Usai kasus OTT, Sri Mulyani tulis 'surat cinta' ke pegawai Kemenkeu
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati merasa kecewa atas kasus operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan HS, pejabat Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) Kementerian Keuangan. Melalui catatan kecilnya, dia meminta agar para pejabat tidak mengulangi kejadian ini.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati merasa kecewa atas kasus operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan HS, pejabat Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak) Kementerian Keuangan. Melalui catatan kecilnya, dia meminta agar para pejabat tidak mengulangi kejadian ini.
Berikut catatan Sri Mulyani yang ditujukan untuk seluruh jajaran dan staf Kementerian Keuangan.
-
Kenapa Mulsunadi ditahan KPK? Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Kapan KPK menahan Mulsunadi? "Untuk kebutuhan penyidikan tim penyidik melakukan penahanan MG untuk 20 hari pertama terhitung tanggal 31 Juli 2023 sampai dengan 19 Agustus 2023
-
Di mana Sri Mulyani dilahirkan? Sri Mulyani lahir di Tanjung Karang, Lampung, 26 Agustus 1962.
-
Apa yang ditemukan oleh KPK di kantor PT Hutama Karya? Penyidik, kata Ali, mendapatkan sejumlah dokumen terkait pengadaan yang diduga berhubungan dengan korupsi PT HK. "Temuan dokumen tersebut diantaranya berisi item-item pengadaan yang didug dilakukan secara melawan hukum," kata Ali.
-
Apa yang dilakukan Sri Mulyani setelah bertemu dengan Jokowi? Namun, Sri Mulyani enggan bicara banyak setelah rapat bersama Jokowi. Dia menolak memberikan pernyataan dan enggan tanya jawab dengan awak media. Sembari menjawab singkat, ia cuma menunjukkan gestur minta maaf dengan tangannya.
-
Kapan Mutiara Baswedan menyelesaikan pendidikannya? Tahun 2020 lalu, Mutiara pun akhirnya lulus dan diwisuda. Meskipun saat itu wisuda dilakukan secara daring, hal ini tak membuat kebahagiaan keluarga ini berkurang. Dalam potret ini, Anies pun tampak bangga dan mencium pipi putrinya yang akhirnya menyelesaikan pendidikannya.
Seluruh Jajaran dan staf Kementerian Keuangan yang saya cintai dan saya banggakan
Hari ini, kita semua telah dikecewakan dengan kejadian penangkapan seorang Kepala Subdit di Direktorat Jenderal Pajak oleh KPK dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Jakarta.
Saya dan kita semua yang memiliki komitmen untuk menjalankan tugas dan amanah, menjaga dan mengelola keuangan negara dengan penuh integritas, kejujuran, profesional, dan dedikasi tinggi pasti merasakan kekecewaan yang mendalam atas tindakan mereka yang mengkhianati nilai-nilai baik dan prinsip integritas yang kita jaga.
Kekecewaan kita harus kita salurkan denganbekerja lebih baik lagi dan bekerja keras untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi.
Kita akan bersama-sama membersihkan Kementerian Keuangan dari oknum-oknum yang telah mencoreng nama baik dan reputasi institusi kita.
Kita bersama-sama akan meneruskan reformasi dan transformasi kelembagaan agar Kementerian Keuangan menjadi institusi yang bersih, profesional, kompeten, dan bermartabat serta kredibel atau dipercaya.
Besok pagi kita akan tetap berdiri tegar, menatap dengan percaya diri, bahwa kita mampu membangun Kementerian Keuangan yang dapat dipercaya dan dibanggakan oleh rakyat dan bangsa Indonesia.
Karena saya percaya bahwa sebagian besar jajaran dan pegawai Kemenkeu adalah mereka yang jujur dan berintegritas tinggi.
Mereka yang tidak lelah mencintai Indonesia dengan terus setia berbuat baik dengan membangun negara kita menjadi negara yang maju, adil, makmur, dan bermartabat.
Kita bersama-sama mampu melawan korupsi.
Sri Mulyani Indrawati
Baca juga:
Pejabat Ditjen Pajak ditangkap KPK, ini pembelaan Sri Mulyani
Kekecewaan Sri Mulyani pejabat Ditjen Pajak tertangkap KPK
USD 148.500 disita KPK, ini modus pejabat Ditjen Pajak terima suap
Ini pejabat Ditjen Pajak yang tertangkap tangan KPK
Ekspresi penyuap Kasubdit Ditjen Pajak saat ditahan KPK
Main mata pejabat Ditjen Pajak dengan pengusaha