Saran ADB Agar Indonesia Bisa Jadi Negara Maju di 2045
Direktur Jenderal ADB, Ramesh Subraniam menilai, Indonesia bisa menggapai cita-cita tersebut jika mampu meningkatkan produktivitas hingga mendongkrak daya saing.
Asian Development Bank (ADB) menyambut baik target Indonesia menjadi negara maju pada 2045 mendatang. Institusi menilai, Indonesia memiliki potensi ekonomi besar merujuk pada pertumbuhan generasi muda yang besar.
Direktur Jenderal ADB, Ramesh Subraniam menilai, Indonesia bisa menggapai cita-cita tersebut jika mampu meningkatkan produktivitas hingga mendongkrak daya saing.
-
Bagaimana Bank Indonesia memperkuat ketahanan eksternal dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan? "Bank Indonesia juga terus memperkuat sinergi dengan Pemerintah dalam memperkuat ketahanan eksternal sehingga dapat menjaga stabilitas perekonomian dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan," tegas dia.
-
Bagaimana Indonesia berencana untuk berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi Bangladesh? Dalam bidang energi dan infrastruktur, disampaikan pula terkait kesiapan Indonesia dalam berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi Bangladesh melalui konsorsium proyek Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG).
-
Apa yang Airlangga Hartarto katakan tentang target pertumbuhan ekonomi Indonesia? Penerapan ekonomi hijau dalam jangka panjang diproyeksikan dapat menstabilkan pertumbuhan ekonomi rata-rata sebesar 6,22 persen hingga 2045," kata Airlangga di Jakarta, Kamis (4/7).
-
Apa yang dilakukan Kemenkumham untuk meningkatkan perekonomian Indonesia? Menurut Yasonna, dengan diselenggarakannya Temu Bisnis Tahap VI, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan perekonomian Indonesia.
-
Apa target pertumbuhan ekonomi Indonesia yang disepakati DPR dan Pemerintah untuk tahun 2025? Badan Anggaran (Banggar) DPR RI dan Pemerintah menyepakati target sasaran pertumbuhan ekonomi Indonesia di tahun 2025 mendatang berada pada rentang 5,3 persen sampai 5,6 persen.
-
Bagaimana cara bank pemerintah berperan dalam mengatasi tantangan ekonomi? Selain itu, bank pemerintah juga seringkali memiliki peran strategis dalam mengatasi tantangan ekonomi, seperti mengelola krisis keuangan dan memberikan dukungan finansial kepada sektor-sektor yang dianggap vital bagi pembangunan ekonomi.
"Untuk mewujudkan goal tersebut, Indonesia harus meningkatkan productivity dan competitiveness. Poin-poin tersebut perlu untuk decreasing ketimpangan yang ada," jelas dia di Nusa Dua, Bali, Kamis (5/12).
Selain itu, Ramesh menambahkan, negara juga perlu mengatasi isu perubahan iklim serta mampu membangun ketahanan terhadap bencana alam.
Puji Pemerintah RI
Menengok kondisi terkini, dia pun memuji Pemerintah RI yang bisa mempertahankan pertumbuhan ekonomi di kisaran 5 persen hingga mengurangi kemiskinan sampai 1 digit.
"Reformasi struktural juga berjalan, ada perbaikan pelayanan publik dan kemudahan berusaha. Itu adalah perjalanan untuk menjadi negara maju dengan target 2045," urainya.
Namun, Ramesh memperingatkan bahwa Indonesia juga harus menghadapi sejumlah tantangan untuk bisa menjadi developed country pada 2045.
"Tantangannya berupa ketidakpastian global, disrupsi teknologi, generasi pada demografi berubah menjadi semakin uzur. Tantangan terbesar Indonesia adalah shifting economic power. Bagaimanapun, Indonesia harus mampu menangkap peluang," imbuhnya.
Reporter: Maulandy Rizky Bayu Kencana
Sumber: Liputan6.com
(mdk/idr)