Sri Mulyani beberkan maksud Jokowi membangun dari daerah pinggiran
Ani mengakui saat ini Pulau Jawa masih mendominasi sebagai penggerak perekonomian Indonesia. Maka dari itu, pemerintah sudah mempunyai sejumlah amunisi untuk mewujudkan mimpi sang pemimpin negeri.
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrayani menjelaskan maksud Presiden Joko Widodo yang ingin fokus membangun dari wilayah pinggiran seperti yang ditekankan dalam Nawacita. Ani, sapaan akrab Sri Mulyani mengatakan, ini perlu dilakukan untuk menciptakan ketahanan ekonomi.
"Presiden Jokowi menginginkan dalam nawacita suatu pemerataan, membangun dari pinggiran, tujuannya untuk bagaimana kita lebih meningkatkan ketahanan ekonomi," ujar menkeu saat ditemui di Kantornya, Jakarta, Kamis (27/4).
-
Sri Mulyani bertemu Presiden Jokowi, apa tujuan pertemuannya? Sebelumnya, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani diagendakan menemui Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (2/2) siang. Sri Mulyani akan melaporkan hal-hal terkait anggaran pendapatan belanja negara (APBN) tahun 2024.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
Ani mengakui saat ini Pulau Jawa masih mendominasi sebagai penggerak perekonomian Indonesia. Maka dari itu, pemerintah sudah mempunyai sejumlah amunisi untuk mewujudkan mimpi sang pemimpin negeri.
"Cara-cara ini diharapkan bisa menciptakan momentum pertumbuhan ekonomi terutama di luar Pulau Jawa," tuturnya.
Menkeu Sri menjabarkan strategi pertama ialah melalui kebijakan fiskal dengan peningkatan DAU, DAK, dan pemberian Dana Desa.
"Penerimaan pajak saat ini mayoritas hampir sekitar 70 persen dari Pulau Jawa. Dengan pembangunan daerah lain diharap bisa merata sumbangannya," jelasnya.
Kedua, fokus pembangunan infrastruktur Kementerian/Lembaga (K/L) lebih diarahkan ke daerah pinggiran. "Dan tentu kebijakan pemerintah untuk bisa meningkatkan investasi agar potensi di luar Jawa bisa dikembangkan."
Baca juga:
Triwulan I-2017, sistem keuangan Indonesia dinilai stabil
JK mimpi RI jadi pengekspor otomotif terbesar kalahkan Thailand
Wapres JK jadikan kemacetan indikator kemajuan ekonomi
Sandiaga: Sudah banyak capaian Ahok-Djarot, kami akan tingkatkan
Agustus-September 2017, BPS data usaha besar hingga mikro