Tingkatkan investor lokal, OCBC NISP gelar talkshow bertajuk One Wealth
Bank OCBC NISP menyelenggarakan talkshow bertajuk One Wealth sebagai sarana edukasi bagi calon investor lokal. Acara yang dihadiri oleh kalangan eksekutif, profesional, mahasiswa hingga masyarakat umum itu bertujuan untuk meningkatkan jumlah investor lokal.
Bank OCBC NISP menyelenggarakan talkshow bertajuk One Wealth sebagai sarana edukasi bagi calon investor lokal. Acara yang dihadiri oleh kalangan eksekutif, profesional, mahasiswa hingga masyarakat umum itu bertujuan untuk meningkatkan jumlah investor lokal.
Head of Individual Customer Solutions Bank OCBC NISP, Ka Jit mengatakan acara tersebut bertujuan untuk mengedukasi dan mendorong para peserta untuk lebih memahami pentingnya berinvestasi dan memanfaatkan teknologi digital untuk memulai atau bahkan memaksimalkan investasinya.
-
Bagaimana OJK mendorong pengembangan perbankan syariah? Berbagai kebijakan dikeluarkan OJK untuk mendorong pengembangan perbankan syariah bersama stakeholders terkait beberapa inisiatif seperti: Mulai dari perbaikan struktur industri perbankan syariah yang dilakukan melalui konsolidasi maupun spin-off unit usaha syariah (UUS). Lalu penguatan karakteristik perbankan syariah yang dapat lebih menonjolkan inovasi model bisnis yang lebih rasional, serta pendekatan kepada nasabah yang lebih humanis; Pengembangan produk yang unik dan menonjolkan kekhasan bank Syariah, sehingga dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat untuk meningkatkan competitiveness perbankan syariah. Lalu, peningkatan peran bank syariah sebagai katalisator ekosistem ekonomi syariah agar segala aktivitas ekonomi syariah, termasuk industri halal agar dapat dilayani dengan optimal oleh perbankan syariah; dan Kelima, peningkatan peran bank syariah pada dampak sosial melalui optimalisasi instrumen keuangan sosial Islam untuk meningkatkan social value bank syariah.
-
Apa yang ingin dicapai OJK dari pengembangan perbankan syariah? Bank syariah saat ini sedang kita coba arahkan untuk memberikan alternatif produkproduk perbankan syariah yang bukan merupakan bayangan dari produk-produk yang sudah ada di perbankan konvensional,” kata Dian.
-
Apa yang diraih oleh Bank Syariah Indonesia? BSI mendapatkan penghargaan sebagai The Indonesia Customer Experience of The Year – Banking Award dalam ajang Asian Experience Awards 2023.
-
Bagaimana cara membagi anggaran untuk investasi? Martua menyarankan adanya pembagian porsi alokasi anggaran untuk berinvestasi.“Untuk pemula, secara umum bisa dialokasikan dengan pembagian 40% - 30% - 20% dan 10%," rinci Martua.
-
Apa yang bisa dilakukan investor dengan D-Bank PRO untuk berinvestasi reksa dana? D-Bank PRO #SelaluMenggoda memiliki fitur baru, yaitu investasi reksa dana dengan mudah kapan saja dan di mana saja.
-
Kenapa OJK terus berupaya mengembangkan industri perbankan syariah? OJK terus berupaya mengembangkan industri perbankan syariah dengan memanfaatkan keunikan dan kekhasannya yang memiliki keunggulan dibanding produk bank konvensional. Keunggulan itu perlu dimaksimalkan agar perbankan syariah dapat memberikan dampak positif pada masyarakat dan perekonomian nasional.
"Investor lokal berperan penting dalam penguatan stabilitas pasar modal Indonesia. Hal inilah yang mendorong pemerintah meningkatkan jumlah dan volume transaksi investor Iokal. Oleh karena itu, One Wealth merupakan salah satu Upaya Bank OCBC NISP untuk meningkatkan jumlah investor Iokal" kata Ka Jit, di Hotel Pacific Place Jakarta, Selasa (24/4).
Ka Jit mengatakan, upaya pemerintah untuk meningkatkan investor lokal sudah menunjukkan hasil yang positif, terlihat dari kepemilikan domestik di pasar saham Indonesia. Menurut data BEI, per September 2017 porsi kepemilikan domestik tercatat 47,77 persen sementara di tahun 2013 masih di angka 37,08 persen.
Dengan kepemilikan tersebut, lanjutnya, aktivitas perdagangan yang dilakukan oleh investor lokal tercatat Iebih dari 60 persen. "Hal ini dapat mengurangi potensi volatilitas di pasar saham dan pada akhirnya mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan," ujarnya.
Melalui rangkaian acara yang terbuka untuk umum ini, para peserta bebas memilih topik-topik ulasan yang sesuai dengan yang diinginkan. Bank OCBC NISP membuka 9 kelas di mana masing-masing pengunjung dapat mengikuti maksimal 5 kelas.
"One Wealth merupakan langkah strategis Bank OCBC NISP untuk memberikan added value dan membangun tingkat kesadaran masyarakat untuk mengelola keuangannya sesegera mungkin. Dengan 3 langkah, yakni Explore mencari tahu alternatif investasi yang tersedia, Grow mengelola asset untuk mencapai tujuan finansial secara optimal, dan Preserve mewariskan harta secara turun temurun. Dengan beragam pilihan produk investaai yang tersedia dan kemampuan Bank OCBC NISP menyesuaikan solusi dengan kebutuhan nasabah," lanjut Ka Jit.
Selain informasi komprehensif, konsultasi secara langsung dengan para ahli, Bank OCBC NISP tidak berhenti memberikan kemudahan bagi nasabah maupun masyakat yang ingin berinvestasi.
Baca juga:
Menko Darmin sebut ada 31.937 aturan hambat investasi dalam negeri
Hingga Maret 2018, investasi EBT baru mencapai 14,7 persen
BKPM prediksi kemudahan izin pekerja asing masuk RI lejitkan investasi 20 persen
Surga investasi di Kota Palu
BI sebut tahun politik beri dampak positif bagi investasi RI
Manulife Aset Manajemen gandeng MES kembangkan pasar modal syariah