women) versi Forbes tahun 2023.
"Kita mengkompensasi Pertamina dengan memberikan 12 wilayah kerja produksi hulu migas, 12 blok. Sehingga sekarang yang dikerjakan termasuk blok Hulu Mahakam, Off Shore North West Java, East Kalimantan, Sanga-Sanga, Blok Tuban," ujar dia di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Kamis (7/6).
Menurut dia, pemberian 12 WK ini juga sebagai bentuk realisasi janji Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memberikan WK hulu migas tersebut kepada operator lokal. "Dengan begitu memenuhi komitmen pemerintah dan janji Presiden waktu kampanye untuk menjadikan operator dalam negeri sebagai tuan rumah produksi migas," kata dia.
Jonan mengungkapkan, dengan memberikan 12 WK, maka kontribusi Pertamina terhadap produksi migas nasional akan meningkat. Diharapkan pada pada 2019-2020, Pertamina bisa berkontribusi sebesar 40 persen terhadap produksi migas nasional.
"Pada 2014 Pertamina dalam produksi migas partisipasinya 20 persen. Sekarang dengan diberikan 12 blok, hari ini jadi 36 persen, karena masih ada blok yang belum diserahkan. Pengalihan di awal tahun depan, jadi bisa 39 persen-40 persen," kata dia.
Namun demikian, hal ini juga menjadi tantangan Pertamina. Dengan kontribusi yang semakin besar, Pertamina harus bisa menjamin produksi migasnya terus terjaga secara konsisten untuk memenuhi kebutuhan di dalam negeri.
"Ini tantangan Pertamina, kalau produksinya turun, maka produksi nasional pasti terganggu. Harapan kami dengan kontribusi 40 persen diharapkan banyak eksplorasi yang dilakukan Pertamina, serta meningkatkan produksi dan efisiensi. Yang penting eksplorasi harus jalan," tandas dia.
Reporter: Septian Deny
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Menteri Jonan: Pertamina siap tambah 571 SPBU yang jual Premium
Pertamina buka lowongan kerja untuk lulusan SMA/SMK dan D3, cek info lengkapnya ini
Satgas BBM Pertamina untuk Sumbagsel beroperasi dari H-20 Lebaran
Pertamina bakal sediakan 10 kios BBM di tol fungsional selama arus mudik
Lebaran, PT Pertamina Jateng DIY tambah pasokan BBM dan elpiji 30 persen